Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Laksamana Maeda Mendukung Kemerdekaan Indonesia

image-gnews
Laksamana Maeda. wikipedia.org
Laksamana Maeda. wikipedia.org
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejarah kemerdekaan Negara Indonesia tidak bisa dilepaskan dari peran seorang perwira tinggi Angkatan Laut asal Jepang yang bernama Laksamana Maeda atau Tadashi Maeda. Selain mendukung kemerdekaan Indonesia, ia bahkan meminjamkan rumahnya untuk dijadikan tempat perumusan naskah proklamasi

Lantas, apa yang mendorong Maeda mendukung kemerdekaan Indonesia?

Dikutip dari laman resmi Universitas Negeri Yogyalarta, Maeda pernah mendesak pimpinan Angkatan Laut Jepang yang bernama Laksamana Shibata agar membiarkan Indonesia Merdeka. Pasalnya pada 14 Agustus 1945, Jepang sudah menyerah tanpa syarat kepada sekutu.

Menurut Maeda, Jepang akan mengalami kekalahan secara beruntun dalam perang setelah mereka takluk di pertempuran Saigon dan tempat lainnya. Maka dari itu wajib hukumnya bagi Jepang memberikan kemerdekaan seutuhnya kepada rakyat Indonesia.

Laksamana Muda Maeda juga memiliki peran penting dalam peristiwa pengasingan Soekarno-Hatta di Rengasdengklok pada 16 Agustus 1945. Saat itu Achmad Subardjo memberitahukan kepada Maeda bahwa Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) tak bisa melakukan rapat di kawasan Pejambon (Jakarta Pusat) karena Soekarno dan Hatta telah dibawa oleh para pemuda ke luar kota.

Mendengar hal itu, Maeda pun segera menyuruh perwira-perwira Angakatan Laut Jepang untuk mencari keberadaan Sukarno dan Hatta. Tak berselang lama, Achmad Subardjo mengetahui keberadaan Soekarno dan Hatta yang dibawa oleh para pemuda ke Rengasdengklok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah bernegosiasi dengan para pemuda dan menjelaskan bahwa Maeda akan membantu persiapan dan pelaksanaan Proklamasi Kemerdekaan, Achmad Subardjo akhirnya bisa membawa kembali Soekarno dan Hatta ke Jakarta.

Kemudian pada malam harinya, Laksamana Maeda meminjamkan rumahnya yang terletak di Jalan Imam Bonjol sebagai tempat penyusunan teks proklamasi. Keesokan harinya, tepat pukul 10.00 WIB, teks Proklamasi yang telah disusun dibacakan oleh Soekarno di Jalan Pegangsaan Timur No. 56, Jakarta.

PRIMANDA ANDI AKBAR

Baca juga:  H. Darip, Ulama Betawi yang Memimpin Pertempuran di Klender

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mario Aji Bicara Targetnya di Moto3 Jepang 2023

9 jam lalu

Mario Aji di Moto3 India 2023. (Foto: Honda Team Asia)
Mario Aji Bicara Targetnya di Moto3 Jepang 2023

Pembalap muda Indonesia Mario Aji bicara targetnya di Moto3 Jepang pada akhir pekan ini, tepatnya Minggu, 1 Oktober 2023


Motor Listrik Indonesia Akan Meluncur di Pasar Malaysia Bulan Depan

11 jam lalu

Karyawan memeriksa sepeda motor listrik di diler United E-Motor, Galur, Jakarta Pusat, Kamis 24 Agustus 2023. Kemenko Marves menyatakan pemerintah tengah membahas kebijakan agar konsumen bisa lebih mudah mendapatkan subsidi pembelian motor listrik baru yang rencananya melalui skema satu KTP untuk satu motor listrik baru dengan jumlah subsidi masih sebesar Rp7 juta. Tempo/Tony Hartawan
Motor Listrik Indonesia Akan Meluncur di Pasar Malaysia Bulan Depan

Motor listrik buatan Indonesia United E-Motor dilaporkan siap meluncur di pasar otomotif Malaysia pada Oktober 2023.


Berpura-pura Menjadi Polisi Malaysia, Remaja Putri Indonesia Didenda Rp38 Juta

1 hari lalu

Ilustrasi Polisi. Sumber: aa.com.tr
Berpura-pura Menjadi Polisi Malaysia, Remaja Putri Indonesia Didenda Rp38 Juta

Seorang remaja putri asal Indonesia dihukum denda di Malaysia karena menyamar sebagai polisi dengan mengenakan seragam polisi lengkap


Indonesia jadi Tuan Rumah Bersama Konferensi Minyak Nabati Kedua di Mumbai India

1 hari lalu

Lahan perkebunan Sawit  di Gane Timur, Halmahera Selatan, Maluku Utara, Selasa 23 Januari 2023. (FOTO/Budhy Nurgianto)
Indonesia jadi Tuan Rumah Bersama Konferensi Minyak Nabati Kedua di Mumbai India

Untuk meningkatkan ketahanan di masa depan dalam menyediakan minyak nabati secara berkelanjutan, diperlukan sejumlah langkah strategis bersama.


Jepang Izinkan Pengungsi Ukraina Miliki Visa Tinggal dan Bekerja

2 hari lalu

Orang-orang menunggu di pusat penampungan pengungsi dari Ukraina di bekas bandara Tegel di Berlin, Jerman, 17 Mei 2023. REUTERS/Michele Tantussi
Jepang Izinkan Pengungsi Ukraina Miliki Visa Tinggal dan Bekerja

Pengungsi Ukraina di Jepang diizinkan mendapatkan status tinggal jangka panjang dengan visa kerja di bawah perubahan hukum imigrasi.


Komisi IX Tegaskan Komitmen Indonesia Akhiri TBC

2 hari lalu

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena.
Komisi IX Tegaskan Komitmen Indonesia Akhiri TBC

Di Pertemuan Tingkat Tinggi PBB, Pimpinan Komisi IX DPR Tegaskan Kembali Komitmen Indonesia Akhiri TBC


Waktu Terbaik Traveling ke Tokyo, Tarif Hotel Lebih Murah dan Banyak Festival

2 hari lalu

Koenji merupakan spot berkumpulnya seniman dari berbagai pelosok Tokyo dan mancanegara. Foto: Eerkmans/Flickr.com
Waktu Terbaik Traveling ke Tokyo, Tarif Hotel Lebih Murah dan Banyak Festival

Banyak alasan mengunjungi Tokyo di luar musim semi, bisa menikmati ibu kota Jepang itu sepuasnya.


9 Destinasi Wisata Alam di Jepang, Luna Maya dan Maxime Bouttier Berkunjung ke Sini?

4 hari lalu

Destinasi wisata Gunung Fuji, Jepang.
9 Destinasi Wisata Alam di Jepang, Luna Maya dan Maxime Bouttier Berkunjung ke Sini?

Luna Maya dan Maxime Bouttier tengah berada di Jepang, negeri dengan berbagai wisata alam yang elok. Apa saja?


Asian Games 2023: Indonesia Raih Medali Pertama Perunggu yang Disumbang Pedayung Chelsea/Mutiara

4 hari lalu

Ilustrasi - Cabang olahraga dayung Asian Games 2022 Hangzhou. ANTARA
Asian Games 2023: Indonesia Raih Medali Pertama Perunggu yang Disumbang Pedayung Chelsea/Mutiara

Medali pertama yang diraih Indonesia di Asian Games 2023 berasal dari cabang dayung, lewat pasangan Chelsea/Mutiara.


FamilyMart Buka 5 Gerai Serentak di Surabaya, Berikut Sepak Terjang Bisnis Retail Asal Jepang Ini

4 hari lalu

Family Mart. familymartindonesia.com
FamilyMart Buka 5 Gerai Serentak di Surabaya, Berikut Sepak Terjang Bisnis Retail Asal Jepang Ini

FamilyMart merupakan retail dan convenience store asal Jepang yang berhasil melebarkan sayap hingga ke seluruh dunia. Begini sejarah berdirinya.