Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jalan Trans Kalimantan Palangkaraya-Barito Selatan Terendam Banjir

image-gnews
Iklan

TEMPO Interaktif, Palangkaraya - Jalan Trans Kalimantan yang menghubungkan Palangkaraya dengan beberapa kabupaten di Kalimantan Tengah, seperti Barito Selatan, Barito Timur, Barito Utara dan Murung Raya, tergenang banjir. Ruas jalan yang terendam  berada di Desa Pararapak, Kecamatan Kalahien, Kabupaten Barito Selatan. Banjir  yang terjadi akibat tingginya  curah hujan itu menggenangi Jalan Trans Kalimantan poros tengah sejak sepekan terakhir  dengan ketinggian air mencapai  50 sentimeter (cm) sepanjang lima kilometer.

Menurut Ming Apriady, pemilik Travel Tulus, Palangkaraya,  jalan yang tergenang banjir itu hanya bisa dilewati sepeda motor dengan mempergunakan feri (perahu kecil yang digandeng dua). Sementara itu, untuk mobil terpaksa estafet atau berputar malalui jalan darat Provinsi Kalimantan Selatan yang memakan waktu 12 jam. Rute itu sangat tidak efisien jika dibanding menggunakan jalur Trans Kalimantan yang waktu tempuhnya hanya empat  jam.

"Jadi, saat ini, kita hanya bisa menyeberangkan para penumpang dengan cara estapet," kata dia di Palangkaraya, Kamis (22/4), "Sebab, mobil tidak bisa naik feri kecil."

Kepala Bidang Transpotasi Darat, Dinas Perhubungan dan Telekomunikasi, Kalimantan Tengah,  James mengaku hingga saat ini pihaknya belum mendapat laporan dari kabupaten. “Namun, hari ini, kita langsung akan melakukan koordinasi dengan kabupaten," kata dia. Hal itu dilakukan agar  banjir di ruas Trans Kalimantan tersebut bisa segera dicarikan pemecahan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

James menambahkan, banjir yang melanda jalan nasional tersebut merupakan fenomena alam dan sering terjadi di kawasan itu apabila curah hujan tinggi. Bila banjir terjadi hanya kendaraan roda dua yang bisa lewat kawasan itu dengan menggunakan feri .Sedangkan kendaraan roda empat tidak bisa melalui kawasan tersebut. "Kita akan melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk menanggulai masalah banjir ini.” kata dia.

KARANA WARDANA WIJAYA 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Perusahaan Brunei Umumkan Garap Kereta Cepat Kalimantan, Hubungkan IKN - Malaysia

24 hari lalu

Kereta Cepat Whoosh di Stasiun Tegalluar, Bandung, Jawa Barat, Indonesia. (ANTARA/Rubby Jovan)
Perusahaan Brunei Umumkan Garap Kereta Cepat Kalimantan, Hubungkan IKN - Malaysia

Perusahaan asal Brunei mengumumkan akan menggarap proyek kereta cepat Trans Kalimantan yang menghubungkan ibu kota Nusantara atau IKN ke Malaysia.


Banjir di Dua Jalan Trans Kalimantan Mulai Surut

22 November 2021

Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Nanang Avianto saat mengecek kondisi banjir yang merendam Jalan Trans Kalimantan di Desa Penda Barania, Kabupaten Pulang Pisau, Rabu 17 November 2021. ANTARA/HO-Humas Polda Kalteng
Banjir di Dua Jalan Trans Kalimantan Mulai Surut

Polisi mengimbau kepada pengendara roda dua yang akan melintasi daerah banjir agar tetap berhati-hati dan waspada.


Bertambah, Lokasi Banjir Memutus Jalan Trans Kalimantan

21 November 2021

Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Nanang Avianto saat mengecek kondisi banjir yang merendam Jalan Trans Kalimantan di Desa Penda Barania, Kabupaten Pulang Pisau, Rabu 17 November 2021. ANTARA/HO-Humas Polda Kalteng
Bertambah, Lokasi Banjir Memutus Jalan Trans Kalimantan

Kali Ini banjir memutus akses Jalan Trans Kalimantan antara Palangka Raya dengan Banjarmasin, Kalimantan Selatan.


