Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jakpro Pastikan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Terus Berlanjut

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL – PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro menegaskan pembangunan Lintas Raya Terpadu atau LRT Jakarta Fase 1B terus berlanjut. Komitmen serupa dinyatakan oleh pelaksana proyek Kerjasama Operasional (KSO) pembangunan LRT Jakarta Fase 1B, yakni PT Waskita Karya (Persero) Tbk, PT Nindya Karya, dan PT PT Len Railway Systems (LRS).

Dalam rilisnya, Jakpro menjabarkan bahwa proyek pembangunan ini dikerjakan dari dua sisi, yaitu dari sisi Velodrome maupun sisi Manggarai, sehingga lebih efisien dan cepat selesai.

Saat nanti rampung, LRT Jakarta ini akan menghubungkan antara Velodrome– Manggarai dengan bentang sepanjang 6,4 kilometer dan terdiri dari lima stasiun antara yaitu Stasiun Rawamangun, Stasiun Pramuka BPKP, Stasiun Pasar Pramuka, Stasiun Matraman dan Stasiun Manggarai.

Untuk milestone pertama di bulan September 2024, proyek LRT Jakarta Fase 1B ditargetkan rampung hingga Stasiun Rawamangun. Adapun hingga 24 Maret silam telah memasuki pekan ke-30 pembangunan. 

LRT Jakarta Fase 1B sama seperti LRT Jakarta yang sudah beroperasi sebelumnya, akan dibuat dengan jalur melayang (elevated). Sehingga dilakukan pekerjaan struktur layang atau viaduct dengan progres pengerjaan pengeboran pondasi atau borepile yang sudah mencapai 198 titik dan pilecap sebanyak 13 titik untuk area 1 km pertama.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat ini, sudah terlihat tiang-tiang yang terpasang, yang biasanya disebut kolom/pier, menjulang tinggi di lokasi proyek LRT Jakarta Fase 1B. Kolom/pier ini berdiri di atas pilecap, dan hingga saat ini pekerjaannya telah mencapai 10 titik, bahkan empat di antaranya telah memiliki pierhead atau kepala tiang.

Kolom/pier merupakan suatu elemen struktur utama pada bangunan, yang digunakan untuk menyalurkan beban-beban di atasnya ke pondasi, sedangkan pierhead akan berfungsi untuk menopang girder atau gelagar jembatan yang nantinya akan menjadi tempat untuk rel dan kereta berjalan.

Adapun progres pembangunan LRT Jakarta Fase 1B dari sisi Manggarai, tepatnya pada area Jalan Tambak, telah mencapai 66 titik pondasi atau borepile, yang mana tiga titik di antaranya telah dilengkapi dengan pilecap. Pada dua di antara tiga titik pilecap tersebut, tengah berlangsung pemasangan kolom/pier di Minggu ke-30 proyek pembangunan LRT Jakarta Fase 1B.  (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian Sebesar Rp391 Juta

48 menit lalu

Ilustrasi pelayanan BPJS Ketenagakerjaan. Tempo/Tony Hartawan
BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian Sebesar Rp391 Juta

Santunan kepada 2 ahli waris karyawan BTPN Syariah yang meninggal dunia karena musibah kecelakaan


Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

1 jam lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.


17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

1 jam lalu

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

BCA menggelar rangkaian Appreciation Day Sekolah Bakti BCA bertema "Building Better Future: Nurturing Dreams, Growing Leaders


Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

2 jam lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.


Telkom dan F5 Perkuat Cybersecurity Indonesia

3 jam lalu

Telkom dan F5 Perkuat Cybersecurity Indonesia

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menjalin kerja sama strategis dengan F5, perusahaan penyedia produk dan layanan keamanan siber (cybersecurity) multicloud application security and delivery berskala global.


Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

3 jam lalu

Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

Digitalisasi menjadi salah satu langkah untuk memperluas akses masyarakat terhadap perbankan demi mencapai pertumbuhan ekonomi nasional.


Feby Longgo Ketua Kelompok Mekaar Sukses Membantu Sesama

3 jam lalu

Feby Longgo Ketua Kelompok Mekaar Sukses Membantu Sesama

Feby Longgo mendapat mandat sebagai ketua kelompok semakin menjadikannya bersemangat dalam memajukan usahanya.


Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

4 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak


Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

5 jam lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.


Kementan dan ICMI Percepat Tanam untuk Tingkatkan Produksi Nasional

9 jam lalu

Kementan dan ICMI Percepat Tanam untuk Tingkatkan Produksi Nasional

Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) siap berkolaborasi mempercepat tanam guna mendapatkan produksi yang maksimal.