Akil Sebar Duit ke Para Hakim MK  

Reporter

Kamis, 27 November 2014 20:00 WIB

Mantan Ketua MK, Akil Mochtar, sebelum jalani sidang putusan di pengadilan Tipikor, Jakarta, 30 Juni 2014. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar disebut telah membagikan sejumlah duit suapnya kepada hakim-hakim MK. Tuduhan itu muncul dari mantan pengacara Wali Kota Palembang (nonaktif) Romi Herton, Kamarussalam, saat menjalani sidang pemeriksaan saksi kasus suap Romi dan istrinya di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Kamis, 27 November 2014. (Akil Mochtar Diganjar Penjara Seumur Hidup)

"Muhtar Ependy (terdakwa makelar pengadilan Akil) bilang, 'Itu Sintua yang menitip ke saya.' Dia bilang untuk hakim-hakim yang lain. Pas saya tanya siapa saja hakim yang menerima, Muhtar langsung mengalihkannya ke cerita lain," kata Kamarussalam saat ditemui wartawan. Sintua merupakan panggilan Muhtar kepada Akil. (Di Pledoi, Akil Sebut Pimpinan KPK Ugal-Ugalan)

Menurut keterangannya di depan hakim, Romi memberi uang sekitar Rp 15 miliar kepada Muhtar. Kemudian Muhtar membagi-baginya, yaitu Rp 6 miliar untuk Akil dan Rp 9 miliar untuk hakim lain. Duit Rp 6 miliar itu, kata Kamarussalam, dipakai Akil untuk membeli satu rumah di daerah Cempaka Putih, Jakarta, dan ikan arwana. (Akil Mochtar Minta Kewarganegaan Dicabut)

Terdakwa Romi Herton dan istrinya, Masyitoh, enggan mengomentari keterangan mantan pengacaranya itu. Keduanya hanya diam saat diserang berbagai pertanyaan wartawan. Romi dan istrinya melenggang ke luar ruangan setelah ketua majelis hakim Muhammad Muchlis mengetuk palu persidangan. (Suap Akil, Wali Kota Palembang dan Istri Tersangka)

Jaksa penuntut umum Komisi Pemberantasan Korupsi, Pulung Rinandoro, mengatakan akan menyelidiki kesaksian Kamarussalam. "Tapi hingga saat ini belum ada perkembangan penyidikan ke arah sana," ucapnya.

Menurut Pulung, sampai sekarang belum ada temuan dan laporan dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan ihwal dugaan suap ke hakim lain.

PERSIANA GALIH

Berita lainnya:
Adnan Buyung Minta KPK Dibubarkan Saja
Boy Sadikin Diusulkan Jadi Pendamping Ahok
KPK: Kalau Saham BCA Anjlok, Itu Risiko
Yoris Raweyai: AMPG Ical Orang Bayaran

Berita terkait

PPP Minta Dukungan PKB di Sidang Sengketa Pileg, Muhaimin Siapkan Ini

4 jam lalu

PPP Minta Dukungan PKB di Sidang Sengketa Pileg, Muhaimin Siapkan Ini

PPP menyatakan gugatan sengketa Pileg 2024 dilayangkan karena menilai ada kesalahan pencatatan suara di KPU.

Baca Selengkapnya

PPP Akui Rencana Pertemuan dengan Prabowo dalam Waktu Dekat

4 jam lalu

PPP Akui Rencana Pertemuan dengan Prabowo dalam Waktu Dekat

PPP mengkonfirmasi pihaknya akan menemui Prabowo Subianto usai pilpres 2024 selesai. Namun PPP menegaskan arah politiknya akan dibahas dalam Rapimnas.

Baca Selengkapnya

PPP Akan Bahas Arah Politik Pasca Pilpres 2024 dalam Rapimnas

6 jam lalu

PPP Akan Bahas Arah Politik Pasca Pilpres 2024 dalam Rapimnas

Pilpres 2024 baru saja selesai, PPP belum menentukan arah politiknya karena masih fokus untuk sengketa pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Bagaimana Peluang PPP Lolos ke Senayan Berbekal Gugatan ke MK?

6 jam lalu

Bagaimana Peluang PPP Lolos ke Senayan Berbekal Gugatan ke MK?

Pengamat politik menanggapi mengenai peluang PPP mendapatkan kursi DPR RI lewat permohonan sengketa pemilu ke MK.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Pertanyakan Perbedaan Tanda Tangan di Dokumen Pemohon Sengketa Pemilu

20 jam lalu

Ketua MK Pertanyakan Perbedaan Tanda Tangan di Dokumen Pemohon Sengketa Pemilu

Ketua MK Suhartoyo mengungkapkan ada tanda tangan berbeda dalam dokumen permohonan caln anggota DPD Riau.

Baca Selengkapnya

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Caleg PAN Soroti Oligarki Partainya

23 jam lalu

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Caleg PAN Soroti Oligarki Partainya

Caleg petahana DPR RI dari PAN, Sungkono, menyoroti oligarki dalam tubuh partainya lewat permohonan sengketa pileg.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Sidang Perdana Sengketa Pileg di MK, Beda Posisi Anwar Usman dan Arsul Sani

1 hari lalu

Sederet Fakta Sidang Perdana Sengketa Pileg di MK, Beda Posisi Anwar Usman dan Arsul Sani

MK menggelar sidang perdana sengketa pileg DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten atau kota, dan DPD RI hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Ada Pemohon Sengketa Pileg Tak Hadir di MK, Saldi Isra: Berarti Tidak Serius

1 hari lalu

Ada Pemohon Sengketa Pileg Tak Hadir di MK, Saldi Isra: Berarti Tidak Serius

Hakim MK Saldi Isra menegur sejumlah pemohon sengketa pileg yang tidak hadir dalam sidang pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Daftar Gugatan dalam Sengketa Pileg di MK Mulai Hari Ini, Pemohon Telah Siapkan Bukti dan Saksi

1 hari lalu

Daftar Gugatan dalam Sengketa Pileg di MK Mulai Hari Ini, Pemohon Telah Siapkan Bukti dan Saksi

Sengketa Pileg 2024 di MK tidak hanya sekadar proses hukum, tetapi juga merupakan cerminan dari dinamika politik dan demokrasi di Indonesia. Apa saja gugatannya?

Baca Selengkapnya

MK Siapkan 3 Panel untuk Sengketa Pileg, ini Komposisi Hakimnya

1 hari lalu

MK Siapkan 3 Panel untuk Sengketa Pileg, ini Komposisi Hakimnya

Hari ini MK mulai menyidangkan sengketa pileg.

Baca Selengkapnya