Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10.678 Mahasiswa Baru UGM Ikuti PIONIR Gadjah Mada, Apa itu?

image-gnews
Sebanyak 10.678 mahasiswa baru UGM mengikuti PIONIR Gadjah Mada. Dok. UGM
Sebanyak 10.678 mahasiswa baru UGM mengikuti PIONIR Gadjah Mada. Dok. UGM
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Gadjah Mada atau UGM menyelenggarakan kegiatan PIONIR Gadjah Mada, yang diikuti oleh 10.678 mahasiswa baru. PIONIR Gadjah Mada tahun ini mengusung tema "Kolaborasi Gadjah Mada, Generasi Unggul Indonesia" dan merupakan transformasi dari program Pelatihan Pembelajar Sukses bagi Mahasiswa Baru (PPSMB). 

Melalui tema tersebut, UGM berharap para mahasiswa baru itu tidak hanya mengejar pengetahuan akademik, tetapi juga mampu bekerja sama lintas disiplin ilmu, serta mengenal budaya pembelajar di lingkungan kampus yang cerdas, inklusif, berbudaya, bermartabat, dan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila.

Dilansir dari laman resmi UGM, kegiatan ini dirancang untuk memperkenalkan kehidupan kampus, menggali potensi, serta membekali mahasiswa baru dengan berbagai pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan selama menempuh pendidikan di UGM.

Upacara pembukaan PIONIR Gadjah Mada berlangsung di lapangan Grha Sabha Pramana, Bulaksumur dan dipimpin oleh Rektor UGM Ova Emilia. Acara ini juga dihadiri oleh para pimpinan universitas dan fakultas, serta Direktur Utama PT Jasa Raharja, Rivan Achmad Purwantono yang merupakan alumnus Fakultas Filsafat UGM. 

Dalam upacara ini, Rektor UGM berkesempatan mengenakan jaket almamater kepada sejumlah mahasiswa baru, termasuk Ariani Nismaputri dari Fakultas Hukum, Alfian Adicandra dari FMIPA, Yanditia Shafa Nadhiya dari Fakultas Kedokteran Gigi, Malya Cetta Parahita Danisworo dari Fakultas Kedokteran Hewan, Haifanuha Luna Lilatata Kusuma dari Fakultas Ilmu Budaya, dan Mohammad Attar Fiqis dari Sekolah Vokasi Teknologi Veteriner.

"Ini adalah hari pertama mahasiswa baru memasuki kampus untuk mengikuti PIONIR Gadjah Mada 2024. Selamat datang Gadjah Mada Muda, kami bangga menyambut kalian semua. Kalian adalah orang-orang yang telah berjuang keras untuk menjadi bagian dari Keluarga Besar Universitas Gadjah Mada," ujar Ova Emilia dalam sambutannya. 

Ia menekankan bahwa para mahasiswa baru UGM adalah individu terpilih yang telah berhasil mengalahkan 13 calon lainnya untuk mendapatkan tempat di UGM. Ova juga mengungkapkan keyakinannya bahwa para mahasiswa baru telah mencurahkan seluruh kemampuan fisik, mental, dan spiritual untuk bisa merebut tiket masuk ke UGM. 

Ova berharap para mahasiswa baru dapat menikmati acara PIONIR, menjalin pertemanan baru, dan beradaptasi dengan lingkungan kampus yang akan mereka tempati selama empat tahun ke depan. Ia menyebut bahwa mahasiswa baru sebagai pionir hebat yang berkomitmen untuk menjadi generasi unggul yang kompeten dan siap bersaing menjadi pemimpin Indonesia di masa depan.

Dalam kegiatan ini, Rivan juga memberikan motivasi dan inspirasi kepada para mahasiswa baru untuk terus berprestasi dan berkontribusi bagi bangsa dan negara. Selain itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Alumni Arie Sujito juga menambahkan bahwa PIONIR Gadjah Mada berkomitmen untuk mendukung gaya hidup berkelanjutan dan menumbuhkan kesadaran lingkungan hidup melalui prinsip zero waste. 

