Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

image-gnews
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan pemaparan saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 7 November 2023. Rapat tersebut membahas isu faktual Penanganan korban Gangguan Ginjal Akut (GGAPA), penanganan penyakit menular di Indonesia seperti dengue, tuberkulosis, monkey pox, hepatitis, dan penanganan penyakit tidak menular seperti kesehatan jiwa, diabetes, dan kanker, serta penanganan beberapa kasus malpraktik di rumah sakit. TEMPO/M Taufan Rengganis
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan pemaparan saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 7 November 2023. Rapat tersebut membahas isu faktual Penanganan korban Gangguan Ginjal Akut (GGAPA), penanganan penyakit menular di Indonesia seperti dengue, tuberkulosis, monkey pox, hepatitis, dan penanganan penyakit tidak menular seperti kesehatan jiwa, diabetes, dan kanker, serta penanganan beberapa kasus malpraktik di rumah sakit. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Budi Gunadi Sadikin yang juga menjabat Menteri Kesehatan terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat Institut Teknologi Bandung atau MWA ITB periode 2024-2029. Sementara Ignasius Jonan terpilih sebagai wakil ketua, dan Irawati sebagai sekretaris.

Pemilihan itu berlangsung secara musyawarah untuk mufakat dalam rapat pleno perdana MWA ITB di Gedung D, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Jakarta, pada Kamis, 25 April 2024. Rapat yang mengagendakan pembentukan pengurus MWA ITB itu dipimpin Ketua Senat Akademik ITB Edy Tri Baskoro.

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Riset Teknologi Abdul Haris mengatakan bahwa MWA memiliki peran yang sangat penting dalam perguruan tinggi untuk menentukan arah kebijakan ke depannya.

"MWA memiliki peran sentral dalam pengelolaan Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH) menjadi institusi yang fleksibel dan memiliki ruang yang harus dimanfaatkan untuk mendorong mahasiswa di ITB," ujarnya lewat keterangan tertulis, Jumat, 26 April 2024.

Sebelumnya Senat Akademik Institut Teknologi Bandung (ITB) telah menetapkan empat calon anggota Majelis Wali Amanat dari wakil masyarakat untuk periode 2024-2029. Mereka yang telah terpilih lewat sidang pleno itu adalah Bambang Brodjonegoro, Budi Gunadi Sadikin, Ignasius Jonan, serta Salman Subakat. 

Bambang pernah menjabat antara lain sebagai Menteri Keuangan, Menteri Perencanaan Pembangunan Indonesia/Kepala Bappenas, juga Menteri Riset dan Teknologi/Kepala BRIN. Budi Gunadi saat ini Menteri Kesehatan. Sarjana Fisika Nuklir ITB ini juga pernah menjadi Dirut Bank Mandiri.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun Jonan dikenal terutama sebagai mantan Dirut PT KAI dan mantan Menteri Perhubungan. Dia juga pernah menjabat Menteri Energi dan SDM. Sedangkan Salman Subakat adalah generasi kedua pemimpin PT Paragon Technology and Innovation, perusahan yang membawahi sejumlah merek produk kecantikan.

Adapun calon anggota MWA ITB dari perwakilan Senat Akademik ITB yang terpilih adalah Deny Juanda Puradimaja, Irawati, Hasanuddin Z. Abidin, dan Rudy Hermawan Karsaman. Sementara dari unsur perwakilan lain sebagai calon anggota MWA yaitu Ketua Umum Ikatan Alumni ITB, Muhamad Fajrin Mubarok, sebagai duta mahasiswa, serta Dini Sofia Permatasari sebagai wakil dari tenaga kependidikan. 

Berdasarkan Peraturan Pemerintah RI Nomor 65 Tahun 2013 tentang Statuta ITB, total anggota MWA berjumlah 15 orang. Mereka terdiri dari 11 anggota terpilih ditambah 4 anggota ex-officio, yaitu Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, kemudian Rektor ITB, Gubernur Jawa Barat, dan Ketua Senat Akademik.

Selanjutnya, para anggota MWA ITB yang baru itu akan diusulkan kepada Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk disahkan. Pada periode sebelumnya, 2019-2024, MWA ITB dipimpin Yani Panigoro.

Pilihan Editor: Undang Prabowo, PKS Bakal Gelar Karpet Merah di Acara Halalbihalal Besok

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Dosen ITB Perihal Larangan iPhone 16 di Indonesia karena TKDN: Nggak Bermasalah Kalau Mau Roaming

12 jam lalu

Warga memenuhi Apple Store saat iPhone 16 mulai dijual, di Beijing, Cina, 20 September 2024. REUTERS/Florence Lo
Dosen ITB Perihal Larangan iPhone 16 di Indonesia karena TKDN: Nggak Bermasalah Kalau Mau Roaming

Dosen ITB jelaskan persoalan tentang iPhone 16 yang dilarang masuk Indonesia oleh Kementerian Perindustrian dan IMEI-nya mau dinonaktifkan.


