Status Soeharto Tetap Terdakwa Meski Sakit

Reporter

Editor

Kamis, 9 Oktober 2003 10:08 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Status mantan presiden Soeharto tetap sebagai terdakwa dalam kasus penyelewengan dana di sejumlah yayasan miliknya, meskipun dalam kondisi kritis. Muchtar Arifin, jaksa penuntut umum kasus Soeharto, kepada wartawan di RS Pusat Pertamina, Selasa (18/12) malam, mengatakan, “Sampai saat ini proses hukum masih berjalan.”

Muchtar, dengan berhati-hati, berharap PN Jakarta Selatan dapat merespons harapan Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan untuk mempercepat kasus itu. Karena akhir-akhir ini, menurut dia, Soeharto sering kali sakit. Kendati demikian, dia merasa pesimis kasus Soeharto dapat terselesaikan.

Alasan Muchtar cukup masuk akal. Karena, menurut dia, kondisi Soeharto yang sedang kritis dan mendapat perawatan intensif di RSPP tidak memungkinkan untuk melanjutkan kasusnya di dalam persidangan. “Kalau sakit terus tidak mungkin sama sekali,” jelas dia yang ketika itu sedang keluar dari RSPP melalui pintu belakang.

Hingga saat ini, Muchtar mengaku belum mengetahui kepastian kondisi Soeharto yang terakhir dan belum membesuk mantan presiden asal Kemusu, Yogyakarta, itu karena masih dalam pemeriksaan intensif tim dokter pribadi dan dokter ahli kepresidenan. Dia sendiri ke RSPP dengan alasan bahwa salah satu anggota keluarganya sedang dirawat di RSPP.

Sementara, pada Pukul 19.00 wib, mantan Menteri Koperasi, Bustanil Arifin, dengan mengenakan batik coklat datang menjenguk Soeharto. Dia didampingi isterinya, menggunakan mobil volvo hitam B 1096 DS, melalui pintu depan RSPP.

“Saya tahu dari televisi [masuknya kembali Soeharto ke RSPP],”ucap dia sambil tertatih-tatih ketika dicegat wartawan saat turun dari mobilnya. Dia juga berjanji, usai menjenguk, akan menceriterakan kondisi mantan atasannya pada zaman orde baru itu. (e. karel dewanto-tempo news room)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

5 menit lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bupati Sukabumi Minta Semua Pihak Teruskan Pembentukan Karakter

6 menit lalu

Bupati Sukabumi Minta Semua Pihak Teruskan Pembentukan Karakter

Pembentukan karakter juga tanggung jawab seluruh elemen masyarakat, termasuk orang tua.

Baca Selengkapnya

XDefiant, Game Shooter Saingan Call of Duty Siap Rilis Bulan Ini

8 menit lalu

XDefiant, Game Shooter Saingan Call of Duty Siap Rilis Bulan Ini

Ubisoft akan merilis musim pertama Xdefiant, game tembak menembak berkelompok, melalui Ubisoft Connect.

Baca Selengkapnya

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

11 menit lalu

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

Baby Reindeer tidak hanya menarik dari sisi cerita, lokasi syutingnya seolah mengajak penonton berkeliling Edinburgh hingga London

Baca Selengkapnya

Konser B.I di Jakarta 15 Juni 2024: Harga Tiket dan Benefitnya

12 menit lalu

Konser B.I di Jakarta 15 Juni 2024: Harga Tiket dan Benefitnya

Rapper Korea Selatan, Kim Han Bin atau B.I akan kembali konser di Jakarta. Tiket dijual dengan harga mulai Rp 1 jutaan dengan beragam benefit.

Baca Selengkapnya

Israel Usir Ratusan Ribu Warga Palestina dari Rafah, Siap Lancarkan Serangan Darat

13 menit lalu

Israel Usir Ratusan Ribu Warga Palestina dari Rafah, Siap Lancarkan Serangan Darat

Tentara Israel pada Senin 6 Mei 2024 mengusir ratusan ribu warga Palestina di Kota Rafah, selatan Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Klaim Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo soal Kursi Menteri

14 menit lalu

Muhammadiyah Klaim Belum Ada Pembicaraan dengan Prabowo soal Kursi Menteri

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti menanggapi soal jatah kursi menteri di Kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024 Sudah Lewati Pekan Kedua: Simak Rekap Hasil, Klasemen, dan Jadwal Berikutnya

20 menit lalu

Proliga 2024 Sudah Lewati Pekan Kedua: Simak Rekap Hasil, Klasemen, dan Jadwal Berikutnya

Kompetisi bola voli Proliga 2024 sudah melewati pekan kedua. Simak rekap hasil, jadwal berikut, dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

21 menit lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Revisi Permendag Soal Impor Berlaku Hari Ini, Mendag Zulhas Klaim Tidak Ada Masalah Lagi

22 menit lalu

Revisi Permendag Soal Impor Berlaku Hari Ini, Mendag Zulhas Klaim Tidak Ada Masalah Lagi

Permendag 36/2023 tentang Pengaturan Izin Impor pernah mendapat protes dari berbagai kalangan.

Baca Selengkapnya