Hari Kasih Sayang, Relawan Kampanye Bahaya AIDS

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 14 Februari 2013 12:56 WIB

REUTERS/Ajay Verma

TEMPO.CO, Banyuwangi -Belasan relawan HIV/AIDS memanfaatkan Hari Valentine 14 Februari 2013 dengan turun ke jalan. Mereka berkampanye kepada para suami supaya melindungi istri dan anaknya dari HIV/AIDS.

Aksi para relawan itu dipusatkan di simpang lima Jalan S. Parman. Mereka membagikan 2.500 brosur informasi tentang HIV/AIDS kepada pengguna jalan.

Kordinator aksi Muhammad Hairon, mengatakan, saat ini angka penderita HIV/AIDS di Banyuwangi sudah mencapai 1.343 orang dan 259 orang di antaranya sudah meninggal dunia. Saat ini Banyuwangi menempati angka tertinggi ketiga jumlah HIV/AIDS di Jawa Timur setelah Kota Surabaya dan Malang.

Penderita terbanyak, kata dia, justru perempuan yakni 720 orang, lelaki 601 orang dan waria 22 orang. "Tiap bulan ada 20-25 orang penderita HIV/AIDS baru," kata Hoiron kepada wartawan, Kamis 14 Februari 2013.

Hoiron menjelaskan, tingginya angka perempuan yang menderita HIV/AIDS karena tertular dari suami mereka. Perempuan yang mengidap virus mematikan tersebut, akhirnya menularkan kepada bayinya. Angka penularan dari ibu ke anak ini mencapai 2 persen.

Kepala Bidang Pemberantasan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Banyuwangi, Waluyo, mengatakan, untuk menangani HIV/AIDS tersebut pemerintah daerah mengalokasikan Rp 244 juta. "Anggaran tersebut naik dibanding 2012 yang sebesar Rp 100 juta," kata dia.

Namun anggaran dari APBD 2013 tersebut relatif kecil dibandingkan jumlah dana yang diberikan dari lembaga asing Global Fund yang mencapai hampir Rp 1 miliar. Selama ini anggaran penanganan HIV/AIDS masih bergantung dari Global Fund.


IKA NINGTYAS

Berita terkait

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Pasien HIV Tertutup dengan Statusnya, Tantangan Tersulit Tenaga Kesehatan Berikan Layanan

10 Desember 2023

Pasien HIV Tertutup dengan Statusnya, Tantangan Tersulit Tenaga Kesehatan Berikan Layanan

Orang dengan HIV diharapkan tidak menutup status kesehatannya. Tenaga kesehatan dan komunitas bisa mendampingi mereka demi kualitas hidup yang baik.

Baca Selengkapnya

Satu Pasien Kritis Cacar Monyet Meninggal di RSCM, Punya Riwayat Positif HIV

23 November 2023

Satu Pasien Kritis Cacar Monyet Meninggal di RSCM, Punya Riwayat Positif HIV

Satu pasien cacar monyet atau Monkeypox (Mpox) dalam kondisi kritis meninggal di RSCM. Punya riwayat penyakit HIV.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Buah Matoa dari Papua, Diklaim Bisa Cegah Terbentuknya Virus HIV

19 November 2023

Fakta Menarik Buah Matoa dari Papua, Diklaim Bisa Cegah Terbentuknya Virus HIV

Buah matoa banyak terdapat di Papua. Buah itu masih satu keluarga dengan kelengkeng dan rambutan.

Baca Selengkapnya

AJI Sebut Sejumlah Media Abai Kode Etik dalam Memberitakan Kekasih Mario Dandy

8 Maret 2023

AJI Sebut Sejumlah Media Abai Kode Etik dalam Memberitakan Kekasih Mario Dandy

AJI Indonesia mendesak media mematuhi kode etik jurnalistik dalam memberitakan kekasih tersangka kasus penganiayaan, Mario Dandy Satriyo.

Baca Selengkapnya

Aliansi Untuk Mengakhiri AIDS pada Anak di Indonesia Resmi Dibentuk!

2 Desember 2022

Aliansi Untuk Mengakhiri AIDS pada Anak di Indonesia Resmi Dibentuk!

Di Indonesia, hanya 25% dari anak-anak yang hidup dengan HIV menjalani pengobatan ARV yang menyelamatkan jiwa. UNAIDS Indonesia, Jaringan Indonesia Positif, Ikatan Perempuan Positif Indonesia, Lentera Anak Pelangi, dan Yayasan Pelita Ilmu menginisiasi aliansi baru untuk memperbaiki salah satu masalah yang paling mencolok dalam respon penanggulangan AIDS.

Baca Selengkapnya

Rent, Drama Musikal Pertunjukan Broadway akan Ditampilkan di Jakarta

18 November 2022

Rent, Drama Musikal Pertunjukan Broadway akan Ditampilkan di Jakarta

Drama musikal Rent berkisah tentang sekelompok seniman muda yang bertahan hidup dari kondisi kemiskinan dan bayang-bayang penyakit HIV/AIDS.

Baca Selengkapnya

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

2 Oktober 2022

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas biaya perawatan dan pengobatan korban Tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya

Romantika Merawat Anak dengan HIV / AIDS

25 September 2022

Romantika Merawat Anak dengan HIV / AIDS

Merawat anak dengan HIV / AIDS menjadi tantangan besar bagi orang tua.

Baca Selengkapnya

Kasus HIV di Kota Bandung Bertambah 400 Orang Setiap Tahun

30 Agustus 2022

Kasus HIV di Kota Bandung Bertambah 400 Orang Setiap Tahun

Berdasarkan pola penyebarannya, mayoritas kasus HIV di Kota Bandung pada kalangan heteroseksual, kemudian pengguna narkoba dengan cara suntik.

Baca Selengkapnya