Komisi IX DPR Dukung Program Skrining Kesehatan Gratis Pemerintahan Prabowo

1 hari lalu

Presiden Prabowo Subianto berbincang dengan Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil di restoran Garuda, Jalan Sabang, Jakarta, Kamis, 31 Oktober 2024. Sebelumnya, pada 28 Oktober 2024, Sekretaris Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) Basri Baco mengatakan, Ridwan Kamil akan menemui Prabowo di Istana Negara dalam waktu dekat. Kendati demikian, Baco tak menjelaskan detail topik yang akan dibahas oleh Prabowo dan Ridwan Kamil. Instagram/ridwankamil
Komisi IX DPR Dukung Program Skrining Kesehatan Gratis Pemerintahan Prabowo

Salah satu program quick win pemerintahan Prabowo di bidang kesehatan adalah skrining kesehatan gratis. Jadi kado dari negara untuk masyarakat.


Mahasiswa ITB dan Warga Hidupkan Lagi Potensi Wisata Alam Curug Cibodas di Purwakarta

2 hari lalu

Pengunjung Curug Cibodas Desa Parungbanteng, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. (Dok.YouTube Purwakarta TV)
Mahasiswa ITB dan Warga Hidupkan Lagi Potensi Wisata Alam Curug Cibodas di Purwakarta

Kelompok mahasiswa kuliah kerja nyata dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Lokadewis, bersama warga Kampung Cibodas, Desa Parungbanteng, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta, menghidupkan kembali potensi wisata alam curug atau air terjun


Profil Sigit Puji Santosa, Perancang Mobil Maung MV3 Garuda Limousine Buatan PT Pindad

2 hari lalu

Presiden Prabowo Subianto (tengah) menggunakan kendaraan Pindad Maung MV3 Garuda Limousine saat menyapa warga usai acara pelantikan di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu, 20 Oktober 2024. Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu mengungkapkan Presiden Prabowo menginstruksikan agar seluruh mobil dinas menteri dan eselon 1 menggunakan kendaraan produksi dalam negeri, salah satunya Pindad Maung.Shutterstock
Profil Sigit Puji Santosa, Perancang Mobil Maung MV3 Garuda Limousine Buatan PT Pindad

Salah satu sosok penting di balik pengembangan mobil Maung MV3 Garuda adalah Profesor Sigit Puji Santosa, Direktur Teknologi dan Pengembangan Pindad.


Dosen ITB Kenalkan Alat Pengolah Limbah Penyamakan Kulit di Garut

4 hari lalu

Alat pengolah limbah penyamakan kulit di Garut dari tim dosen ITB yang menggunakan lahan basah buatan atau constructed wetland. (Dok.ITB)
Dosen ITB Kenalkan Alat Pengolah Limbah Penyamakan Kulit di Garut

Tim ITB menjajal dua model penanganan limbah hasil proses penyamakan kulit di daerah Sukaregang, Kabupaten Garut.


Majelis Wali Amanat Umumkan 10 Nama Bakal Calon Rektor ITB

4 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Majelis Wali Amanat Umumkan 10 Nama Bakal Calon Rektor ITB

Penetapan bakal calon rektor ITB dilakukan setelah Majelis Wali Amanat menggelar rapat pleno pada Senin, 28 Oktober 2024


Rektor ITB Reini Berharap Lulus Cum Laude serta BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Berawan di Top 3 Tekno

5 hari lalu

Wisuda program sarjana, magister, dan doktor ITB di Gedung Sasana Budaya Ganesa (Sabuga), Sabtu 26 Oktober 2024. Dok.ITB
Rektor ITB Reini Berharap Lulus Cum Laude serta BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Berawan di Top 3 Tekno

Topik tentang Rektor Reini Wirahadikusumah untuk terakhir kalinya memimpin Sidang Wisuda pertama ITB 2024/2025 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Terakhir Kalinya Pimpin Wisuda ITB, Rektor Reini Juga Berharap Lulus Cum Laude

6 hari lalu

Wisuda program sarjana, magister, dan doktor ITB di Gedung Sasana Budaya Ganesa (Sabuga), Sabtu 26 Oktober 2024. Dok.ITB
Terakhir Kalinya Pimpin Wisuda ITB, Rektor Reini Juga Berharap Lulus Cum Laude

Dari 3.399 lulusan program sarjana ITB di wisuda itu, ada 1.408 mahasiwa atau 41 persen yang tamat dengan cum laude.


20 Kampus Terbaik di Dunia Versi QS WUR 2025, MIT Nomor Satu

8 hari lalu

Kampus Harvard. Foto : Harvard
20 Kampus Terbaik di Dunia Versi QS WUR 2025, MIT Nomor Satu

Berikut ini daftar 20 kampus terbaik di dunia versi QS WUR 2025. Nomor satu ada MIT dan disusul Imperial College London.


Segini Biaya Kuliah Unpam 2024, Bisa Diangsur Rp200 Ribu

8 hari lalu

Kampus Universitas Pamulang atau Unpam 2 di Jalan Raya Puspiptek, Pamulang, Tangerang Selatan. Istimewa
Segini Biaya Kuliah Unpam 2024, Bisa Diangsur Rp200 Ribu

Berikut ini rincian biaya kuliah D3, D4, S1, dan S2 di Universitas Pamulang (Unpam) pada semester satu 2024/2025.