Banjir Meluas dan Meninggi, Palangka Raya Tetapkan Status Tanggap Darurat

16 November 2021

Sejumlah anak bermain di pekarangan rumah saat banjir di kawasan bantaran Sungai Kahayan di Palangka Raya, Kamis 11 November 2021. Palangka Raya kemudian menetapkan status tanggap darurat banjir pada Senin 15 November 2021. (ANTARA/HO-BPBD Kota Palangka Raya)
Banjir Meluas dan Meninggi, Palangka Raya Tetapkan Status Tanggap Darurat

Banjir sebabkan Jalan Trans Kalimantan terlalu berbahaya untuk dilintasi. Pengendara terpaksa memutar ke wilayah Kalimantan Selatan.


Banjir Rendam Jalur Palangka Raya - Buntok Akibat Sungai Kahayan Meluap

8 November 2021

Ilustrasi banjir. ANTARA/Iggoy el Fitra
Banjir Rendam Jalur Palangka Raya - Buntok Akibat Sungai Kahayan Meluap

Jalan Trans Kalimantan yang menghubungkan Palangka Raya dengan sejumlah kabupaten di DAS Barito kembali tergenang akibat luapan sungai Kahayan.


Presiden Jokowi Akan Resmikan Jembatan Alalak Barito Kuala pada 21 Oktober

14 Oktober 2021

Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina bersama rombongan saat memantau progres pembangunan jembatan Alalak.(Antaranews Kalsel/Ist)
Presiden Jokowi Akan Resmikan Jembatan Alalak Barito Kuala pada 21 Oktober

Jokowi akan meresmikan Jembatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala (Batola) di Kalimantan Selatan pada 21 Oktober 2021.


Banjir Masih Rendam Jalan Trans Kalimantan di Pekan Keempat

30 September 2021

Foto udara pengendara mobil berusaha menerobos banjir yang merendam di jalan trans Kalimantan Bukit Rawi, Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, Kamis 23 September 2021. Banjir luapan Sungai Kahayan dan Sungai Rungan kiriman dari wilayah hulu tersebut masih merendam sepanjang 2,5 kilometer jalan nasional Kalimantan Bukit Rawi sejak Senin (30/8/2021) dan akibatnya akses jalan tidak bisa dilalui kendaraan bermotor. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Banjir Masih Rendam Jalan Trans Kalimantan di Pekan Keempat

Pasokan BBM ke sejumlah kabupaten di DAS Barito terdampak banjir. Ambil jalan memutar sejauh 700 kilometer.


Terputus 3,5 Km Akibat Banjir, Jalan Trans Kalimantan di Kalteng Ditutup Total

13 September 2021

Banjir di Desa Baun Bango Kecamatan Kamipang, Kabupaten Katingan, Kalteng, Sabtu, 11 September 2021. Kredit: TEMPO/Karana W
Terputus 3,5 Km Akibat Banjir, Jalan Trans Kalimantan di Kalteng Ditutup Total

Badan jalan yang tergenang air mencapai 3,5 kilometer dengan ketinggian banjir mencapai 50 cm hingga 1 meter.


Banjir Katingan, Warga Dimintai Rp 100 Ribu untuk Menyeberang

9 September 2021

Banjir di Kecamatan Katingan Tengah, Kabupaten Katingan, Provinsi Kalteng. Kredit: Camat Katingan Tengah
Banjir Katingan, Warga Dimintai Rp 100 Ribu untuk Menyeberang

Untuk melewati lokasi banjir di ruas Jalan Trans Kalimantan, pengelola perahu klotok memasang tarif Rp 100 ribu untuk satu penumpang.


Jalan Trans Kalimantan di Kalimantan Tengah Putus Akibat Banjir

7 September 2021

Banjir di Kecamatan Katingan Tengah, Kabupaten Katingan, Provinsi Kalteng. Kredit: Camat Katingan Tengah
Jalan Trans Kalimantan di Kalimantan Tengah Putus Akibat Banjir

Ketinggian air banjir mencapai 30 cm hingga ukuran pinggang orang dewasa atau sekitar 1 meter.