Tokoh ICMI Bahas Politik dengan Habibie  

Jumat, 31 Januari 2014 18:05 WIB

Mantan Presiden RI BJ Habibie. ANTARA/Andika Wahyu

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah tokoh Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) menggelar pertemuan tertutup dengan Bacharuddin Jusuf Habibie di kediaman Presiden Ketiga Republik Indonesiai tersebut di Jalan Patra Kuningan XIII 5, Jakarta, Jumat, 31 Januari 2014. Pertemuan itu membahas situasi terkini Indonesia, termasuk situasi politik menjelang Pemilu 2014.

Kegiatan di rumah Ketua Dewan Kehormatan ICMI ini dihadiri beberapa tokoh, di antaranya Jimly Asshiddique, Priyo Budi Santoso, dan Ali Mochtar Ngabalin. "Kebetulan kami melewati tahun politik yang krusial, maka ICMI sepakat melakukan langkah-langkah politik luhur," kata Priyo sebelum pertemuan.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat itu menjelaskan politik luhur yang dimaksud adalah menempatkan ICMI sebagai organisasi yang terus menyerukan politik yang bersih dan tidak menimbulkan gejolak di masyarakat. "Apalagi menjadi ajang untuk perebutan kekuasaan," katanya.

Habibie mengatakan ICMI didirikan untuk membentuk manusia melalui proses kebudayaan yang berkualitas tinggi. Karena itu, ICMI kerap menjadi pelopor kemajuan bangsa. "Yang salah satu programnya bagaimana bersinergi dalam kehidupan itu cukup penting," ujarnya.

Mantan Menteri Riset dan Teknologi Era Orde Baru itu mengatakan masyarakat saat ini membutuhkan proses yang memberi niliai tambah bagi dirinya, baik dari segi kebudayaan, nilai keimanan, serta ilmu pengetahuan. "Kalau semua ini bisa bersinergi positif, kita semua akan memiliki manusia-manusia yang produktivitasnya tinggi," kata dia.

TRI SUHARMAN



Berita Terpopuler
KPK Tangkap Buron Anggoro 'Cicak-Buaya'?
Jadi Saksi, Akil Mochtar Gertak Pengacara
Aib Dibuka Mantan Kawan, Farhat Abbas Membalas
Farhat Abbas Minta Nia Mengingat Jasanya

Berita terkait

Hari Pendidikan Nasional 2024, Ketum ICMI: Semoga Lahir Generasi Pembelajar Sejati

20 jam lalu

Hari Pendidikan Nasional 2024, Ketum ICMI: Semoga Lahir Generasi Pembelajar Sejati

Begini pesan Ketua Umum ICMI Arif Satria dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional 2024.

Baca Selengkapnya

Kementan dan ICMI Percepat Tanam untuk Tingkatkan Produksi Nasional

1 hari lalu

Kementan dan ICMI Percepat Tanam untuk Tingkatkan Produksi Nasional

Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) siap berkolaborasi mempercepat tanam guna mendapatkan produksi yang maksimal.

Baca Selengkapnya

Pensiunan Puspitek Sebut Permintaan Pengosongan Rumah Dinas Sudah Ada Sejak 2017, Namun Batal

2 hari lalu

Pensiunan Puspitek Sebut Permintaan Pengosongan Rumah Dinas Sudah Ada Sejak 2017, Namun Batal

Pensiunan Puspitek menyatakan Menristek saat itu, BJ Habibie, menyiapkan rumah dinas itu bagi para peneliti yang ditarik dari berbagai daerah.

Baca Selengkapnya

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

3 hari lalu

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan pada BRIN Arywarti Marganingsih mengatakan perumahan Puspitek, Serpong, tak bisa jadi hak milik.

Baca Selengkapnya

Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

44 hari lalu

Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, Indonesia punya pasangan aktor Reza Rahadian dan BCL yang kerap dipasangkan dalam film.

Baca Selengkapnya

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

50 hari lalu

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

Adrie Subono adalah promotor musik yang berpengalaman menghadirkan konser penyanyi dalam dan luar negeri. Ia juga merupakan keponakan dari B.J. Habibie.

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

57 hari lalu

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

Beberapa kali laporan investigasi dan cover Majalah Tempo pernah dilaporkan ke Dewan Pers oleh berbagai pihak. Soal apa saja, dan siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya

53 Tahun Majalah Tempo, Berdiri Meski Berkali-kali Alami Pembredelan dan Teror

58 hari lalu

53 Tahun Majalah Tempo, Berdiri Meski Berkali-kali Alami Pembredelan dan Teror

Hari ini, Majalah Tempo rayakan hari jadinya ke-53. Setidaknya tercatat mengalami dua kali pembredelan pada masa Orde Baru.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Berpulang, Menjadi Gubernur Jawa Barat di Usia 44 Tahun

58 hari lalu

Solihin GP Berpulang, Menjadi Gubernur Jawa Barat di Usia 44 Tahun

Selain sempat menjadi orang kepercayaan Soeharto, Solihin GP berperan dalam Agresi Militer Belanda pada 1947. Ini karier militer dan politiknya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tetapkan Prabowo Jenderal Kehormatan TNI, Mengapa Dulu Dia Diberhentikan dari Militer?

28 Februari 2024

Jokowi Tetapkan Prabowo Jenderal Kehormatan TNI, Mengapa Dulu Dia Diberhentikan dari Militer?

Prabowo Subianto dapat pangkat jenderal kehormatan TNI dari Jokowi. Bagaimana kisahnya dulu ia diberhentikan dari militer? Apa alasannya?

Baca Selengkapnya