INFO NASIONAL - Dalam konteks geografis yang unik dan beragam, Indonesia menghadapi tantangan besar dalam hal pemerataan akses pendidikan. Kondisi kepulauan yang tersebar membuat tidak semua wilayah dapat menikmati fasilitas pendidikan yang memadai.
Di tengah tantangan ini, inovasi dalam akses pendidikan menjadi kebutuhan yang mendesak, terutama untuk menghadapi era digital yang terus berkembang. Menjawab kebutuhan ini, BINUS Higher Education melalui BINUS Online, yang berdiri sejak 2009, telah menunjukkan komitmennya untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) unggul yang siap menghadapi tuntutan industri.
Hingga kini, BINUS Online telah meluluskan lebih dari 9.000 alumni, yang tersebar tidak hanya di Indonesia tetapi juga di berbagai negara. Selain itu, BINUS Online juga memberikan subsidi biaya pendidikan dengan total mencapai Rp56 miliar selama 15 tahun beroperasi.
Tahun ini menandai usia ke-15 BINUS Online sebagai penyedia pendidikan tinggi yang fleksibel, memungkinkan mahasiswa untuk mengembangkan karier sambil melanjutkan studi. Dengan 5 program studi utama yaitu Akuntansi, Business Management, Sistem Informasi, Teknik Industri, dan Teknik Informatik, serta 4 program baru yang akan segera diluncurkan seperti Business Analytics, Digital Business Management, Data Science, dan Finance, BINUS Online hadir untuk menjawab kebutuhan pendidikan masyarakat Indonesia secara fleksibel dan berkualitas.
Salah satu inovasi BINUS Online adalah program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) yang memungkinkan mahasiswa untuk menukarkan pengalaman kerja mereka menjadi mata kuliah. Program ini merupakan bagian dari visi BINUS 2035, yaitu “A World-class University, Fostering and Empowering The Society in Building and Serving The Nation,” yang bertujuan untuk menjangkau lebih banyak lapisan masyarakat di dalam maupun luar negeri.
Komitmen ini diperkuat dengan pengakuan 5 Stars Rating dari Lembaga Pemeringkatan QS, yang menegaskan kualitas dan komitmen BINUS Online. Chief Operating Officer of Bina Nusantara, Stephen Wahyudi Santoso mengatakan, BINUS Online mendukung visi misi BINUS Higher Education untuk memberikan pendidikan yang berkualitas, serta kesempatan merata bagi masyarakat agar dapat mengenyam pendidikan jenjang tinggi.
Dalam rangka merayakan 15 tahun dedikasi BINUS Online, diluncurkan 15.000 konten pembelajaran yang dapat diakses secara gratis oleh seluruh masyarakat. Ini merupakan langkah nyata BINUS Online untuk semakin memperluas akses pendidikan berkualitas ke seluruh penjuru Nusantara.
Direktur BINUS Online Harjanto Prabowo, mengatakan, dalam 15 tahun ini, pihaknya sangat mengapresiasi atas kepercayaan dan pencapaian setiap mahasiswa-mahasiswi, alumni, dan tenaga pendidik BINUS Online yang selalu bersama-sama dalam membangun institusi pendidikan kami menjadi lebih tumbuh dan berkembang secara positif. "Hari ini, kami juga memberikan apresiasi kepada mahasiswa, dosen, dan alumni yang telah berkontribusi positif pada bidangnya masing-masing serta memiliki prestasi akademik dan non-akademik, melalui acara Awarding Night," ujarnya.
Selama 15 tahun berkarya, BINUS Online telah membangun komunitas BINUSIAN yang terdiri dari lebih dari 20.000 individu, tersebar di berbagai wilayah, termasuk luar negeri seperti Jepang, Uni Emirat Arab, Qatar, Australia, dan Amerika Serikat. Alumni BINUS Online telah menunjukkan kiprahnya di berbagai bidang industri, seperti Kevin Sanjaya yang berkarier di dunia olahraga, Enzy Storia Leovarisa di bidang hiburan, Wirianto sebagai CEO Finpoint Indonesia, dan Adya Saputro yang menjadi pengusaha sukses.
Komitmen BINUS Online untuk terus berinovasi dan memberikan akses pendidikan yang inklusif dan berkualitas tidak hanya menjawab tantangan masa kini, tetapi juga mempersiapkan masyarakat Indonesia untuk menghadapi masa depan yang semakin kompetitif. Melalui berbagai program dan inisiatifnya, BINUS Online terus berupaya mewujudkan visinya dalam memberdayakan masyarakat, membangun bangsa, dan melayani dunia.(*)