FPDIP: Pansus Bulog II DPR Ikut Mendorong Proses Hukum

Reporter

Editor

Kamis, 17 Juli 2003 09:23 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Roy B.B. Janis menegaskan bahwa fraksinya tetap konsisten menginginkan dibentuknya Panitia Khusus (Pansus) Badan Urusan Logistik (Bulog) II DPR untuk mendampingi proses hukum yang sedang berjalan. "Yang jelas kita masih terus berjalan sesuai dengan proses yang ada," ujar Roy kepada para pers saat dicegat seusai Rapat Paripurna DPR, Senin (21/1) di Gedung Nusantara V, DPR/MPR Senayan, Jakarta. Roy bahkan mengemukakan bahwa apa yang dikemukakannya, merupakan instruksi langsung dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. "Belum ada instruksi yang lain," kata dia. Sikap fraksinya, menurut Roy, bisa diukur dengan dua parameter: aspirasi yang berkembang dari rakyat dan sampai sejauh mana kesungguhan yang ditunjukkan oleh Jaksa Agung dalam pengusutan kasus yang bersangkutan. Pernyataan Roy itu tak sejalan dengan dikatakan Pramono Anung. Wakil Sekjen PDIP itu mengatakan partainya justru berupaya mendukung proses hukum dalam penyelesaian kasus non-neraca Bulog yang melibatkan Ketua DPR Akbar Tandjung tersebut. DPP, kata Pramono, mendukung, Fraksi PDIP untuk selalu memantau penegakan hukum. Pramono juga mengatakan bahwa sangat ironis apabila Presiden Megawati tidak mempercayai Jaksa Agung yang juga telah dipilihnya sebelumnya. "Sehingga untuk itu penegakan hukum merupakan bagian dari upaya kita agar jangan sampai kalau seseorang walaupun masih menjabat kalau hukum itu memang bisa ditegakkan. Itu merupakan bagian dari dorongan agar hukum itu juga bisa ditegakkan," kata dia. Karena itu Komisi II DPR berinisiatif untuk memanggil Jaksa Agung pada Rabu (23/1). Pemanggilan itu untuk meminta klarifikasi atas tindakan Kejaksaan Agung selama ini. "Bagian inilah yang kita inginkan secara bersama-sama agar DPR ini bisa berdiri tegak, tidak tercoreng dalam permasalahan yang seperti ini," kata dia sambil menambahkan bahwa ini juga yang diinginkan dari Fraksi Partai Golkar. Ditemui secara terpisah, Teras Narang, Ketua Komisi II DPR, membenarkan adanya rencana tersebut. Rapat Kerja itu diagendakan untuk bertanya kepada Jaksa Agung Muda (JAM) Tindak Pidana Khusus mengenai pernyataan bahwa Partai Golkar tak akan disentuh dalam penyidikan yang melibatkan ketua umumnya. Juga akan ditanyakan pula perkembangan-perkembangan dari perkara-perkara yang ditangani Jaksa Agung. "Itu yang menjadi perhatian Komisi II. Kita minta kejelasan dari Kejaksaan Agung yang terkait dengan masalah-masalah itu," ujarnya, seraya menambahkan bahwa pimpinan Komisi II akan melakukan rapat untuk persiapan Rabu tersebut. (Wuragil-Tempo News Room)

Berita terkait

Acara HUT ke-44 Dekranas Ditutup, Total Transaksi Mencapai Rp 4,3 Miliar

12 menit lalu

Acara HUT ke-44 Dekranas Ditutup, Total Transaksi Mencapai Rp 4,3 Miliar

Ajang Dekranas Expo 2024 sebagai rangkaian dari HUT Dekranas ke-44 dihadiri sekitar 13.000 pengunjung dengan nilai transaksi mencapai Rp 4,3 miliar

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

16 menit lalu

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.

Baca Selengkapnya

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

29 menit lalu

Serial Shogun akan Berlanjut, 2 Musim Tambahan

Serial populer Jepang Shogun akan berlanjut dua musim tambahan

Baca Selengkapnya

Sengkarut Penggusuran Warga Stren Kali di Rusunawa Gunungsari

32 menit lalu

Sengkarut Penggusuran Warga Stren Kali di Rusunawa Gunungsari

Baru-baru ini Warga Stren Kali yang mendiami Rusunawa Gunungsari, Surabaya, mengalami penggusuran

Baca Selengkapnya

Beasiswa Penuh di 7 Kampus BUMN Dibuka untuk 110 Orang, Begini Syarat dan Pendaftarannya

1 jam lalu

Beasiswa Penuh di 7 Kampus BUMN Dibuka untuk 110 Orang, Begini Syarat dan Pendaftarannya

Aliansi Perguruan Tinggi BUMN mengatakan, beasiswa ini diberikan agar lebih banyak siswa siswi yang bisa menikmati jenjang pendidikan tinggi.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ibu dan Gunung Semeru Bersautan, Begini Rincian Daerah Berbahaya Rekomendasi Badan Geologi

1 jam lalu

Erupsi Gunung Ibu dan Gunung Semeru Bersautan, Begini Rincian Daerah Berbahaya Rekomendasi Badan Geologi

Dalam semalam, Gunung Ibu dan Gunung Semeru bergantian mengalami erupsi. Badan Geologi, melalui PVBMG, merekomendasikan penetapan daerah berbahaya.

Baca Selengkapnya

Wantim Golkar Rekomendasikan Ahmed Zaki Iskandar Jadi Bakal Cagub Jakarta, Apa Alasannya?

1 jam lalu

Wantim Golkar Rekomendasikan Ahmed Zaki Iskandar Jadi Bakal Cagub Jakarta, Apa Alasannya?

Wantim Golkar mengakui popularitas Ahmed Zaki Iskandar tak setinggi kandidat lain seperti Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

1 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

1 jam lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Youtuber Ridwan Hanif Daftar Penjaringan Bakal Calon Bupati Klaten 2024 di PKS

1 jam lalu

Youtuber Ridwan Hanif Daftar Penjaringan Bakal Calon Bupati Klaten 2024 di PKS

Youtuber, Ridwan Hanif mendaftarkan diri mengikuti penjaringan sebagai bakal calon bupati (cabup) dalam Pilkada Klaten 2024 melalui PKS

Baca Selengkapnya