Tiga Rangkaian KA Anjlok, Jalur Jakarta-Bandung Lumpuh

Reporter

Editor

Rabu, 23 Juli 2003 10:17 WIB

TEMPO Interaktif, Bandung:Jalur kereta api (KA) jurusan Cibatu-Purwakarta diperkirakan akan pulih kembali Selasa (12/2) dinihari sekitar pukul 03.00 WIB. Sebab menurut Ahmad Sujadi, Kepala Humas Daerah Operasi (Daops) II, lokomotif anjlok persis di mulut jembatan Cibisoro, Padalarang. "Ini membuat kita kesulitan untuk mengoperasikan peralatan berat yang dibawa dari Jakarta," ujarnya kepada Tempo News Room, Senin (11/2). Kereta lokal ekonomi bernomor lambung KA 9523 dengan tujuh rangkaian tujuan Cibatu-Purwakarta itu anjlok sekitar pukul.16.20 WIB. Anjlok kali ini tergolong parah, karena loko dan tiga rangkaian yang dibawanya anjlok secara bersamaan. Penyebabnya? "Belum diketahui, masih dalam pemeriksaan," kata Ahmad. Meski KA dengan masinis Rusnandi, serta asisten masisnis Sumarsono, dan kondektur Agung tersebut mengalami anjlok yang cukup parah, tidak dilaporkan adanya korban jiwa, atau luka-luka. Adapun detil nomor seri KA yang anjlok itu yakni CC 20103, 66705, 66703, 65411. "Sedangkan empat rangkaian lainnya tidak apa-apa," ujar Ahmad. Menurut Kepala Humas PT KAI Gatot Wibowo, sampai saat ini belum diketahui penyebab anjoknya kereta tersebut. Langkah-langakah yang saat ini telah dan sedang dilakukan untuk mengatasi hal ini adalah melakukan evakuasi penumpang yang anjlok, melakukan evakuasi KA yang tertahan di atau menuju Padalarang, dan mendatangkan alat berat berupa crane untuk mengangkat kereta. Untuk perjalanan KA jurusan Jakarta-Bandung yang sedang berjalan, dilakukan evakuasi penumpang dengan menggunakan bus di Stasiun Sasak Saat untuk kemudian disambung dari Stasiun Padalarang. Sebaliknya untuk penumpang dari Bandung jurusan Jakarta, penumpang dari Padalarang dievakuasi dengan bus menuju stasiun Sasak Saat untuk kemudian meneruskan perjalanan ke arah Jakarta. Menurut Gatot, perjalanan dari stasiun Padalarang ke Stasiun Sasak Saat hanya memerlukan waktu antara 15-30 menit. Sampai berita ini diturunkan berdasarkan informasi yang didapat dari Gatot pengerjaan pengangkatan kereta masih berlangsung. Oleh karena itu menurut Gatot ada kemungkinan jadual keberangkatan kereta malam dari Bandung atau menuju Bandung akan dibatalkan. Terdapat enam perjalanan KA yang dibatalkan tiga dari Bandung, tiga dari Jakarta. Dari Bandung, KA 53 pemberangkatan 16.10 WIB, KA 55 Parahyangan pukul 18.15 WIB, dan KA 23 Argo Gede dengan waktu keberangkatan pukul 17.15 WIB. Sedangkan dari Jakarta tiga KA yang ditunda keberangkatannya yakni Argogede, berangkat pukul 20.30 WIB; Parahyangan berangkat pukul 18.30; dan 19.35 WIB. Sementara, KA yang terlanjur berangkat, yaitu KA 46, berangkat pukul 13.35 WIB dari Stasiun Gambir; KA 48, berangkat pukul 14.35 WIB; KA 50 berangkat pukul 15.35 WIB; KA 52, berangkat pukul 16.30; dan KA 22 Argogede berangkat pukul 18.00 WIB. Kereta-kereta yang telah diberangkatkan tersebut diberhentikan di Stasiun Sukatani atau Stasiun Rendeh. (Bobby Gunawan/Martua Manullang-Tempo News Room)

Berita terkait

Kata Komnas HAM Papua soal Permintaan TPNPB-OPM Warga Sipil Tinggalkan Kampung Pogapa: Wajar Demi Keselamatan

41 detik lalu

Kata Komnas HAM Papua soal Permintaan TPNPB-OPM Warga Sipil Tinggalkan Kampung Pogapa: Wajar Demi Keselamatan

Komnas HAM Papua menyatakan permintaan TPNPB-OPM bukan sesuatu yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

1 menit lalu

PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

Keputusan PAN mencabut gugatan PHPU pileg dengan PPP di MK. Diketahui, permohonan tersebut telah ditandatangani Ketum PAN Zulkifli Hasan.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

3 menit lalu

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Ricky Soebagdja Minta Para Pemain Waspada

Tim bulu tangkis Indonesia menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Thomas 2024 pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024 Kamis 2 Mei: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Gresik Petrokimia 3-1

4 menit lalu

Hasil Proliga 2024 Kamis 2 Mei: Bandung Bjb Tandamata Kalahkan Gresik Petrokimia 3-1

Tim bola voli putri Bandung Bjb Tandamata mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 3-1 (25-17, 23-25, 25-15, 29-27) pada Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

8 menit lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Sempat Tegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena Izin Tinggalkan Sidang

10 menit lalu

Ketua MK Sempat Tegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena Izin Tinggalkan Sidang

Hakim MK menegur Ketua KPU Hasyim Asy'ari karena meminta izin meninggalkan sidang, padahal sidang baru dimulai kurang dari 30 menit.

Baca Selengkapnya

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

16 menit lalu

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

Nurul Ghufron mengatakan tak hadir dalam sidang etik Dewas KPK karena sengaja meminta penundaan sidang.

Baca Selengkapnya

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

24 menit lalu

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

Duel Irak vs Indonesia dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

UTBK Hari Kedua di UPI Bandung Mulus, Gangguan Teknis Tak Terulang

25 menit lalu

UTBK Hari Kedua di UPI Bandung Mulus, Gangguan Teknis Tak Terulang

SNPMB jelaskan gangguan teknis yang mengganggu pelaksanaan UTBK hari pertama di banyak lokasi. Laporan dikelompokkan ke dalam 2 kategori.

Baca Selengkapnya

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

25 menit lalu

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

KPK menyita kantor Partai NasDem di Labuhanbatu, Sumatera Utara, dalam perkara korupsi yang menjerat Bupati Erik Atrada Ritonga.

Baca Selengkapnya