Cerita Kaesang Jokowi Rebutan Toilet dengan Ayahnya

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Jumat, 24 Oktober 2014 06:37 WIB

Presiden Joko Widodo bersiap sebelum pemotretan foto resmi di Istana Merdeka, Jakarta, 23 Oktober 2014. ANTARA/Setpes-Cahyo Bruri Sasmito/HO/pras/Rei

TEMPO.CO, Jakarta - Melalui blognya, Misterkacang.blogspot.com, Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo, mencurahkan isi hatinya. Dalam tulisan berjudul “Tanggal 20 Oktober 2014” yang dipos pada 22 Oktober 2014, Kaesang bercerita tentang pengalamannya berebut kamar mandi dengan ayahnya.

Kaesang bercerita, hari itu bertepatan dengan hari pelantikan Jokowi, Senin, 20 Oktober 20140. Kaesang terbangun dari tidurnya dan buru-buru ke kamar mandi untuk bersiap. Ketika Kaesang sudah di depan kamar mandi, ternyata kakak pertamanya, Gibran Rakabuming, sudah lebih dulu masuk untuk mandi. (Baca: Menggilai Aktris, Anak Jokowi Malah Ditaksir Gay)

“Sudah jam 7.15. Buru-burulah gue ke kamar mandi tapi sayangnya kamar mandinya dipakai sama kakak gue yang paling tua,” kata Kaesang dalam blognya. Kaesang mengatakan kakaknya adalah orang yang betah berlama-lama di kamar mandi. Kaesang pernah terlambat ke sekolah gara-gara menunggu Gibran selesai mandi. (Baca: Jokowi Tak Ajak Anak Tinggal di Istana dan Anak Jokowi Bersaing dengan 2.500 Pelamar CPNS)

“Kakak gue yang paling tua. Dia itu terkenal sebagai orang yang kalau pakai kamar mandi itu lama banget. Zaman gue SD dulu, gue sering telat gara-gara nungguin dia mandi,” kata Kaesang. Tak sabar, Kaesang pun berteriak agar kakaknya cepat keluar. Setelah menunggu beberapa menit, kakaknya keluar dari kamar mandi. Kaesang pun bergegas masuk. (Baca: Kaesang, Anak Jokowi, Kembali Aktif di Medsos)

Namun, ternyata ada yang menyerobot. Jokowi, sang ayah, menyela Kaesang yang sudah menunggu Gibran keluar dari kamar mandi. “Baru mau siap-siap masuk ke kamar mandi, tiba-tiba bokap gue lari dan masuk ke kamar mandi,” kata Kaesang. Setelah menunggu beberapa saat, Kaesang pun tak sabar lagi dan berteriak kepada ayahnya. “Pak, cepetan dong mandinya, sudah jam segini nih”, teriak Kaesang. “Yo,” jawab Jokowi. (Baca juga: Peserta Tes Tak Takut Saingan dengan Anak Presiden)

Setelah beberapa menit, akhirnya Jokowi keluar. Saat itu, kata Kaesang, waktu sudah menunjukkan pukul 07.55 WIB. Dia harus buru-buru mandi karena akan berangkat ke Gedung MPR/DPR pada pukul 08.00 WIB untuk pelantikan ayahnya. “Ini berarti gue cuma punya waktu 5 menit untuk mandi dan siap-siap karena kita sekeluarga bakalan keluar dari rumah jam 8,” kata Kaesang. (Baca: Kahiyang Ayu Hanya Senyum Saat Ditanya Wartawan dan Putri Jokowi Tak Tampak di Barisan Peserta Tes)

Walhasil, Kaesang memutuskan mandi bebek--mandi sekadarnya--agar bisa tepat waktu. “Muka pun cuma gue bersihin pakai air doang, jadi nggak bisa ganteng maksimal. Ya kalau nanti bau, ya derita orang yang kebetulan cium bau badan gue,” kata Kaesang. Dalam celotehannya, Kaesang menjelaskan bahwa blog tempat dia curhat ini dia buat sekadar untuk mengisi waktu luang. “Ini cuma blog yang gue bikin karena iseng aja." (Baca: Tiga Anak Jokowi ke Senayan Dikawal Ajudan)

DEVY ERNIS





Berita Terpopuler
KPK: Banyak Calon Menteri Jokowi Bermasalah
PDIP: tanpa Restu Mega, Jangan Mimpi Jadi Menteri
Jokowi Batal Umumkan Kabinet Hari Ini

Berita terkait

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

2 jam lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

4 jam lalu

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.

Baca Selengkapnya

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

15 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

15 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

17 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

18 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

18 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

19 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

19 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

20 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya