Alasan Mengapa PAN Gelar Rakernas di Bandung

Reporter

Selasa, 8 Agustus 2017 16:14 WIB

Yandri Susanto. dok.TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) akan mengadakan rapat kerja nasional (rakernas) di Kota Bandung pada 21-23 Agustus mendatang. Rakernas ketiga di masa kepemimpinan Zulkifli Hasan itu akan dipakai PAN untuk mengerucutkan calon yang akan diusung dalam pemilihan kepala daerah 2018 dan pemilihan presiden 2019.

"Kenapa di Bandung? Karena memiliki nilai strategis menghadapi pemilihan kepala daerah 2018. Kami mau memaksimalkan konsolidasi organisasi," ujar Sekretaris Fraksi PAN Yandri Susanto saat jumpa pers di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 8 Agustus 2017.

Yandri memastikan rakernas tersebut akan diikuti oleh seluruh kader PAN di wilayah pusat dan daerah. Bila sesuai rencana, kata dia, rakernas akan dihadiri 5000 peserta.

Baca: Pilpres 2019, PAN Segera Umumkan Jagoan Capresnya Bulan Ini

Yandri menambahkan, PAN akan membahas strategi pemenangan dan memeriksa laporan awal untuk penentuan calon legislatif dari keseluruhan pengurus di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota. Menurut dia, rakernas di Bandung nanti juga akan menjadi strategi partainya untuk memenangkan pemilihan gubernur Jawa Barat.

Meski demikian, Yandri belum bisa memastikan apakah dalam rakernas nanti akan langsung menentukan nama yang diusung. "Apakah akan merekomendasikan nama? Bisa iya bisa tidak. PAN akan bertanya kepada masyarakat Jabar siapa calon yang tepat."

Hingga kini PAN belum mengumumkan pilihan mereka dalam pilpres 2019. Partai ini belum memutuskan bakal kembali mengusung Joko Widodo seperti Partai Golkar, Hanura, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

"PAN itu berapa kali pilpres memang tidak terlalu awal menyampaikan (pilihan). Saya bilang tadi kalau belum diputuskan di rakernas kali ini, kan masih ada rakernas selanjutnya," kata Yandri.

YOHANES PASKALIS PAE DALE

Berita terkait

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

2 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

PDIP dan PPP mengklaim ribuan suara pindah ke partai lain dalam sidang sengketa Pileg di MK hari ini.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

3 hari lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

6 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

8 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Respons KPU dan Ketum PAN soal Gugatan PDIP di PTUN

8 hari lalu

Respons KPU dan Ketum PAN soal Gugatan PDIP di PTUN

KPU dan Ketum PAN Zulkifli Hasan menanggapi gugatan PDIP di PTUN terkait pencalonan Gibran di Pilpres 2024. Begini kata mereka.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

16 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya

Profil Zita Anjani, Putri Ketum PAN yang Didorong Berduet dengan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

20 hari lalu

Profil Zita Anjani, Putri Ketum PAN yang Didorong Berduet dengan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

Zita Anjani didorong berduet dengan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta. Berikut profil putri Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan itu.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

21 hari lalu

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

Salah satu aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga ketika masa libur lebaranadalah berenang.

Baca Selengkapnya

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

26 hari lalu

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

Kepala Terminal Leuwipanjang Kota Bdung Asep Hidayat mengatakan, kenaikan jumlah penumpang di arus mudik Lebaran terpantau sejak H-7.

Baca Selengkapnya

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

51 hari lalu

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

Pakar ITB menengarai kemunculan monyet ekor panjang di Bandung akibat kerusakan habitat asli. Populasi mamalia itu juga tergerus karena perburuan.

Baca Selengkapnya