Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

H-9 Pengumuman Hasil Pemilu 2024: Ragam Drama Politik Setelah Hari Pencoblosan

image-gnews
Presiden Joko Widodo memberikan arahan pada rapat konsolidasi nasional kesiapan Pemilu 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu 30 Desember 2023. FOTO/Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo memberikan arahan pada rapat konsolidasi nasional kesiapan Pemilu 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu 30 Desember 2023. FOTO/Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil Pemilu 2024 bakal diumumkan kurang dari 10 hari lagi per hari ini, Senin 11 Maret 2024. Hal ini berdasarkan jadwal rekapitulasi hasil penghitungan suara yang dilaksanakan Kamis, 15 Februari 2024 sampai Rabu, 20 Maret 2024. Selama lebih dari tiga pekan terakhir, masyarakat disuguhkan dengan berbagai drama politik.

Tempo.co telah merangkum sejumlah kejadian maupun peristiwa yang terjadi sejak hari pencoblosan, Rabu 14 Februari 2024 hingga H-9 pengumuman hasil Pemilu 2024. Antara lain ihwal pasangan calon (paslon) unggul versi quick count, isu kecurangan Pemilu, hingga upaya penggunaan hak angket.

Rabu, 14 Februari 2024

• Pemilihan umum digelar

Pemilu digelar secara serentak dalam rangka memilih Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 dan memilih anggota DPR. Pilpres diikuti paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2024 sebanyak 823.220 titik, terdiri dari 820.161 TPS di dalam negeri dan 3.059 TPS di luar negeri. Baik pemilih dalam negeri maupun luar negeri, keseluruhan totalnya 204,8 juta jiwa. Pemilu digelar mulai pukul 07.30 hingga 12.00.

• Prabowo-Gibran unggul quick count

Dalam versi hitung cepat Pilpres 2023 pada 14 Februari, palson 02 Prabowo-Gibran unggul. Quick count Populi Center, misalnya, Prabowo-Gibran mendapatkan perolehan suara 59,20 persen. Pasangan Anies-Muhaimin meraih 25,16 persen suara, dan pasangan Ganjar-Mahfud Md 15,64 persen.

• Anies: hasil cepat bukan kesimpulan

Menanggapi hasil quick count, Anies mengatakan agar hasil hitung cepat tak dijadikan dasar untuk mengambil kesimpulan secara terburu-buru. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun menyatakan masih terlalu awal untuk menyimpulkan hasil Pilpres 2024.

• Ganjar tak percaya quick count

Ganjar tidak banyak bicara ketika ditanya hasil hitung cepat sementara untuk Pilpres 2024. Ganjar pun menanyakan kebenaran hasil hitung cepat. “Kamu percaya enggak suara saya segitu? Percaya enggak?” kata Ganjar.

• Prabowo-Gibran gelar deklarasi kemenangan

Prabowo-Gibran menggelar deklarasi kemenangan Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu malam, 14 Februari 2024. Dalam acara tersebut, Prabowo didampingi Gibran menyampaikan pidato kemenangan di depan sejumlah pendukungnya.

• PDIP sebut ada dugaan kecurangan

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto merekomendasikan kepada TPN Ganjar-Mahfud untuk membentuk tim khusus untuk mengumpulkan berbagai dugaan kecurangan di Pilpres 2024. Hasto menyebut kecurangan di Pilpres telah melewati batas.

Kamis, 15 Februari 2024

• Jokowi beri ucapan selamat kepada Prabowo-Gibran

Presiden Joko Widodo alias Jokowi memberi selamat kepada Prabowo-Gibran. Meski hasil hitung suara resmi dari KPI masih berlangsung, Jokowi berujar sudah menyampaikan ucapan selamat kepada keduanya.

“Sudah (beri selamat). Selamat, selamat, gitu,” kata Jokowi di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Kamis, 15 Februari 2024.

• PM Singapura juga beri selamat Prabowo

Di hari yang sama, PM Singapura Lee Hsien Loong juga mengucapkan selamat Prabowo setelah unggul dalam versi hitung cepat. Hal ini disampaikan Sekretaris Pers Perdana Menteri Chang Li Lin ketika menanggapi pertanyaan media.

• Timnas Amin akui terima banyak laporan kecurangan Pemilu 2024

Direktur Sengketa Proses Tim Hukum Timnas Amin, Zaid Mushafi mengatakan mereka telah menerima banyak laporan dugaan kecurangan Pilpres 2024 dari berbagai daerah. Menurut Zaid, kurang lebih ada 10 pola mengenai kecurangan tersebut. Namun dia enggan menyebut secara detail polanya.

• Timnas Amin sebut ada indikasi kecurangan secara STM

Timnas AMIN menyatakan terdapat indikasi kuat pelanggaran yang terstruktur, sistematis, dan masif (TSM) dalam Pemilu 2024. Ketua Dewan Pakar Timnas Amin, Hamdan Zoelva, menjelaskan bukti awal telah dikumpulkan dan terus dikumpulkan untuk memperkuat indikasi tersebut.

• Bawaslu temukan ada intimidasi di 2 ribuan TPS

Bawaslu menemukan kasus dugaan intimidasi kepada pemilih dan penyelenggara pemilihan umum dalam Pemilu 2024. Kasus intimidasi itu berada di 2.632 tempat pemungutan suara atau TPS. Kejadiannya antara lain di Jateng, Jatim, Jabar, Banten, DKI Jakarta, Sumut, Lampung, Sumsel, Yogyakarta, dan NTT.

Selanjutnya: Ganjar mendorong hak angket DPR

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Prabowo Minta Menteri dan Bawahannya Tidak Sering Kunjungan ke Luar Negeri

2 jam lalu

Presiden Prabowo Subianto memberikan sambutan dalam acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Jakarta, Sabtu 2 November 2024. Deklarasi GSN merupakan rangkaian acara strategis Presiden Prabowo Subianto setelah pembekalan Kabinet Merah Putih di Magelang, Jawa Tengah, untuk membangun semangat perjuangan, persatuan, dan solidaritas nasional. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Prabowo Minta Menteri dan Bawahannya Tidak Sering Kunjungan ke Luar Negeri

Presiden Prabowo Subianto meminta menteri dan bawahannya agar tidak terlalu banyak membuat seminar dan melakukan kunjungan ke luar negeri


Ragam Respons atas Pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi

3 jam lalu

Presiden Prabowo Subianto berbincang dengan Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil di restoran Garuda, Jalan Sabang, Jakarta, Kamis, 31 Oktober 2024. Dalam pertemuan tersebut, tampak Sekretaris Kabinet Mayor Teddy Indra Wijaya hadir dalam ruangan yang sama. Instagram/ridwankamil
Ragam Respons atas Pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi

Soal pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo dan Jokowi, Pramono Anung tak patah semangat terus melaju di Pilkada Jakarta 2024.


Mensesneg Klaim Maung untuk Menteri Sudah Mulai Produksi

4 jam lalu

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi usai acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu, 2 November 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra
Mensesneg Klaim Maung untuk Menteri Sudah Mulai Produksi

Mensesneg Prasetyo Hadi mengklaim PT Pindad sudah mulai memproduksi Maung untuk kendaraan dinas menteri, wakil menteri, dan jajaran pemerintahan.


FPI akan Gelar Aksi Reuni Akbar 411 dengan Tuntutan Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa

5 jam lalu

Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab menyapa massa saat tiba di Petamburan, Jakarta, Selasa, 10 November 2020. Rizieq Shihab beserta keluarga kembali ke tanah air setelah berada di Arab Saudi selama 3,5 tahun. Saat tiba di petamburan HRS disambut oleh massa dengan diiringi lantunan sholawat. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
FPI akan Gelar Aksi Reuni Akbar 411 dengan Tuntutan Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa

FPI rencananya akan menggelar Aksi Reuni 411 di depan Masjid Istiqlal.


Prabowo Ingin Pemerintahan yang Bersih: Yang Tidak Mau Bersama Saya, Minggir

5 jam lalu

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato dalam acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta Pusat, 2 November 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra
Prabowo Ingin Pemerintahan yang Bersih: Yang Tidak Mau Bersama Saya, Minggir

Presiden Prabowo Subianto meminta pihak yang tidak mau bergabung dengan pemerintahannya untuk minggir saja.


7 Panelis Debat Kedua Pilgub Jatim 2024

5 jam lalu

Debat perdana Pilgub Jatim 2024 pada Jumat, 18 Oktober 2024. Foto: Tangkapan layar YouTube/KPU Jawa Timur
7 Panelis Debat Kedua Pilgub Jatim 2024

Debat kedua Pilgub Jatim akan berlangsung Ahad 3 November 2024.


Pramono Anung Disambut 5.000 Orang saat Deklarasi Fathers Inisiatif Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey

6 jam lalu

Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung, menyampaikan gagasannya saat Deklarasi Fathers For Pram & Doel di Kawasan Kemayoran, Jakarta, Sabtu, 2 November 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Pramono Anung Disambut 5.000 Orang saat Deklarasi Fathers Inisiatif Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey

Sebanyak 5.000 orang hadir dalam deklarasi Fathers yang digagas Bendahara Umum PDIP, Olly Dondokambey. Pramono Anung berkomitmen mewujudkan Jakarta berkeadilan dan setara untuk semua.


KPU Jatim Ungkap Tema dan Jadwal Debat Kedua Pilkada 2024

6 jam lalu

Tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur memakai pakaian adat Jawa Timur pada debat perdana Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim, di Surabaya, Jumat 18 Oktober 2024. ANTARA/ Moch Asim
KPU Jatim Ungkap Tema dan Jadwal Debat Kedua Pilkada 2024

KPU Jawa Timur akan menggelar debat kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur pada Minggu, 3 November 2024


Prabowo Singgung Pernyataan Kaisar Ottoman: Tak Ada Negara yang Berhasil Tanpa Pemerintahan Bersih

6 jam lalu

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato dalam acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta Pusat, 2 November 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra
Prabowo Singgung Pernyataan Kaisar Ottoman: Tak Ada Negara yang Berhasil Tanpa Pemerintahan Bersih

Prabowo mengajak semua pihak yang mau Indonesia bersih agar bersama-sama bergabung dalam GSN


Respons Pertemuan Ridwan Kamil dengan Jokowi dan Prabowo, Pramono: Waktu Saya untuk Komunitas

6 jam lalu

Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung berkunjung ke kawasan Jalan Raya Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu 30 Oktober 2024. ANTARA/HO-Tim Dokumentasi Pramono Anung dan Rano Karno
Respons Pertemuan Ridwan Kamil dengan Jokowi dan Prabowo, Pramono: Waktu Saya untuk Komunitas

Pramono menyatakan bahwa dia juga bergerilya di Jakarta yang fokusnya memang bertemu kelompok komunitas saja.