Pemerintah Dinilai Telat Revisi UU Pengadilan Pajak

Reporter

Editor

Minggu, 27 Juni 2010 12:35 WIB

Suasana ruang tunggu di Pengadilan Pajak gedung B Kementrian Keuangan. TEMPO/Dinul Mubarok
TEMPO Interaktif, Jakarta - Pemerintah dinilai lamban menyadari perlunya revisi Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2002 tentang Pengadilan Pajak. "Pemerintah telat. Kerancuan itu sudah disinyalir Komisi III dari beberapa tahun lalu, dan mengusulkan untuk direvisi,"ujar Wakil Ketua Komisi Hukum Dewan Perwakilan Rakyat, Tjatur Sapto Edy, ketika dihubungi Tempo hari ini.

Kerancuan peradilan pajak ini, kata Tjatur, terlihat jelas terutama mengenai posisi peradilan pajak itu sendiri. Selama ini dalam wilayah peradilan, hanya ada empat jenis peradilan yaitu peradilan umum, peradilan agama, peradilan militer, dan peradilan tata usaha negara. Berdasarkan UUD 1945, semuanya berada di bawah pengawasan Mahkamah Agung (MA).

"Pengadilan pajak itu, peradilan apa, masuk kategori mana? Harusnya masuk peradilan umum atau niaga. Ini kan tidak jelas, masak di bawah Departemen Keuangan. Akibatnya, antikonstitusi, antilogika, ya antisemua," kata dia.

Tjatur meminta pemerintah segera merumuskan draf perubahan itu karena memiliki aparat dan perangkat di ranah tersebut. Ia yakin pemerintah akan bergerak cepat setelah belajar dari kasus pajak Gayus Tambunan. "Kalau pemerintah telat juga, tahun depan kami yang lakukan," kata politikus Partai Amanat Nasional ini.

Dalam pertemuan antara Menteri Hukum dan HAM, Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), serta Satgas Pemberantasan Mafia Hukum pada Jumat lalu, ketiga lembaga ini sepakat merevisi UU Pengadilan Pajak.

Munawwaroh

Advertising
Advertising


Berita terkait

Kekurangan Hakim, 86 Pengadilan Belum Bisa Beroperasi  

9 Juli 2017

Kekurangan Hakim, 86 Pengadilan Belum Bisa Beroperasi  

Tahun 2017, MA membuka lowongan 1.684 calon hakim.

Baca Selengkapnya

Bersaksi di depan Kongres, Mantan Direktur FBI Mengaku Bingung

9 Juni 2017

Bersaksi di depan Kongres, Mantan Direktur FBI Mengaku Bingung

Mantan Direktur FBI mengaku bingung dengan penyebab pemecatan dirinya.

Baca Selengkapnya

JK: Dikriminalisasi, PT Geo Dipa Energi Harus Beri Bukti Kuat

14 Maret 2017

JK: Dikriminalisasi, PT Geo Dipa Energi Harus Beri Bukti Kuat

Wapres JK tidak akan mengintervensi hukumnya, tetapi memberikan bukti-bukti yang kuat bahwa itu kriminalisasi kepada Geo Dipa.

Baca Selengkapnya

Penyerangan Kantor Balai Kota Makassar Siap Disidangkan  

7 Januari 2017

Penyerangan Kantor Balai Kota Makassar Siap Disidangkan  

Berkas perkara penyerangan kantor Balai Kota Makassar, Agustus 2016, sudah lengkap dan segera dilimpahkan ke pengadilan negeri.

Baca Selengkapnya

Terkait Fitsa Hats, Ini Penjelasan Novel

4 Januari 2017

Terkait Fitsa Hats, Ini Penjelasan Novel

Novel Chaidir Hasan, seorang saksi dalam sidang penodaan agama dengan tesangka Ahok, menjelaskan munculnya istilah "Fitsa Hats" di BAP.

Baca Selengkapnya

Soeharto, Baasyir, dan Ahok Disidang di Auditorium ini  

3 Januari 2017

Soeharto, Baasyir, dan Ahok Disidang di Auditorium ini  

Auditorium Kementerian Pertanian, Ragunan, pernah menjadi tempat pengadilan kasus dengan tersangka Soeharto, Abu Bakar Baasyir, dan sekarang Ahok.

Baca Selengkapnya

Tumpukan Perkara, MA: PN Jakarta Utara Berkinerja Rendah  

31 Desember 2016

Tumpukan Perkara, MA: PN Jakarta Utara Berkinerja Rendah  

Kepala Bagian Hukum dan Humas Mahkamah Agung Ridwan Mansyur mengkritik pimpinan pengadilan negeri yang kurang kompeten menyelesaikan tumpukan perkara.

Baca Selengkapnya

Persiapan Sidang Perdana, Ahok Batal Hadiri Maulid Nabi

12 Desember 2016

Persiapan Sidang Perdana, Ahok Batal Hadiri Maulid Nabi

Yayong mengatakan Ahok meneleponnya dan memberitahu tidak bisa hadir dalam pengajian.

Baca Selengkapnya

Sidang Ahok, PN Jakarta Utara Izinkan TV Siaran Langsung

12 Desember 2016

Sidang Ahok, PN Jakarta Utara Izinkan TV Siaran Langsung

Hasoloan mengaku tak mempermasalahkan jika televisi menyiarkan tayangan sidang secara langsung.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Putuskan Sidang Ahok Digelar di Lokasi Ini  

9 Desember 2016

Pengadilan Putuskan Sidang Ahok Digelar di Lokasi Ini  

Persidangan Ahok sedianya berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya