Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Airlangga Hartarto Cabut dari Kursi Ketua Umum Golkar, Berikut Sejarah Partai Golkar

image-gnews
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam kegiatan syukuran dan konsolidasi partai di Kabupaten Badung, Bali, Jumat, 15 Maret 2024. ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam kegiatan syukuran dan konsolidasi partai di Kabupaten Badung, Bali, Jumat, 15 Maret 2024. ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari
Iklan

TEMPO.CO, JakartaAirlangga Hartarto mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Dalam keterangan video yang disampaikan Airlangga, keputusan pengunduran diri itu telah dibuat sejak Sabtu, 10 Agustus 2024.

"Airlangga mundur," kata seorang pengurus teras partai beringin kepada Tempo, Ahad, 11 Agustus 2024.

Ia menuturkan partainya bakal menggelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) pada 25 Agustus mendatang. Partai Golkar, kata dia, bakal menyiapkan Agus Gumiwang sebagai Plt Ketua Umum Golkar hingga proses pemilihan pucuk pimpinan tertinggi partai itu. "Rencananya Munaslub akan digelar 25 Agustus. Nanti Agus Gumiwang menjadi Plt Ketum Golkar hingga Munaslub Golkar digelar," ujarnya.

Menurut dia, kader Golkar yang digadang-gadang bakal menjadi calon kuat untuk menggantikan Airlangga adalah Menteri Investasi Bahlil Lahadalia. Dua orang elit Golkar lain membenarkan informasi soal Airlangga mundur.

Sejarah Partai Golkar

Dilansir dari partaigolkar.com, Partai Golongan Karya atau yang lebih dikenal dengan singkatan Golkar adalah salah satu partai politik yang paling berpengaruh dalam sejarah politik Indonesia. Awal mula pembentukan Golkar tidak lepas dari gagasan tiga tokoh besar nasional, yakni Soekarno, Soepomo, dan Ki Hadjar Dewantara. 

Ketiganya memperkenalkan konsep integralistik-kolektivistis yang dimulai sejak 1940. Gagasan ini pertama kali diwujudkan dalam bentuk Golongan Fungsional yang kemudian diubah menjadi Golongan Karya pada 1959.

Pada masa itu, Golongan Karya tidak dibentuk sebagai partai politik, melainkan sebagai perwakilan dari golongan-golongan di tengah masyarakat. Gagasan ini didasarkan pada pemikiran bahwa demokrasi Indonesia harus berbeda dengan konsep demokrasi di Barat. 

Ketiga tokoh tersebut, terutama Sukarno, percaya bahwa demokrasi di Indonesia haruslah mengedepankan musyawarah dan mufakat, serta mengakomodasi berbagai golongan dalam masyarakat.

Pada dekade 1950-an, Indonesia mulai menghadapi dinamika politik yang kompleks dengan munculnya berbagai partai politik yang merepresentasikan kepentingan-kepentingan tertentu. Dalam situasi ini, Golkar didirikan sebagai bentuk alternatif dalam sistem perwakilan. 

Sebagai organisasi yang terdiri dari berbagai golongan fungsional, Golkar diharapkan mampu merepresentasikan keterwakilan kolektif dari berbagai kelompok dalam masyarakat Indonesia. Konsep awal Golkar adalah untuk menjadi lembaga representatif yang mengedepankan persatuan nasional dan menghindari konflik antar golongan. 

Golkar dirancang untuk menumbuhkan kerja sama antar golongan dengan mengesampingkan perbedaan ideologi. Hal ini sejalan dengan visi Sukarno yang menginginkan Indonesia yang bersatu tanpa terjebak dalam perpecahan ideologis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perubahan besar terjadi pada Golkar ketika organisasi ini berubah dari sebuah lembaga representatif menjadi partai politik penuh. Pada 1964, dalam masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno, Sekretariat Bersama Golongan Karya (Sekber Golkar) dibentuk. 

Perubahan ini terjadi dalam konteks politik Indonesia yang sedang bergolak, terutama dengan semakin meningkatnya pengaruh Partai Komunis Indonesia (PKI). Golkar, yang awalnya tidak dirancang sebagai partai politik, mengalami transformasi menjadi alat politik yang digunakan oleh Angkatan Darat untuk melawan pengaruh PKI. 

Di bawah arahan Jenderal TNI (Purn) Abdul Haris Nasution dan dukungan Soeharto, Golkar mulai terlibat dalam dinamika politik nasional dengan tujuan mengamankan kepentingan militer dan mencegah dominasi komunis di Indonesia.

Setelah runtuhnya pemerintahan Soekarno dan naiknya Soeharto sebagai presiden, Golkar menjadi partai politik yang dominan dalam era Orde Baru. Soeharto, yang juga salah satu pendiri Golkar, menjadikan partai ini sebagai tulang punggung kekuasaannya. 

Pada pemilihan umum pertama di era Orde Baru pada tanggal 3 Juli 1971, Golkar berhasil memenangkan pemilu dengan perolehan suara yang sangat signifikan, yaitu 62,8%. Kemenangan ini membuat Golkar mendapatkan 236 dari 360 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Kemenangan Golkar pada pemilu 1971 menandai dimulainya dominasi partai ini dalam politik Indonesia selama lebih dari tiga dekade. Golkar tidak hanya menguasai parlemen, tetapi juga menempatkan kader-kadernya di berbagai posisi penting dalam pemerintahan, mulai dari tingkat pusat hingga daerah.

Selama era Orde Baru, Golkar berperan sebagai alat politik yang digunakan untuk mengontrol kehidupan politik dan pemerintahan di Indonesia. Dalam sistem politik yang sentralistik di bawah kepemimpinan Soeharto, Golkar berfungsi sebagai sarana untuk mengonsolidasikan kekuasaan, mengendalikan oposisi, dan mempertahankan stabilitas politik.

Kemudian, runtuhnya Orde Baru pada 1998 membawa perubahan besar dalam politik Indonesia, termasuk bagi Partai Golkar. Era reformasi yang dimulai setelah jatuhnya Soeharto memaksa Golkar untuk beradaptasi dengan situasi politik yang lebih terbuka dan kompetitif. Golkar yang sebelumnya menjadi partai yang sangat dominan, harus berhadapan dengan munculnya partai-partai politik baru yang membawa semangat reformasi dan perubahan.

Dalam pemilihan umum pertama setelah reformasi pada 1999, Golkar tidak lagi menjadi partai dominan seperti sebelumnya. Meskipun demikian, Golkar tetap berhasil mempertahankan posisinya sebagai salah satu partai besar di Indonesia. 

MICHELLE GABRIELA | AISYAH AMIRA | HENDRIK KHOIRUL MUHID

Pilihan Editor: Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto Mundur, Berikut Ketum Golkar dari Masa ke Masa

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bahlil Siapkan Tim Khusus Manfaatkan Sumur Idle untuk Meningkatkan Lifting Minyak

1 hari lalu

Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia saat meninggalkan Kantor Kementerian Pertahanan, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis, 17 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola.
Bahlil Siapkan Tim Khusus Manfaatkan Sumur Idle untuk Meningkatkan Lifting Minyak

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan saat ini telah memetakan sumur-sumur minyak yang saat ini sedang menganggur atau tidak aktif (sumut idle)


Bahlil akan Libatkan BPS untuk Salurkan Subsidi Energi Tepat Sasaran

1 hari lalu

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia saat ditemui di Kementerian ESDM pada Jumat, 1 November 2024. TEMPO/Muhammad Rizki Yusrial
Bahlil akan Libatkan BPS untuk Salurkan Subsidi Energi Tepat Sasaran

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan akan melibatkan Badan Pusat Statistik atau BPS dalam penyusunan data penerima subsidi energi


Ridwan Kamil Bertemu Jokowi dan Prabowo, Sebut Keduanya Satu Frekuensi untuk Pilkada Jakarta

1 hari lalu

Presiden RI ketujuh Joko Widodo (kiri) berbincang dengan Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu Ridwan Kamil (kanan) saat bertemu di kediaman Sumber, Solo, Jawa Tengah, Jumat 1 November 2024. Ridwan Kamil bertemu Presiden RI ketujuh Joko Widodo di Solo untuk bersilaturahmi sekaligus belajar tata kelola kota kepada Joko Widodo yang pernah menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 2012 sampai 2014. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Ridwan Kamil Bertemu Jokowi dan Prabowo, Sebut Keduanya Satu Frekuensi untuk Pilkada Jakarta

Ridwan Kamil mengklaim dirinya didukung oleh Prabowo dan Jokowi di Pilkada Jakarta. Pernyataan ini diungkap setelah ia bertemu keduanya.


Ridwan Kamil Datangi Jokowi ke Solo Demi Ucapan Purnatugas, Sebut 11 Tahun Bersama

1 hari lalu

Presiden ke-7, Joko Widodo (Jokowi) dan calon gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil memberikan keterangan kepada wartawan seusai pertemuan keduanya di kediaman Jokowi di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Jumat, 1 November 2024. TEMPO/Septhia Ryanthie
Ridwan Kamil Datangi Jokowi ke Solo Demi Ucapan Purnatugas, Sebut 11 Tahun Bersama

Ridwan Kamil mengaku perbincangannya saat bertemu Jokowi hanya seputar ucapan selamat purnatugas dan sisanya membahas Jakarta secara umum.


Terkini: Agus Gumiwang dan Kemendag Bahas Permendag Pengaturan Impor, Bahlil Prihatin soal Kasus Tom Lembong

1 hari lalu

Petugas Bea Cukai berjaga disamping pakain bekas (balpres) di Tempat Penimbunan Pabean (TPP) Bea dan Cukai, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa 6 Agustus 2024. Satgas importasi ilegal mengamankan 4927 balpres pakaian bekas, kain gulungan 20.000 rol, 695 produk jadi, 332 pack tekstil, 43 kosmetik, 371 alas kaki, 6.578 elektronik dan 5.896 barang garment senilai Rp 46.188.205.400. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini: Agus Gumiwang dan Kemendag Bahas Permendag Pengaturan Impor, Bahlil Prihatin soal Kasus Tom Lembong

Menperin Agus Gumiwang bertemu dengan Kementerian Perdagangan dan Bea Cukai untuk membahas Permendag Nomor 8 Tahun 2024.


Bahlil: Prihatin Soal Kasus Tom Lembong hingga Pertemuan dengan Prabowo

2 hari lalu

Bahlil Lahadalia memberikan hormat saat dipanggil Presiden Prabowo Subianto dalam pengumuman jajaran menteri Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024. Bahlil Lahadalia  terpilih sebagai Menteri ESDM dalam kabinet itu. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Bahlil: Prihatin Soal Kasus Tom Lembong hingga Pertemuan dengan Prabowo

Presiden Prabowo Subianto, menunjuk, Bahlil, sebagai ketua tim pengkajian optimalisasi subsidi energi


Kemenperin dan Kemendag Bahas Permendag Nomor 8 Tahun 2024 di Bandung, Buntut Kasus Sritex?

2 hari lalu

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita bersiap menghadiri rapat yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 30 Oktober 2024. Rapat terbatas tertutup membahas program kebijakan subsidi pemerintah. TEMPO/Subekti.
Kemenperin dan Kemendag Bahas Permendag Nomor 8 Tahun 2024 di Bandung, Buntut Kasus Sritex?

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita telah mengadakan pertemuan dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan Bea Cukai untuk membahas Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 8 Tahun 2024.


Istana Sebut Prabowo dan Ridwan Kamil Punya Kedekatan Pribadi

2 hari lalu

Presiden Prabowo Subianto berbincang dengan Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil di restoran Garuda, Jalan Sabang, Jakarta, Kamis, 31 Oktober 2024. Dalam pertemuan tersebut, tampak Sekretaris Kabinet Mayor Teddy Indra Wijaya hadir dalam ruangan yang sama. Instagram/ridwankamil
Istana Sebut Prabowo dan Ridwan Kamil Punya Kedekatan Pribadi

Kepala Kantor Kepresidenan Hasan Nasbi tidak mau banyak berkomentar mengenai pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil.


Pilkada Jakarta, Golkar Ungkap Ridwan Kamil-Suswono Akan Gelar Kampanye Akbar

2 hari lalu

Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil (ketiga kiri) dan Suswono (ketiga kanan) berjabat tangan bersama Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar Zulakarnain (kedua kiri) dan jajaran pengurus saat bersilaturahmi ke DPD Partai Golkar DKI Jakarta, di Jakarta, Sabtu 24 Agustus 2024. Dalam silahaturahmi tersebut pasangan Ridwan Kamil dan Suswono menyampaikan sejumlah program jika terpilih nanti dengan jargon kampanye Desentralisasi, Kolaborasi dan Inovasi (DKI). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Pilkada Jakarta, Golkar Ungkap Ridwan Kamil-Suswono Akan Gelar Kampanye Akbar

Ketua DPD Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar mengungkap rencana kampanye akbar Ridwan Kamil-Suswono di ujung masa kampanye Pilkada Jakarta.


Apple Surati Kemenperin Soal Izin Edar Iphone 16 di Indonesia

2 hari lalu

Petugas mendampingi calon pembeli yang melihat seri terbaru iPhone 16 yang mulai dijual, di Beijing, Cina, 20 September 2024. REUTERS/Florence Lo
Apple Surati Kemenperin Soal Izin Edar Iphone 16 di Indonesia

Apple mengajukan pertemuan untuk membahas mengenai belum diperolehnya izin edar produk Apple seri terbaru iPhone 16