INFO NASIONAL - Wali Kota Makassar, Danny Pomanto berhasil membawa Makassar meraih penghargaan Kota Sehat Asia Tenggara (ASEAN) 2024 lewat beragam kebijakan dan inovasinya.
"Kota Makassar mendapatkan award US$3.000 dan nantinya wali kota-wali kota se Asia Tenggara yang mendapat penghargaan akan berdiskusi virtual dengan Direktur WHO (World Health Organization)," ujarnya, Selasa, 27 Agustus 2024.
Regional Advisor for Health Promotion and Social Determinants of Health WHO SEARO, Suvajee Good mengatakan, penghargaan ini diberikan setelah melalui evaluasi dokumen-dokumen yang dinilai langsung oleh Laboratorium Regional Urban Governance for Health and Well-Being yang berada di Universitas Chulalangkorn Thailand.
"Penghargaan Batch 1 2024 menjadi barometer bagi kota-kota lain untuk mempersiapkan diri masuk salam jejaring kota sehat," ungkapnya.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Makassar, Nursaidah Sirajuddin mengatakan, ada beberapa kriteria yang membuat Kota Makassar dipilih WHO sebagai penerima penghargaan Kota Sehat Asia Tenggara. Salah satunya lewat inovasi Home Care Dottoroto yang fokus melayani kesehatan di lorong sehingga menjangkau seluruh masyarqkat. Layanan kesehatan gratis ini sudah mempunyai 94 armada dan di lengkapi dengan dokter yang akan melayani masyarakat.
Kota Makassar di bawah kepemimpinan Danny pun konsisten mempertahankan penghargaan Kota Sehat dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes) selama periode 2022 dan 2023. Penghargaan itu tidak lepas dari komitmennya dalam mewujudkan aksesibilitas layanan kesehatan di Kota Makassar sehingga mudah untuk dijangkau. (*)