TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB Jazilul Fawaid menegaskan bahwa pihaknya bakal terus mendukung kepemimpinan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin hingga tuntas pada bulan Oktober mendatang.
Jazilul juga berkomitmen untuk mendukung pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah pelantikan pasangan calon terpilih ini menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029, seperti dilansir dari Antara, Kamis, 15 Agustus 2024.
Ia berharap ke depannya Indonesia bisa menghadapi berbagai tantangan yang tidak mudah.
"Saya punya keyakinan kuat Indonesia akan jauh lebih maju dan rakyatnya sejahtera," kata Jazilul setelah menerima tanda kehormatan Bintang Mahaputra Nararya dari Presiden Joko Widodo pada Rabu, 14 Agustus 2024.
Wakil Ketua MPR RI itu mengaku sangat bersyukur atas penghargaan bergengsi tersebut dan sekaligus menjadi motivasi dalam kinerjanya.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo dan Pak Wakil Presiden Prof. K.H. Ma’ruf Amin, keluarga, sahabat, dan seluruh pihak yang selama ini punya andil besar dalam capaian ini," kata Jazilul.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menganugerahi tanda jasa dan tanda kehormatan kepada 64 tokoh bangsa atas kontribusi mereka dalam berbagai bidang selama masa pemerintahan Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin, mulai dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, hingga Menteri BUMN Erick Thohir.
Pemberian tanda jasa dan kehormatan yang merupakan rangkaian dari HUT Ke-79 RI tersebut dipimpin secara langsung Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 14 Agustus 2024.
Penerima anugerah itu berasal dari kalangan menteri dan wakil menteri KIM, pejabat lembaga tinggi negara, pejabat pimpinan lembaga pemerintah dan non-kementerian, pejabat TNI/Polri, WNI dengan latar belakang profesi, dan budayawan.
Soal jatah menteri di Kabinet Prabowo
Jazilul sebelumnya mengatakan, partainya tak mau besar kepala soal jatah menteri di kabinet Prabowo. Saat ini, katanya, PKB telah menyatakan bakal mendukung pemerintahan sang Ketua Umum Partai Gerindra jika sudah menjabat nanti.
“Enggak perlu geer (gede rasa) dulu lah,” kata Jazilul di kompleks parlemen Senayan, Jakarta pada Senin, 12 Agustus 2024.