Ia mengajak mahasiswa baru untuk menjadi agen perubahan dengan mempraktikkan kebiasaan ramah lingkungan sejak hari pertama di kampus. Menurutnya, transformasi menuju zero waste bukan hanya tanggung jawab panitia atau universitas, tetapi juga tanggung jawab setiap individu. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“UGM mengajak para mahasiswa baru untuk memulai dengan kebiasaan sehari-hari seperti membawa botol minum dan kotak makan sendiri, menghindari penggunaan kantong plastik, dan mendukung program daur ulang di kampus," ujarnya.

Sebagai bagian dari inisiatif ini, mahasiswa baru juga diberikan edukasi tentang pemilahan sampah dan diajak untuk mengimplementasikan secara langsung prinsip-prinsip zero waste. Inisiatif ini bertujuan untuk membangun kesadaran dan keterampilan mahasiswa baru dalam menerapkan prinsip-prinsip zero waste sejak hari pertama mereka di kampus.

PIONIR Gadjah Mada 2024 diikuti oleh 8.815 mahasiswa Program Sarjana dan 1.863 mahasiswa Program Sarjana Terapan. Dari total jumlah mahasiswa baru, sebanyak 1.003 mahasiswa atau 9,34% adalah penerima bantuan KIP-K atau Program Bidikmisi dan PBUTM. Berdasarkan jenis kelamin, 4.332 mahasiswa adalah laki-laki dan 6.346 adalah perempuan.

Program Sarjana di UGM menjadi pilihan utama bagi lulusan sekolah menengah, dengan total 166.162 pendaftar yang tersebar di 71 program studi. Sementara itu, Program Sarjana Terapan menerima 46.770 pendaftar untuk 22 program studi. 

Tahun ini, UGM juga menerima lima mahasiswa asing yang berasal dari Prancis, Norwegia, Australia, dan Laos yang mencerminkan komitmen UGM untuk menjadi universitas yang inklusif dan global.

“Kalian semua nanti akan berbaur dengan berbagai bidang ilmu dari fakultas yang berbeda-beda, dari daerah yang berbeda-beda, dan dari budaya yang berbeda-beda, bahkan mungkin dari bahasa ibu yang berbeda-beda pula,” kata Ova.

PIONIR Gadjah Mada 2024 juga dirancang untuk membekali mahasiswa baru dengan berbagai kegiatan yang menantang dan mendidik, termasuk seminar, lokakarya, kegiatan sosial, dan kegiatan kebersamaan lainnya. 

Pilihan Editor: Penyanyi Putri Ariani Lolos Jalur Prestasi FH UGM, Rektor UGM Beri Pesan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Lanjut ke Jenjang Pendidikan Tinggi, Ini Perbedaan Diploma dan Sarjana

6 jam lalu

Ilustrasi kuliah online.
Lanjut ke Jenjang Pendidikan Tinggi, Ini Perbedaan Diploma dan Sarjana

Ini pilihan jenjang pendidikan tinggi yang bisa yang diambil setiap siswa yang baru lulus jenjang SMA. Apa perbedaan diploma dan sarjana?


Karir Politik Pramono Anung, Jokowi Teken Pemberhentiannya sebagai Menteri Sekretaris Kabinet

1 hari lalu

Eks Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyampaikan pidato perpisahan kepada jajaran pegawai Sekretariat Kabinet di Jakarta, Jumat, 20 September 2024. Pramono Anung telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Sekretaris Kabinet karena mencalonkan diri sebagai bakal calon Gubernur Jakarta bersama Rano Karno. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin
Karir Politik Pramono Anung, Jokowi Teken Pemberhentiannya sebagai Menteri Sekretaris Kabinet

Surat pengunduran diri Pramono Anung sebagai Menteri Sekretaris Kabinet resmi diteken dan disetujui Jokowi. Kader PDIP ini maju di Pilkada Jakarta.


Mahasiswa UGM Kenalkan Program Sustainable Streetlight: Ubah Sampah Jadi Energi Listrik

2 hari lalu

Mahasiswa UGM mengenalkan Program Olah Sampah menjadi Energi Listrik. Foto: UGM
Mahasiswa UGM Kenalkan Program Sustainable Streetlight: Ubah Sampah Jadi Energi Listrik

Mahasiswa UGM melalui Tim PKM-PM luncurkan program yang memanfaatkan sampah untuk menghasilkan listrik yang digunakan sebagai lampu penerangan jalan.


