Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Usai Prabowo Bertemu Surya Paloh, Anies Baswedan Sambangi NasDem Tower

image-gnews
Calon Presiden (Capres) Koalisi Perubahan, Anies Baswedan mendatangi NasDem Tower, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat, 22 Maret 2024. Anies nampak berjalan terburu-buru didampingi ajudannya. TEMPO/Adinda Jasmine
Calon Presiden (Capres) Koalisi Perubahan, Anies Baswedan mendatangi NasDem Tower, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat, 22 Maret 2024. Anies nampak berjalan terburu-buru didampingi ajudannya. TEMPO/Adinda Jasmine
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Calon Presiden usungan Koalisi Perubahan Anies Baswedan tampak mendatangi NasDem Tower di Menteng, Jakarta Pusat pada Jumat sore, 22 Maret 2024. Ia terlihat tiba sekitar pukul 17.38 WIB dengan mengenakan baju koko putih dan peci hitam.

Anies tergesa menuju ke dalam markas Partai NasDem itu dan langsung menaiki lift. Belum diketahui agenda apa yang dibawa Anies dalam kunjungnnya ke NasDem Tower itu.

Kehadiran Anies hanya selang beberapa jam setelah rivalnya di Pilpres 2024, Prabowo Subianto mendatangi NasDem Tower dan bertemu Surya Paloh.

Di atas bentangan karpet merah, Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh menyambut kedatangan Prabowo.

“Sehat?” ujar Prabowo, sambil bersalaman dengan Surya. Selain Surya, beberapa kader NasDem lain turut menyambut kedatangan Prabowo, antara lain Willy Aditya dan Ahmad Sahroni. Usai bersalaman dan saling menyapa, mereka langsung memasuki gedung.

Dalam konferensi pers usai pertemuan tersebut, Surya menuturkan bahwa kunjungan tersebut hanyalah kunjungan silaturahmi dengan sahabat lama.

“Pada siang hari ini, saya dan seluruh komisaris DPP Partai NasDem mendapatkan kunjungan Presiden terpilih, Prabowo Subianto. Kunjungan ini adalah kunjungan silaturahmi, sebuah perjalanan panjang di antara hubungan personal kami berdua,“ ujar Surya.

Senada dengan Surya, Prabowo jugamengaku bahwa kunjungan tersebut merupakan kunjungan penghargaan karena ucapan selamat yang sebelumnya disampaikan Surya,  atas terpilihnya dia dan Gibran Rakabuming, dalam gelaran Pemilu 2024.

“Hari ini saya datang, ke keluarga besar NasDem untuk menyampaikan penghargaan dan terima kasih atas ucapan selamat yang disampaikan Ketua Umum Partai Nasdem begitu Komisi Pemilihan Umum memungumumkan keputusan,” ungkap Prabowo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diberitakan sebelumnya, usai pengumuman hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu, 20 Maret lalu, Surya langsung memberikan selamat kepada Prabowo-Gibran di hari yang sama.

"Partai NasDem ucapkan selamat kepada capres cawapres sebagai pemenang pilpres 2024," kata Surya Paloh di NasDem Tower.

Diketahui, dalam peta politik di Pemilu tahun ini, Partai NasDem merupakan lawan berpolitik Prabowo. Musababnya, NasDem berkoalisi dengan PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) dan PKS (Partai Keadilan Sejahtera. Mereka tergabung dalam Koalisi Perubahan untuk mengusung Pasangan Calon (Paslon) nomor urut satu, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

KPU memang sudah menyelesaikan rekapitulasi dan pengumuman hasil, namun Pemilu 2024 belum selesai di sana.

Kedua Paslon lainnya, yakni Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud kompak melayanhkan gugatan sengketa Pemilu ke Mahkamah Konstitusi atas dugaan praktik kecurangan. 

Anies-Muhaimin resmi mendaftarkan permohonan gugatannya pada Kamis, 21 Maret 2024. Sementara, kubu Ganjar-Mahfud mengkonfirmasi pihaknya akan mendaftarkan gugatan, paling lambat pada Sabtu, 23 Maret 2024.

Pilihan Editor:  NasDem Terima Hasil Pemilu 2024, Begini Tanggapan Anies Baswedan, Ganjar sampai TKN Prabowo-Gibran

Adinda Jasmine Prasetyo | Intan Setiawanty | Sultan Abdurrahman

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

5 jam lalu

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri), Sekjen PKS Aboe Bakar Al-Habsy (kanan) dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu (tengah) saat bertemu di DPP PKB, Senen, Jakarta Pusat, Kamis, 25 April 2024. Pertemuan petinggi PKB dan PKS dalam rank silahturahmi perubahan yang telah dijalin kedua partai dalam pemilu 2024. PKB, PKS dan Nasdem diketahui pernah berkoalisi untuk mengusung pasangan Anies-Imin di Pilpres 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

PKS berharap didatangi Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk diajak bergabung ke koalisi pemerintahan mendatang.


Surya Paloh Soal Peluang PKS Ikut Merapat ke Prabowo: Pandangan Saya Baik

9 jam lalu

Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-jufri (kanan) bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kedua kanan), Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri) dan mantan capres nomor urut 1 Anies Baswedan (kedua kiri)  berfoto bersama saat milad ke-22 PKS di kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu 27 April 2024. Tasyakuran milad ke-22 PKS tersebut dihadiri sejumlah kader dan ketua umum partai politik. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Surya Paloh Soal Peluang PKS Ikut Merapat ke Prabowo: Pandangan Saya Baik

Ketua Umum NasDem Surya Paloh menanggapi kemungkinan jika PKS bergabung dengan Prabowo-Gibran.


Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

9 jam lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.


Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

9 jam lalu

Ketua DPP Partai NasDem, Willy Aditya. TEMPO/Ade Ridwan Yandwiputra
Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.


Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

10 jam lalu

Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-jufri (kanan) bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kedua kanan), Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri) dan mantan capres nomor urut 1 Anies Baswedan (kedua kiri)  berfoto bersama saat milad ke-22 PKS di kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu 27 April 2024. Tasyakuran milad ke-22 PKS tersebut dihadiri sejumlah kader dan ketua umum partai politik. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.


NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

11 jam lalu

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, usai mengikuti pembacaan putusan sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi, pada Senin sore, 22 April 2024. Pertemuan itu berlangsung di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.


Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

11 jam lalu

Presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di Kartanegara IV, Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Surya Paloh menemui Prabowo Subianto setelah ditetapkan oleh KPU sebagai Presiden terpili 2024-2029 serta menyatakan NasDem  mendukung sepenuhnya ke pemerintahan baru di bawah Prabowo dan Gibran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

Prabowo belum menawarkan posisi menteri untuk Partai NasDem.


Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

12 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya


Politikus PAN Sambut Baik Keputusan NasDem Merapat ke Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di Kartanegara IV, Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Surya Paloh menemui Prabowo Subianto setelah ditetapkan oleh KPU sebagai Presiden terpili 2024-2029 serta menyatakan NasDem  mendukung sepenuhnya ke pemerintahan baru di bawah Prabowo dan Gibran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Politikus PAN Sambut Baik Keputusan NasDem Merapat ke Prabowo-Gibran

Politikus PAN itu mengaku tidak khawatir jatah kursi untuk partainya di kabinet Prabowo-Gibran akan berkurang.


Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan keterangan pers di Kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta Selatan, Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Defara
Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.