Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Achmad Purnomo Positif, Deretan Kepala Daerah Terpapar Covid-19

Reporter

image-gnews
Wakil Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo saat menghadiri acara tes usap COVID-19 di Pendapi Gedhe Balai Kota Surakarta, Sabtu, 18 Juli 2020. Saat ini Purnomo tengah menjalani isolasi mandiri dan tidak merasakan keluhan apapun. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto
Wakil Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo saat menghadiri acara tes usap COVID-19 di Pendapi Gedhe Balai Kota Surakarta, Sabtu, 18 Juli 2020. Saat ini Purnomo tengah menjalani isolasi mandiri dan tidak merasakan keluhan apapun. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo, baru saja dinyatakan positif tertular Covid-19 Jumat, 24 Juli 2020. Nama dia menambah jajaran kepala daerah yang ikut terpapar virus di tengah pandemi.

Kebanyakan dari mereka berhasil selamat dan dinyatakan sembuh. Namun ada pula yang meninggal dengan status sebagai pasien. Berikut beberapa kepala daerah lain yang terpapar Covid-19 yang dihimpun Tempo.

1. Wali Kota Bogor Bima Arya
Bima Arya pertama dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis, 19 Maret 2020. Sebelum dinyatakan mengidap virus, dia dan rombongan berkunjung ke Turki dan Azerbaijan pada 9-16 Maret 2020. Sesuai dengan protokol yang ditetapkan pemerintah, orang yang memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri berstatus orang dalam pemantauan. Tes swab dijalaninya pada Selasa, 17 Maret 2020 dan hasilnya diketahui dua hari kemudian.

Pada 18 April, Bima dinyatakan sembuh dari virus tersebut setelah dua kali hasil test swab yang ia jalani negatif. Pada akhir April, setelah menjalani isolasi mandiri, Bima mulai aktif kembali bekerja.

2. Wali Kota Tanjungpinang Syahrul
Wali Kota Tanjungpinang Syahrul ditetapkan positif Covid-19 pada 13 April 2020. Saat itu, ia dirawat di Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib (RSUP Kepulauan Riau) setelah mengeluhkan sesak nafas.

Namun Syahrul tak mampu bertahan. Pada 28 April 2020, Ketua Gugus Penanganan Covid-19, Tjetep Yudiana, menyatakan Syahrul meninggal di tengah perawatan.

3. Wali Kota Karawang Cellica Nurrachadiana
Cellica diumumkan positif terinfeksi Covid-19 pada 24 Maret 2020. Melalui laman Instagramnya, Cellica mengatakan tak memiliki gejala mengidap Corona seperti demam, batuk atau pilek. Saat itu, ia pun melanjutkan tugas sehari-hari sebagai Bupati, termasuk hadir ke acara-acara yang diikuti banyak orang.

Merunut 14 hari ke belakang sebelum dinyatakan positif, Cellica sempat menghadiri sejumlah acara. Sekitar dua pekan lalu, ia hadir di Musyawarah Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Jawa Barat, di Swiss Belhotel, Karawang pada Senin, 9 Maret 2020. Ia duduk satu deret dengan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana.

Belakangan Yana dinyatakan positif terjangkit Covid-19. Ridwan Kamil menyebut acara Musda HIPMI sebagai salah satu klaster penyebaran virus Corona di Jawa Barat.

Cellica baru dinyatakan sembuh pada pertengahan April. Di akhir bulan, ia nampak sudah kembali bekerja.

4. Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana
Yana menyatakan diri positif terinfeksi Corona pada 23 Maret 2020. Yana mengatakan ia sempat mengalami demam. Sehingga, ia memutuskan untuk tes. "Saya sudah melakukan tes dan hasilnya positif Corona Covid-19," kata Yana.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada 3 April, Yana kembali bekerja setelah dinyatakan sembuh. Meski begitu, ia lengkap mengenakan sarung tangan dan masker di hari pertamanya kerja pasca sembuh.

5. Bupati Pemalang Junaedi
Purnomo bukan kepala daerah asal Jawa Tengah pertama yang terpapar Covid-19. Sebelum dia, Bupati Pemalang Junaedi dan istrinya Irna Setiawati dinyatakan positif Covid-19 pada 22 Juli 2020. Selain mereka, dua pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang juga positif. Mereka kini menjalani perawatan di rumah sakit.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkapkan, Irna yang merupakan anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Jawa Tengah memiliki gejala batuk. "Saya teelpon bilang cuma batuk-batuk, tapi di-swab positif," ujar Ganjar.

6. Bupati Morowali Utara Aptripel Tumimomor
Aptripel, 54 tahun, mengalami sakit dan dirawat di Rumah Sakit Wahidin pada Kamis, 2 April 2020. Selanjutnya tim medis menempatkan dia di ruang isolasi dan memasang alat ventilator (alat bantu pernafasan). Ia dirawat dengan status pasien salam pengawasan alias PDP. Naas, malam harinya, Aptrilel dinyatakan meninggal.

Ia sempat menjalani perawatan di RS Morowali namun kemudian dirujuk ke RS Wahidin Sudirohusodo. Saat dirujuk itu, ada sejumlah orang yang mengantar. Belakangan, istri dan dua anak almarhum Aptripel Tumimomor dilaporkan positif Corona setelah melakukan tes swab.

7. Bupati Melawi
Bupati Melawi, Kalimantan Barat, Panji menyatakan diri terpapar Covid-19 pada 2 Juni 2020. Tak hanya Panji, virus juga menjangkiti istri, tiga anak, dan mertua Panji. Namun pada 20 Juni, ia dan keluarganya dinyatakan sembuh.

8. Wakil Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo
Nama Purnomo menjadi nama yang terakhir masuk dalam daftar nama kepala daerah yang terkonfirmasi terkena Covid-19. Kondisinya disebut cukup baik dan kini sedang menjalani isolasi mandiri.

Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Solo, Ahyani mengatakan, Satgas tengah melakukan penelusuran kontak dekat. "Sebagai pejabat, beliau tentu telah bertemu dengan banyak orang," kata dia, Jumat 24 Juli 2020.

Salah satu yang ditemui Purnomo belakangan adalah Presiden Joko Widodo. Jokowi diketahui menerima kunjungan Purnomo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada 20 Juli 2020 lalu. Hal ini membuat Jokowi dan beberapa lingkungan terdekatnya langsung melakukan test swab.

EGI ADYATAMA | ANTARA | BERBAGAI SUMBER

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Juru bicara KPK, Ali Fikri, menghadirkan anggota DPRD Labuhan Batu, Yusrial Suprianto Pasaribu dan pihak swasta Wahyu Ramdhani Siregar, resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 26 Januari 2024. KPK resmi meningkatkan status perkara ke tahap penyidikan dengan menetapkan dan melakukan penahnan secara paksa selama 20 hari pertama terhadap dua orang tersangka baru Yusrial Suprianto Pasaribu dan Wahyu Ramdhani Siregar terkait Operasi Tangkap Tangan KPK terhadap empat tersangka Bupati Labuhan Batu, Erik A. Ritonga, anggota DPRD Labuhan Batu, Rudi Syahputra Ritonga, dua orang pihak swasta Efendy Sahputra dan Fazar Syahputra, dalam dugaan tindak pidana korupsi berupa pemberian hadiah atau janji terkait proyek pengadaan barang dan jasa dari APBD Tahun 2013 dan Tahun 2014 sebesar Rp.1,4 triliun di lingkungan Pemerintah Kabupatan Labuhan Batu. TEMPO/Imam Sukamto
Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.


Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

1 hari lalu

Seorang pria yang mengenakan masker berjalan melewati ilustrasi virus di luar pusat sains regional di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Oldham, Inggris, 3 Agustus 2020. [REUTERS/Phil Noble]
Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.


Solo Menari 2024 Angkat Tema Animal Movement, Digelar di Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo

2 hari lalu

Ribuan penari mengikuti latihan menjelang pagelaran Solo Menari 2018 di jalanan protokol Slamet Riyadi, Surakarta, Jawa Tengah, 27 April 2018. Sebanyak 5.000 penari akan terlibat dalam gelaran Solo Menari 2018 di Car Free Day Jalan Slamet Riyadi pada 29 April mendatang. Foto: Bram Selo Agung
Solo Menari 2024 Angkat Tema Animal Movement, Digelar di Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo

Tema Animal Movements pada Solo Menari 2024 berelasi dengan Solo Safari dan Taman Sriwedari yang mewakili Kota Solo di masa kini dan masa lalu.


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

2 hari lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.


Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

3 hari lalu

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menemui Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Rabu, 24 April 2024. Foto Sekretariat Wakil Presiden
Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

Dalam pertemuan dengan Ma'ruf Amin, Gibran menyampaikan meminta wapres meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.


Jokowi akan Berikan Penghargaan Satyalencana pada Gibran hingga Bobby

4 hari lalu

Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, Kaesang Pangarep, Bobby Nasution
Jokowi akan Berikan Penghargaan Satyalencana pada Gibran hingga Bobby

Presiden Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, di antaranya Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

7 hari lalu

Pekerja mengupas bawang merah di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Senin, 4 Maret 2024. Melansir data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas) pada Senin (4/3/2024), berbagai jenis bawang tercatat naik signifikan. Harga bawang merah naik sebesar 8,75 persen menjadi Rp36.770 per kilogram dan bawang putih bonggol naik 6,79 persen menjadi Rp41.670 per kilogram. TEMPO/Tony Hartawan
Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

9 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

9 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.