Formappi: Separuh Legislator Tinggal di Jabodetabek

Reporter

Kamis, 5 Juni 2014 20:00 WIB

Pekerja mengecat kubah kura-kura Gedung Nusantara di kompleks parlemen MPR-DPR RI, Senayan, Jakarta, (31/7). Selama masa reses, kompleks parlemen dibersihkan, dibenahi, dan dipercantik hingga tanggal 10 Agustus sebelum sidang paripurna pada tanggal 16 Agustus 2012. ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Jakarta - Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) menemukan 310 dari 560 calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat terpilih periode 2014-2019 berdomisili di DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, atau Bekasi. "Tidak relevan anggota DPR mendapat fasilitas negara berupa perumahan," ujar Beny Wijayanto, anggota Formappi, saat mempresentasikan Anatomi Caleg DPR RI Terpilih pada Pemilu 2014 di kantor Formappi, Matraman, Kamis, 5 Juni 2014.

Pemberian fasilitas perumahan bagi legislator yang tinggal di Jakarta dinilai tidak relevan karena mereka sudah memiliki rumah sendiri yang dekat dengan lokasi kerja mereka. Formappi juga menilai kondisi ini menunjukan betapa orang-orang di Ibu Kota masih mendominasi perwakilan di DPR. Padahal ada 77 daerah pemilihan (dapil) yang tersebar di seluruh Indonesia. Menurut Formappi, kemungkinan putra-putri daerah maju menjadi anggota Dewan dari daerah masing-masing sangatlah kecil. "Sangat Jakarta-sentris," kata Beny.

Partai penyumbang anggota Dewan dari Jabodetabek terbanyak adalah PDI Perjuangan. PDI Perjuangan menyumbangkan 64 orang dari total 109 legislator. Sedangkan Golkar 54 orang dari total 91 legislator. Padahal PDI Perjuangan memegang 71 daerah pemilihan di 30 provinsi. Sedangkan Golkar 75 daerah pemilihan di 31 provinsi.

Baru ada 250 calon anggota DPR terpilih yang berasal dari luar Jabodetabek, atau 44,6 persen. Pemilihan umum legislatif pada April lalu telah menghasilkan 560 calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat terpilih. Penetapan perolehan kursi dan calon anggota DPR terpilih ini didasarkan pada penghitungan suara nasional yang diselesaikan pada 9 Mei lalu.

PRIO HARI KRISTANTO

Berita terkait

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

16 jam lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

21 jam lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

23 jam lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

1 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

2 hari lalu

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

Gerindra menggugat di MK, karena perolehan suaranya di DPR RI dapil Papua Tengah menghilang.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

2 hari lalu

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

PKS belum membuat keputusan resmi akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo atau menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

5 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

5 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

6 hari lalu

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

Pasca-putusan MK, pasangan Prabowo-Gibrang resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang pemilu. Sumpah jabatan mereka akan diikrarkan pada Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

6 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya