Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cegah Korupsi di Pelabuhan, Pelindo Gandeng Ombudsman dan TII

Reporter

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo membuat kerja sama dengan Ombudsman RI dan Transparency Internasional Indonesia | TII untuk meningkatkan transparansi dan memperkuat implementasi kebijakan antikorupsi di lingkungan perusahaan. Kerja sama itu disepakati dalam bentuk penandatangan nota kesepahaman dan penandatangan kerja sama (PKS).

Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih mengatakan ada hal yang perlu dibenahi dalam mencegah korupsi. Salah satunya melalui pencegahan korupsi di manajemen tata kelola.

"Sehingga perlu menjadi fokus perhatian. Bagaimana pemenuhan standar berupa tata kelola dalam penyelenggaraan publik yang terukur dan dibangun secara terpadu," kata Najih dalam keterangan tertulis, Sabtu, 19 Agustus 2023. 

Najih mengatakan bahwa nota kesepahaman itu untuk peningkatan kualitas pelayanan Pelindo. Di sana, ujar Najih, terdapat klausul upaya pencegahan maladministrasi, percepatan penyelesaian laporan atau aduan masyarakat, permintaan atau pertukaran informasi dan data, serta pengembangan kompetensi sumber daya manusia. Pelindo dan Ombudsman juga sepakat melakukan sosialisasi, edukasi, dan publikasi program antikorupsi yang dikerjakan bersama.

Sementara itu, perjanjian kerjasama Pelindo dan TII difokuskan pada penguatan transparansi dan antikorupsi di lingkungan Pelindo.  "Hal yang akan dilakukan dari kerja sama ini meliputi kajian terhadap program antikorupsi di Pelindo, whistleblowing system, pelatihan khusus Satuan Pengawas Internal, pelatihan untuk mengidentifikasi individu berisiko tinggi (high risk), serta evaluasi penerapan ISO:37001 yang menyangkut Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP)," katanya. 

Ketua Dewan Pengurus Transparency International Indonesia (TII) Felia Salim mangatakan bentuk kerja sama ini melibatkan proses penilaian, di mana Pelindo akan menerima evaluasi mengenai tata kelola dan upaya pencegahan korupsi. “Salah satu kegiatan dari TII, kami melakukan asesmen terhadap program-program yang terkait antikorupsi, governance, whistleblowing system di perusahaan-perusahaan BUMN," kata Felia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, Pelindo masuk di 20 teratas sejak 2018 untuk tata kelola dan upaya pencegahan korupsi. "Pelindo sudah cukup baik," katanya. Felia meyakini bahwa Pelindo akan lebih baik. Felia menyebutkan TII berperan untuk mendorong partisipasi publik dalam menciptakan tata kelola di BUMN yang lebih baik dan berintegritas.

Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono mengatakan kerja sama dengan kedua lembaga antikorupsi itu merupakan langkah nyata Pelindo memerangi korupsi di pelabuhan. "Melalui penguatan pemahaman akan pencegahan korupsi, diharapkan setiap individu yang bekerja di pelabuhan akan lebih peka dan responsif terhadap prinsip-prinsip integritas," ucapnya. 

Arif menegaskan Grup Pelindo akan terus memperbaiki diri dan mengusahakan menjaga integritas dalam melakukam pelayanan serta siap diawasi. "Apabila ada hal yang tidak baik di Pelindo di manapun berada, bisa dilaporkan langsung kepada saya, melalui whistleblowing system,” ucap Arif.

Pilihan Editor: Pelindo Solusi Logistik Garap Depo Petikemas Pelabuhan Panjang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


MV. Star Breeze Bersanda di Pelabuhan Makassar

4 jam lalu

MV. Star Breeze Bersanda di Pelabuhan Makassar

Pelabuhan Makassar akan dijadikan sebagai destinasi kapal pesiar internasional.


Pelindo Jasa Maritim: Tanam Bakau Atasi Perubahan Iklim

4 jam lalu

Pelindo Jasa Maritim: Tanam Bakau Atasi Perubahan Iklim

Aksi nyata Pelindo Group dalam program rehabilitasi mangrove.


Kolaborasi Kementerian BUMN RI dan BRI

7 jam lalu

Kolaborasi Kementerian BUMN RI dan BRI

Pemasaran UMKM Lebih Mudah dengan Vending Machine, Kolaborasi Kementerian BUMN RI dan BRI


Profil Rudi As Aturridha, Direktur PT KAI Pilihan Erick Thohir

8 jam lalu

Rudi As Aturridha. Dok KAI
Profil Rudi As Aturridha, Direktur PT KAI Pilihan Erick Thohir

Menteri BUMN Erick Thohir menunjuk Rudi As Aturridha sebagai Direktur Pengembangan Usaha dan Kelembagaan PT KAI. Berikut profilnya.


KPK soal Temuan Kartu Kasino di Rumah SYL: Kami Dalami Apakah Uang Korupsi Digunakan untuk Itu

12 jam lalu

Plt. Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu memberikan keterangan terkait penahanan tersangka mantan anggota DPRD Jambi Kusnindar, di gedung KPK, Jakarta, Senin, 24 Juli 2023. Kasus dugaan suap pengesahan RAPBD Provinsi Jambi tahun anggaran 2017-2018 turut melibatkan Gubernur Jambi Zumi Zola yang telah ditetapkan sebagai tersangka pada 2 Februari 2018. TEMPO/Imam Sukamto
KPK soal Temuan Kartu Kasino di Rumah SYL: Kami Dalami Apakah Uang Korupsi Digunakan untuk Itu

KPK sedang menyelidiki apakah aliran dana korupsi Syahrul Yasin Limpo digunakan untuk bermain kasino. Sebab, KPK menemukan kartu anggota kasino judi saat penggeledehan


Erick Thohir Rombak Direksi PT KAI, Eks Corsec Bank Mandiri Ditunjuk jadi Direktur

1 hari lalu

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir saat ditemui di Djakarta Theatre, Jakarta pada Jumat, 13 Oktober 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Erick Thohir Rombak Direksi PT KAI, Eks Corsec Bank Mandiri Ditunjuk jadi Direktur

Menteri BUMN Erick Thohir merombak jajaran direksi PT Kereta Api Indonesia (Persero) alias PT KAI. Begini susunan direksi terbaru perseroan tersebut.


Kementerian BUMN Akan Copot Komisari Direksi yang Gabung Tim Capres-cawapres, Sebab...

1 hari lalu

Sejumlah tamu beraktivitas di dekat logo baru Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis 2 Juli 2020. Kementerian BUMN meluncurkan logo baru pada Rabu (1/7) yang menjadi simbolisasi dari visi dan misi kementerian maupun seluruh BUMN dalam menatap era kekinian yang penuh tantangan sekaligus kesempatan. ANATAR FOTO/Aprillio Akbar
Kementerian BUMN Akan Copot Komisari Direksi yang Gabung Tim Capres-cawapres, Sebab...

Para komisaris BUMN yang terlibat dalam kampanye capres-cawapres hingga Pilkada 2024 diwajibkan untuk mengundurkan diri dari jabatan mereka.


Pemerintah Tak Kunjung Bayar Utang Rafaksi Minyak Goreng Rp 344 Miliar, Ombudsman Surati Airlangga Hartarto

1 hari lalu

Anggota Ombudsman RI Yeka Hendra Fatika saat ditemui usai konferensi pers di Gedung Ombudsman RI, Kuningan, Jakarta Selatan pada Senin, 30 Oktober 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Pemerintah Tak Kunjung Bayar Utang Rafaksi Minyak Goreng Rp 344 Miliar, Ombudsman Surati Airlangga Hartarto

Ombudsman mengirim surat ke Airlangga Hartarto lantaran pemerintah tak kunjung membayar utang rafaksi minyak goreng Rp 344 miliar kepada pengusaha.


Ternyata Ini Alasan Saham Waskita Karya Terancam Delisting dari Bursa

1 hari lalu

Waskita Karya. Istimewa
Ternyata Ini Alasan Saham Waskita Karya Terancam Delisting dari Bursa

PT Waskita Karya (Persero) Tbk. berpotensi bakal delisting saham dari BEI karena beberapa alasan. Apa saja penyebabnya?


Bidik ROE Capai 18 Persen pada 2025, Ini Empat Strategi BNI

1 hari lalu

Bidik ROE Capai 18 Persen pada 2025, Ini Empat Strategi BNI

BNI menetapkan target Return on Equity (ROE) sebesar 18 persen pada tahun 2025 mendatang. Apa strategi yang akan digunakan?