Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pelatihan P3PD Bikin Desa Sintuwulemba Berani Transparan Soal Belanja Desa

image-gnews
Kepala Desa Sintuwulemba, Poso, Sulawesi Tengah, Arif Pokan. Dok. Kemendagri
Kepala Desa Sintuwulemba, Poso, Sulawesi Tengah, Arif Pokan. Dok. Kemendagri
Iklan

INFO NASIONAL – Usai mengikuti pelatihan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) di akhir tahun 2023, aparatur Desa Sintuwulemba yang berada di Kecamatan Lage, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah kini makin berani transparan ke publik. Hal itu disampaikan Kepala Desa Sintuwulemba Arif Pokan, belum lama ini.

Aparat Desa Sintuwulemba menurut Arif awalnya tidak memiliki pengetahuan apapun tentang cara pengelolaan dana desa secara online, kini berubah. Pelatihan P3PD membawa Sintulemba menjadi salah satu desa yang transparan dalam tata cara pengelolaan dana desa.

Arif mengatakan, dari pemerintahan tentang keterbukaan informasi dan transparansi, digitalisasi menjadi penting. “Jadi tolak ukur yang pertama dalam keberhasilan pemerintahan,” ujar dia.

Agar transparan, Arif mengaku berani menggunakan sistem digital online untuk mengelola dana desa, dari yang sebelumnya hanya menggunakan sistem manual. “Tadinya manual, jadi setelah pelatihan P3PD sistem keuangan desa yang dibangun oleh Kemendagri dan PTKP sangat memudahkan pengelolaan dana keuangan di desa,” ungkapnya.

Menurut Arif, terkait aparatur desa dan sumber daya semua masih di bawah rata-rata. Latar belakang aparat juga tidak dari (pendidikan -red) keuangan. “Jadi pelatihan P3PD memudahkan semua,” ujar dia.

Arif mengaku makin fokus dalam mengelola belanja desa. Salah satu yang ia utamakan adalah mengarahkan belanja desa untuk memberdayakan masyarakat di tempat ia tinggal, khususnya di bidang ekonomi.

“Yang terpenting pemberdayaan masyarakat desanya. Jadi belanja desa semakin berkualitas, khususnya di bidang ekonomi untuk peningkatan Pendapatan Asli Desa (PAD) di desa,” ujarnya.

Sementara itu, Ditjen Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dalam siaran persnya menyatakan, P3PD merupakan program kerjasama pemerintah dengan Bank Dunia (World Bank). Program ini melibatkan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDTT), Kementerian Koordinator Bidang PMK, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, dan Kementerian Keuangan. Tujuan program itu untuk meningkatkan kapasitas aparatur desa sehingga bisa membuat belanja desa berkualitas. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Sigap Mengurus Batas Desa di Bangli Berkat P3PD

37 menit lalu

Kepala Bidang Pemerintahan Desa Penglipuran, Bali, Komang Agus Hariwibawa. Dok. Kemendagri
Sigap Mengurus Batas Desa di Bangli Berkat P3PD

Kesadaran para aparatur desa juga menjadi keberhasilan tersendiri bagi kesempurnaan tatanan administrasi kabupaten di masa depan.


Bagaimana Gadai Barang Mewah Jadi Solusi Dana Cepat Masyarakat Kelas Atas?

1 jam lalu

Foto ilustrasi. Dok. Rankpillar
Bagaimana Gadai Barang Mewah Jadi Solusi Dana Cepat Masyarakat Kelas Atas?

Gadai barang mewah dapat menjadi solusi bagi masyarakat kelas atas mendapatkan dana cepat. Namun perlu memilih tempat gadai yang prosesnya mudah dan fleksibel.


P3PD dan Keterlibatan Masyarakat Membuat Desain Tata Ruang Desa Makin Ramah Lingkungan

1 jam lalu

Kepala Desa Sambirejo Wahyu Nugroho. Dok. Kemendagri
P3PD dan Keterlibatan Masyarakat Membuat Desain Tata Ruang Desa Makin Ramah Lingkungan

Kepala Desa Sambirejo Wahyu Nugroho berhasil menyusun desain tata ruang ramah lingkungan untuk wilayahnya.


Lakukan Kunjungan Kerja Pertama, Menteri KPK/BKKBN Pastikan Efektivitas Program Penurunan Stunting

1 jam lalu

Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN Wihaji menyampaikan paparan pada rapat kerja dengan Komisi IX DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 29 Oktober 2024. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Lakukan Kunjungan Kerja Pertama, Menteri KPK/BKKBN Pastikan Efektivitas Program Penurunan Stunting

Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (KPK/BKKBN) Wihaji, melakukan kunjungan kerja pertama ke Kampung KB Pasar Keong, Cibadak, Kabupaten Lebak, Banten, pada Rabu, 30 Oktober 2024.


Tata Kelola Layanan Jasa Kelautan KKP Diakui Skala Internasional

2 jam lalu

Penyerahan Sertifikat ISO 37001:2016 dan ISO 9001:2015 pada Direktorat Penataan Ruang Laut, Direktorat Konservasi dan Ekosistem Perairan serta Balai Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut Makassar oleh Direktur PT. QAI Joko Nursapto disaksikan oleh Direktur Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut Victor Gustaaf Maoppo, Senin, 28 Oktober 2024. Dok. KKP
Tata Kelola Layanan Jasa Kelautan KKP Diakui Skala Internasional

Bentuk pelayanan dengan ISO 37001:2016 dan ISO 9001:2015 ini telah diterapkan KKP


Tips Memilih Laptop Berteknologi AI Modern

6 jam lalu

Dok. Rankpillar
Tips Memilih Laptop Berteknologi AI Modern

Teknologi AI modern tidak hanya memungkinkan efisiensi kerja, tetapi juga memberikan kemudahan dalam menjalankan berbagai aplikasi cerdas


BNPT Komitmen Jaga Ideologi Negara Sesuai dengan Arahan Presiden

6 jam lalu

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen. Pol. Eddy Hartono, saat diwawancarai pewarta yang meliput Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Komisi XIII DPR RI dengan BNPT di Ruang Rapat Pansus DPR RI, pada Rabu, 30 Oktober 2024. Dok. BNPT
BNPT Komitmen Jaga Ideologi Negara Sesuai dengan Arahan Presiden

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Komisaris Jendral Polisi, Eddy Hartono mengatakan, BNPT berkomitmen untuk mendukung arahan Presiden Republik Indonesia (RI) Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto, terkhusus dalam hal pentingnya menjaga keutuhan negara.


BRI Berbagi Tips untuk Nasabah agar tidak Menjadi Korban Penipuan

6 jam lalu

Ilustrasi Dok. BRI
BRI Berbagi Tips untuk Nasabah agar tidak Menjadi Korban Penipuan

Gunakan koneksi internet yang aman saat mengakses BRImo


BRI Minta Waspadai Penipuan Mengatasnamakan BRImo FSTVL

6 jam lalu

Ilustrasi Dok. BRI
BRI Minta Waspadai Penipuan Mengatasnamakan BRImo FSTVL

Bedakan BRImo FSTVL yang Asli dan Palsu!


Ini Strategi BRI untuk Tekan Kredit Bermasalah

16 jam lalu

Direktur Manajemen Risiko BRI Agus pada press conference Kinerja Keuangan BRI Triwulan III 2024 di Jakarta, 30 Oktober 2024.
Ini Strategi BRI untuk Tekan Kredit Bermasalah

BRI secara aktif memantau kualitas kredit dan mengadopsi Early Warning System untuk mendeteksi potensi masalah kredit sedini mungkin.