Cerita Gielbran dari Ketua BEM UGM Jadi Wakil Ketua Harian PKB

3 hari lalu

Ketua BEM KM UGM Gielbran Muhammad Noor. Tempo/Pribadi Wicaksono
Cerita Gielbran dari Ketua BEM UGM Jadi Wakil Ketua Harian PKB

Kisah Gielbran dari Ketua BEM UGM menjadi Wakil Ketua Harian PKB.


Taman Pintar - Yogyakomtek Gelar Kompetisi Robotik Seru Akhir Pekan Ini di Jogja Expo Center

4 hari lalu

Kontes robotik sepak bola UGM di Yogyakarta. Dok.istimewa
Taman Pintar - Yogyakomtek Gelar Kompetisi Robotik Seru Akhir Pekan Ini di Jogja Expo Center

Wisatawan bisa melihat kontes robot, pameran teknologi, hingga e-sport di Yogyakomtek Taman Pintar Yogyakarta akhir pekan ini.


Jasa Raharja Konsisten Dorong Kemajuan UMKM Mitra Binaan

5 hari lalu

Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mitra binaan Jasa Raharja turut dalam Jakarta International Premium Products Fair di JCC pada 5-8 September 2024. Dok. Jasa Raharja.
Jasa Raharja Konsisten Dorong Kemajuan UMKM Mitra Binaan

Keikutsertaan para mitra binaan Jasa Raharja ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk terus mendukung dan mengembangkan UMKM baik di tingkat lokal maupun internasional.


Direktur Utama Jasa Raharja Audiensi dengan Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan untuk Memperkuat Sinergi

5 hari lalu

Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono (kelima kiri) dan Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan Zudan Arif Fakrulloh (keenam kiri) berfoto bersama saat kunjungan kerja dan audiensi di Rumah Dinas Gubernur Sulsel pada Jumat 6 September 2024. Dok Jasa Raharja
Direktur Utama Jasa Raharja Audiensi dengan Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan untuk Memperkuat Sinergi

Audiensi untuk memperkuat kerja sama dan sinergi antara Jasa Raharja dan Pemerintah Daerah Sulawesi Selatan dalam berbagai aspek, terutama terkait penanganan kecelakaan lalu lintas dan kepatuhan pembayaran pajak kendaraan bermotor.


Dirut Jasa Raharja Sebut Sinergi dan Transformasi Jadi Kunci Keselamatan Pelayanan Angkutan Penyeberangan

5 hari lalu

Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, menghadiri pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gabungan Pengusaha Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (Gapasdap) yang digelar di Yogyakarta, pada Rabu 11 September 2024. Dok. Jasa Raharja
Dirut Jasa Raharja Sebut Sinergi dan Transformasi Jadi Kunci Keselamatan Pelayanan Angkutan Penyeberangan

Jasa Raharja bersama Gapasdap selalu bersinergi demi memberikan kontribusi positif di bidang pelayanan.


Mia Yunita Wisudawan Termuda dari UGM Saat Usia 20 Tahun 1 Bulan 9 hari, Terapkan Teknik Pomodoro

6 hari lalu

Mia Yunita, mahasiswa prodi Kedokteran Hewan UGM. Dok.UGM
Mia Yunita Wisudawan Termuda dari UGM Saat Usia 20 Tahun 1 Bulan 9 hari, Terapkan Teknik Pomodoro

Mia Yunita menjadi wisudawan termuda di Fakultas Kedokteran Hewan UGM di usia 20 tahun. Ia bagikan cara belajarnya.


Tim Mahasiswa UGM Kembangkan Perangkat Pemeliharaan Anggrek

6 hari lalu

Anggrek Vanda tricolor yang menjadi flora endemik di lereng Gunung Merapi. (Dok.istimewa)
Tim Mahasiswa UGM Kembangkan Perangkat Pemeliharaan Anggrek

Tim mahasiswa UGM mengembangkan perangkat pemeliharaan bunga anggrek berbasis Internet of Things bernama Fitovare.