Komisioner KPU Madiun Timbun BBM

Reporter

Editor

Raihul Fadjri

Kamis, 13 November 2014 19:56 WIB

ANTARA/Regina Safri

TEMPO.CO, Madiun - Aparat Kepolisian Resor Madiun, Jawa Timur mengamankan 1.500 liter solar bersubsidi yang diduga ditimbun oleh dua warga Desa/Kecamatan Kebonsari. Mereka adalah Heru Kuncahyono, 44 tahun, Komisioner di Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Madiun dan Muhidin, 50 tahun, pengusaha kontraktor infrastruktur.


"Solar itu disimpan di dalam rumah dan gudang milik para tersangka," kata Kepala Kepolisian Resor Madiun Ajun Komisaris Besar Denny Setya Nugraha Nasution, Kamis, 13 November 2014.

Menurut dia, solar tersebut dibeli dari sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Madiun sejak beberapa waktu lalu. Untuk mengelabui petugas pom besin, kedua tersangka membawa jeriken dan beralasan solar yang dibeli untuk kebutuhan kelompok tani dan truk. Namun, bahan bakar tersebut dimasukkan ke dalam sejumlah drum untuk ditimbun. (Baca:Antisipasi Panik, Pertamina Minta SPBU Lembur)

Dari hasil penyidikan sementara, solar itu ditimbun sambil menunggu kenaikan harga BBM. Juga, digunakan untuk bahan bakar alat-alat berat milik kontraktor," ujar Denny.

Hingga kini, ia melanjutkan, petugas Satuan Reserse Kriminal Polres Madiun masih mendalami kasus tersebut. Kedua tersangka belum ditahan dan baru dikenakan sanksi wajib lapor. Dalam menangani dugaan penimbunan BBM bersubsidi ini pihak kepolisian bakal menjerat kedua pelaku dengan pasal 53 huruf C Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi. "Ancaman hukuman penjaranya tiga tahun dan denda maksimal Rp 30 miliar. Kami masih menyidik lebih lanjut," ujar Denny Setya. (Baca:Polisi Ini Jadi Tersangka Kasus Penimbunan Solar )


Kepala Sub Bagian Humas Kepolisian Resor Madiun Ajun Komisaris Joko Suseno, menambahkan satu dari tersangka selain sebagai komisioner KPU Madiun, Heru juga sebagai anggota gabungan kelompok tani di Kecamatan Kebonsari. "Benar, satu tersangka adalah anggota KPU," kata Joko.

Penggrebekan gudang dan rumah milik tersangka yang diduga menimbun solar bersubsidi ini dilakukan pada Rabu sore, 12 November 2014. Menurut Joko, awal dari pengungkapkan kasus tersebut berdasarkan informasi dari masyarakat.

NOFIKA DIAN NUGROHO


Baca juga:
Jusuf Kalla: Kenaikan Harga BBM Akan Ditunda
Kuasa Hukum: Mana Buktinya FPI Rasis...
Begini Cara Membubarkan FPI
Aset Udar Pristono Tersebar di Jakarta dan Bogor



Advertising
Advertising

Berita terkait

Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

57 hari lalu

Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

Pengurus YLKIAgus Suyatno menilai kebijakan pembatasan BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Bio Solar distorsi terminologi kenaikan harga.

Baca Selengkapnya

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik Hingga 500 Persen per 1 Februari

11 Januari 2024

Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik Hingga 500 Persen per 1 Februari

Kuba di ambang krisis ekonomi yang parah. Harga BBN naik hingga lima kali lipat membuat warganya menjerit.

Baca Selengkapnya

BEM UGM Beri Gelar Jokowi Alumnus UGM Paling Memalukan, Berikut Deretan Kritik BEM Seluruh Indonesia

10 Desember 2023

BEM UGM Beri Gelar Jokowi Alumnus UGM Paling Memalukan, Berikut Deretan Kritik BEM Seluruh Indonesia

BEM UGM memasang baliho bergambar Jokowi bertuliskan Alumnus UGM Paling Memalukan. Berikut deretan kritik dari BEM se Indonesia terhadap Jokowi.

Baca Selengkapnya

50 Tahun Puan Maharani, Begini Perjalanan Karier Politik Anak Megawati

7 September 2023

50 Tahun Puan Maharani, Begini Perjalanan Karier Politik Anak Megawati

Ketua DPR RI Puan Maharani berulang tahun ke-50, pada 6 September kemarin. Tahun lalu, ulang tahunnya jadi masalah karena dilaporkan ke MKD.

Baca Selengkapnya

Gubernur BI Prediksi Inflasi Pangan pada Semester Pertama 2023 Masih Tinggi: Perlu Dikendalikan

17 Januari 2023

Gubernur BI Prediksi Inflasi Pangan pada Semester Pertama 2023 Masih Tinggi: Perlu Dikendalikan

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memprediksi inflasi pada paruh pertama tahun ini masih akan tinggi.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2022: 11 Peristiwa Ekonomi, Sengkarut Kelangkaan Minyak Goreng hingga Impor Beras

30 Desember 2022

Kaleidoskop 2022: 11 Peristiwa Ekonomi, Sengkarut Kelangkaan Minyak Goreng hingga Impor Beras

Berbagai peristiwa mewarnai perekonomian nasional tahun 2022, dari sengkarut minyak goreng, resesi global, kenaikan harga BBM hingga impor beras.

Baca Selengkapnya

Demo Sopir Truk Korea Selatan Picu Kelangkaan BBM

6 Desember 2022

Demo Sopir Truk Korea Selatan Picu Kelangkaan BBM

Demo sopir truk Korea Selatan telah menyebabkan hampir 100 pompa bensin di seluruh negeri mengalami kelangkaan BBM

Baca Selengkapnya

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

2 Desember 2022

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru Per Desember 2022 di 34 Provinsi

Kenaikan harga BBM ini terjadi pada bahan bakar non-subsidi.

Baca Selengkapnya

Mulai Hari Ini Hingga 7 Desember, Buruh Gelar Demo Besar-besaran Tolak Kenaikan UMP DKI Jakarta

1 Desember 2022

Mulai Hari Ini Hingga 7 Desember, Buruh Gelar Demo Besar-besaran Tolak Kenaikan UMP DKI Jakarta

Sejumlah serikat buruh dan Partai Buruh dijadwalkan menggelar demonstrasi besar-besaran sebagai bentuk penolakan kenaikan UMP DKI Jakarta 2023.

Baca Selengkapnya