TNI Menangkap Tiga Warga Aceh dan Menemukan Ladang Ganja

Reporter

Editor

Senin, 13 Juni 2005 00:00 WIB

TEMPO Interaktif, Aceh Besar:Tiga orang yang diduga anggota Gerakan Aceh Merdeka (GAM) di wilayah Kecamatan Seulimum, Aceh Besar, ditangkap aparat TNI dari Yonif 122/Tombak Sakti (TS) yang bertugas di Aceh Besar. Penangkapan tiga orang itu menurut Komandan Yonif 122/TS, Letkol (Inf) Abdurrahman, dilakukan secara terpisah dalam beberapa kali aksi penyergapan yang dilakukan TNI. Letkol Abdurrahman juga memperlihatkan barang bukti di Desa Alue Dua, Kecamatan Seulimum (13/06). Menurut Abdurrahman tiga orang yang ditangkap itu ; Fauzan (34), Armaidi (23), dan Bahagia (20). Ketiganya ditangkap dalam aksi penyergapan yang berbeda. Seorang lainnya yang juga diduga anggota GAM, Yusuf(29), menyerahkan diri kepada aparat TNI Yonif 122/TS, karena merasa takut ditangkap oleh aparat keamanan.Penyergapan yang dilakukan TNI, menurut Abdurrahman, berdasarkan laporan masyarakat. "Mereka ini sering di kampung dan memeras warga, meminta pajak nanggroe atau mencari logistik,"ujarnya. Setelah mendapat laporan, TNI terus melakukan pengendapan sejak seminggu lalu. Lalu TNI menangkap Bahagia dan Armaini, di pinggiran desa tiga hari lalu. "Mereka sempat menembak dua kali, dan kami akhirnya menyita satu senjata api,"kata Abdurrahman.Kemarin sore (12/06), TNI kembali juga menangkap Fauzan, menurut Abdurrahman, dia salah seorang komandan kompi GAM. Kepada TNI, Fauzan mengaku kalau dia sebenarnya ingin menyerahkan diri kepada aparat keamanan, "Saya dari dulu sebenarnya ingin menyerah, tapi takut dan tidak ada kesempatan,"ujarnya.Selain barang bukti senjata, aparat TNI juga menyita beberapa barang logistik GAM, dan menemukan sehektar ladang ganja. "Mereka menanam ganja, dan kemudian dijual, uangnya dibelikan logistik, tapi yang paling utama beli voucher hp,"ujar Abdurrahman.Adi Warsidi

Berita terkait

Prabowo Sebut Rekonsiliasi dengan Eks Panglima GAM di Luar Pemikiran Banyak Orang

26 Desember 2023

Prabowo Sebut Rekonsiliasi dengan Eks Panglima GAM di Luar Pemikiran Banyak Orang

Muzakir Manaf alias Mualem sudah ditunjuk sebagai Ketua Badan Pemenangan Aceh untuk pasangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Imam Masykur Tewas Dianiaya Anggota Paspampres, Kembali Menggores Luka Masyarakat Aceh

5 September 2023

Imam Masykur Tewas Dianiaya Anggota Paspampres, Kembali Menggores Luka Masyarakat Aceh

Kasus Imam Masykur yang tewas dianiaya anggota Paspampres dan dua personel TNI lainnya telah kembali menggores luka masyarakat Aceh.

Baca Selengkapnya

Izil Azhar Tiba di Gedung Merah Putih KPK, Tangan Diborgol dan Tak Jawab Wartawan

25 Januari 2023

Izil Azhar Tiba di Gedung Merah Putih KPK, Tangan Diborgol dan Tak Jawab Wartawan

Buron kasus korupsi Izil Azhar yang ditangkap di Aceh hari ini tiba di Gedung Merah Putih KPK. Eks Panglima GAM itu tak mau menjawab wartawan.

Baca Selengkapnya

Profil Singkat Izil Azhar Buronan KPK yang Ditangkap Kemarin, Eks Anggota Marinir dan Pimpinan GAM

25 Januari 2023

Profil Singkat Izil Azhar Buronan KPK yang Ditangkap Kemarin, Eks Anggota Marinir dan Pimpinan GAM

Izil Azhar telah menjadi buronan selama sekitar lima tahun sebelum akhirnya tertangkap pada Selasa kemarin.

Baca Selengkapnya

KPK Tangkap Eks Panglima GAM Buron Kasus Korupsi di Aceh

24 Januari 2023

KPK Tangkap Eks Panglima GAM Buron Kasus Korupsi di Aceh

Eks Panglima GAM Izil Azhar yang merupakan buron kasus korupsi ditangkap KPK hari ini. Dalam perjalanan menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Janji Presiden Jokowi Cari Wiji Thukul

7 Januari 2023

Kilas Balik Janji Presiden Jokowi Cari Wiji Thukul

Sampai Sipon meninggal dunia, Wiji Thukul masih berstatus orang hilang. Padahal, Presiden Jokowi pernah berjanji mencari Wiji Thukul.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tunjuk Eks Kombatan Panglima GAM Jadi Ketua DPD Gerindra Aceh

21 Desember 2022

Prabowo Tunjuk Eks Kombatan Panglima GAM Jadi Ketua DPD Gerindra Aceh

Menurut Muzani, Prabowo menunjuk Fadulah merupakan upaya Gerindra untuk menyampaikan bahwa persoalan masa lalu tersebut sudah selesai.

Baca Selengkapnya

17 Tahun Nota Kesepahaman di Helsinki, Akhir Konflik GAM - RI

15 Agustus 2022

17 Tahun Nota Kesepahaman di Helsinki, Akhir Konflik GAM - RI

Konflik GAM - RI dinyatakan berakhir, 17 tahun lalu dengan dilaksanakan MoU di Helsinki, Finlandia.

Baca Selengkapnya

Muzani dan Mendagri Bahas soal Pemerintahan Aceh dan Bendera

13 April 2022

Muzani dan Mendagri Bahas soal Pemerintahan Aceh dan Bendera

Wakil Ketua MPR RI Ahmad Muzani bertemu Mendagri Tito membahas aspirasi tokoh-tokoh Aceh di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta

Baca Selengkapnya

Ahmad Muzani Bertemu Mendagri Bahas Nasib 3.000 Eks Kombatan GAM

13 April 2022

Ahmad Muzani Bertemu Mendagri Bahas Nasib 3.000 Eks Kombatan GAM

Wakil Ketua MPR RI Ahmad Muzani bertemu Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian membicarakan soal 3.000 mantan kombatan GAM

Baca Selengkapnya