Besok Pendaftaran CPNS Ditutup, Bengkulu Terima 14.000 Pelamar

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Rabu, 30 Agustus 2017 10:27 WIB

Tes Penerimaaan CPNS. Tempo/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Bengkulu - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bengkulu sampai penutupan penerima administrasi CPNS 2017 sudah menerima lebih dari 14.000 berkas pelamar untuk formasi sipir yang akan ditempatkan di seluruh UPT permasyarakatan setempat.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Provinsi Bengkulu Ilham Djaya di Bengkulu, menyebutkan, petugas telah melakukan verifikasi terhadap 12.000 berkas pelamar CPNS, sisanya akan diselesaikan sampai 31 Agustus 2017.
Baca :
Kemenkumham Umumkan Perubahan Lokasi Seleksi CPNS 2017
Lowongan Sipir CPNS 2017, Kemenkumham Bengkulu Jamin Bebas Suap

"Gugur tidaknya bukan petugas verifikasi di Bengkulu yang menentukan tetapi sistem komputer penerimaan CPNS, jadi pelamar bisa lihat di laman resmi Kemenkumham untuk setiap pengumuman kelulusan," kata Ilham di Bengkulu, Rabu 30 Agustus 2017.

Kemenkumham menjamin proses perekrutan ini berjalan transparan dan tidak ada kecurangan, untuk pengawasan diserahkan kepada Ombudsman selaku pihak ynag memiliki kompetensi. Sementara dalam tahapan tes kesehatan diserahkan ke Satuan Brimob Bengkulu.

Dari belasan ribu pelamar formasi sipir tersebut, yang akan diterima hanya 240 orang saja, sesuai dengan kuota yang telah ditetapkan untuk daerah itu.
Simak pula : Awasi Kecurangan CPNS 2017, Menpan Gandeng Lembaga Sandi Negara

"Sekali lagi kita tekankan untuk pelamar, jangan harap untuk ditempatkan sebagai staf Kemenkumham, formasinya adalah pendamping tahanan atau yang biasa kita kenal dengan sipir," ucap Ilham.

Sebanyak 240 orang yang terpilih sebagai CPNS nantinya juga tidak diizinkan meminta pindah tugas ke posisi staf atau pegawai kantor Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bengkulu.

"Sebelum mengikuti ujian CAT CPNS pada pertengahan September 2017 ini, tolong diingat bahwa pelamar direkrut untuk memperkuat lembaga pemasyarakatan kita, bukan staf," ujarnya.

ANTARA

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

1 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

Syarat pendaftaran CPNS Kepolisian Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) yang banyak diminati oleh para pelamar dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Merasa Toleransi dan Kebebasan Beragama di Indonesia Berjalan Baik

2 hari lalu

Pemerintah Merasa Toleransi dan Kebebasan Beragama di Indonesia Berjalan Baik

Kemenkumham mengklaim Indonesia telah menerapkan toleransi dan kebebasan beragama dengan baik.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

2 hari lalu

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengimbau kepada para pengusaha di bidang ternak ayam agar segera memenuhi standar sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

2 hari lalu

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

Kemenpan RB menjelaskan ada perbedaan teknis pengumpulan rincian formasi yang menghambat pengumuman CPNS tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

2 hari lalu

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

Menteri PANRB menolak usulan Ombudsman untuk menunda seleksi calon aparatur sipil negara atau CASN 2024 hingga Pilkada 2024 usai.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

2 hari lalu

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

Ada 8 sekolah kedinasan yang akan membuka formasi seleksi CASN.

Baca Selengkapnya

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

2 hari lalu

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

Polsuspas Kemenkumham menjadi salah satu formasi yang banyak diminati pelamar CPNS. Apa saja syarat pendaftaran CPNS Polsuspas 2024?

Baca Selengkapnya

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

2 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

3 hari lalu

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

Ombudsman RI usul seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) pada tahun 2024 ditunda hingga pilkada serentak 27 November karena khawatir dipolitisasi.

Baca Selengkapnya