530 Ribu Anak Jalani Imunisasi Difteri

Reporter

Senin, 12 November 2012 15:36 WIB

Seorang petugas kesehatan memberikan vaksin Difteri di PAUD Yasmin Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jember, Jawa Timur, Senin (12/11). ANTARA/Seno S.

TEMPO.CO, Jember - Sebanyak 530 ribu anak di Kabupaten Jember diimunisasi difteri. Mereka adalah anak-anak yang berumur dua bulan hingga 15 tahun. "Serentak dilakukan selama pekan ini hingga tanggal 24 November 2012," kata Humas Dinas Kesehatan Jember Yumarlis, Senin, 12 November 2012.

Imunisasi difteri itu digelar di sejumlah instansi antara lain sekolah, posyandu, dan poliklinik desa dan puskesmas pembantu dan pPuskesmas. "Proyeksi kita ada 564 ribu anak, namun yang sudah terdata 530 ribu anak," ujar Yumarlis.

Pendataan anak yang belum masuk dalam daftar petugas akan terus dilakukan. Jember merupakan salah satu kabupaten penyumbang kasus difteri di Jatim.

Sejak awal tahun ini hingga 9 November lalu, ada 51 kasus difteri dengan dua kematian. Sejak Oktober tahun lalu, KLB (keadaan luar biasa) wabah difteri di Jawa Timur belum dicabut. "Anak-anak rentan menjadi korban kalau tertular difteri," kata Yumarlis.

Sebanyak 920 tenaga dilibatkan dalam imunisasi itu. Mereka terdiri dari dokter, perawat, juga sukarelawan dan kader kesehatan.

Dinas Kesehatan Kabupaten melakukan imunisasi di posko kesehatan tingkat desa dan kecamatan seperti posyandu dan polindes. Namun, tidak sedikit sekolah yang mengajukan permintaan imunisasi.

Hari ini, sejumlah sekolah yang melakukan imunisasi misalnya TK Cut Nyak Dien di Kecamatan Sumbersari, PAUD Yasmin Universitas Muhammadiyah Jember, dan SMPN 9 Jember. "Mumpung gratis dan anak-anak di sekolah," ujar Asminah, kepala sekolah TK Cut Nyak Dien.

MAHBUB DJUNAIDY

Berita lain:

Soedirman dan Keris Penolak Mortir

Soedirman, Kisah Asmara di Wiworo Tomo

Cerita Kesaktian Soedirman

Soedirman, Bapak Tentara dari Banyumas

Soedirman, Sang Jenderal Klenik

Berita terkait

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

21 jam lalu

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

Tautan phishing itu berisi permintaan verifikasi data kesehatan pada SATUSEHAT.

Baca Selengkapnya

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

3 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

5 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

9 hari lalu

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

Kementerian Kesehatan membantu warga terdampak Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara dengan penyediaan masker.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

9 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

19 hari lalu

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

Kementerian Kesehatan mencatat hipertensi menjadi penyakit yang paling banyak ditemui di Pos Kesehatan Mudik Idulfitri 1445 H/2024 M.

Baca Selengkapnya

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

36 hari lalu

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

Wamenkes mengatakan perlunya fokus dalam tiga langkah penanganan penyakit ginjal kronis. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

37 hari lalu

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

Banyak rumah sakit penuh sehingga pasien tidak tertampung. Masyarakat miskin kesulitan akses pelayanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

56 hari lalu

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

Dalam pengukuhan Guru Besar FKUI, Sandra Widaty mendorong strategi memberantas skabies. Penyakit menular yang terabaikan karena dianggap lazim.

Baca Selengkapnya

Peringatan Penyakit Tropis Terabaikan, Mana Saja Yang Masih Menjangkiti Penduduk Indonesia?

31 Januari 2024

Peringatan Penyakit Tropis Terabaikan, Mana Saja Yang Masih Menjangkiti Penduduk Indonesia?

Masih ada sejumlah penyakit tropis terabaikan yang belum hilang dari Indonesia sampai saat ini. Perkembangan medis domestik diragukan.

Baca Selengkapnya