Menteri Khofifah Sowan ke Guru Danau Soal Pilgub Jatim 2018?  

Reporter

Jumat, 28 Juli 2017 11:01 WIB

Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa (kiri) ketika sowan ke rumah KH Asmuni (Guru Danau), Kamis sore 27 Juli 2017. Khofifah kerap meluangkan waktu sowan ke Guru Danau ketika kunjungan kerja di Kalimantan Selatan. Tempo/ Diananta P. Sumedi

TEMPO.CO, Amuntai - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mendatangi KH Asmuni, pengasuh Pondok Pesantren Darul Aman di Kecamatan Danau Panggang, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan, Kamis sore, 27 Juli 2017.

Di hadapan Tuan Guru Danau, sebutan untuk KH Asmuni yang dituakan, Khofifah melontarkan keinginan untuk dipanjatkan doa. “Mohon barokah doanya, Kiai. Minta doa Pian (Anda),” kata Khofifah.

Mendengar permintaan Khofifah, KH Asmuni lekas mengangkat kedua telapak tangan ketika azan magrib berkumandang. Di tengah lamat-lamat kumandang azan, KH Asmuni komat-kamit merapal doa. Pria sepuh yang kerap disebut Guru Danau itu menutup doa sebelum muazin menyudahi azan magrib.

Baca: Pilgub Jawa Timur, Khofifah Ikut Seleksi Calon di Partai Demokrat

“Apa yang Pian (Anda) rencanakan, ulun (saya) dukung,” kata Guru Danau.

Khofifah mengunjungi salah satu ulama terkemuka di Kalimantan Selatan di sela kesibukan menyalurkan bantuan sosial PKH dan pembentukan Kampung Siaga Bencana. Dalam kesempatan itu, Khofifah tampil mengenakan pakaian muslimah berkelir hijau dipadu jilbab merah jambu. Adapun Guru Danau memakai setelan baju koko biru, peci putih, dipadu bawahan sarung bercorak hijau.

Selain memohon doa, Khofifah banyak berbincang mengenai aneka persoalan ringan. Ia pun sempat menanyakan aktivitas Guru Danau. Ketika sowan ke Guru Danau, Khofifah membawa serta sejumlah pejabat Kementerian Sosial, seperti Direktur Komunitas Adat dan Masyarakat Terpencil Hasbullah serta Direktur Perlindungan Sosial dan Bencana Alam Adhy Karyono. Bupati Hulu Sungai Utara Abdul Wahid pun turut dalam pertemuan.

”Saya bawa juga pejabat di Kemsos. Tapi orang-orang Kemsos enggak suka pengajian,” kata Khofifah sambil bercanda.

Baca: Digadang Maju Pilgub Jawa Timur, Khofifah Sebut Tunggu Waktunya

Setengah jam bertamu, Khofifah pamit melanjutkan perjalanan ke Kota Banjarmasin. Ia mengunci mulut mengenai maksud kedatangannya ke Guru Danau. Khofifah justru sibuk meladeni sesi foto bersama dengan puluhan wanita yang menunggu di samping mobil dinas RI 30. “Ayo, tapi fotonya langsung bersama ya,” kata Khofifah.

Dicegat wartawan setelah pengukuhan Kampung Siaga Bencana di Desa Danau Terati, Kecamatan Banjang, Khofifah menolak menjawab pertanyaan awak media perihal pemilihan Gubernur Jawa Timur. “Enggak, ini acara Tagana,” kata Khofifah seraya memberi isyarat tangan menolak.

DIANANTA P. SUMEDI

Berita terkait

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

3 hari lalu

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, mulai dari Gibran, Bobby Nasution, hingga Khofifah.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

13 hari lalu

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

Erwin Aksa menekankan soal target suara dan mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depan pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PKB Masih Godok Nama untuk Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Bukan Cak Imin

20 hari lalu

PKB Masih Godok Nama untuk Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Bukan Cak Imin

PKB masih merahasiakan nama-nama kader atau tokoh yang akan diusungnya dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

24 hari lalu

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

Khofifah Indar Parawansa ingin maju lagi untuk duduk di pucuk pemerintahan Jawa Timur

Baca Selengkapnya

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

25 hari lalu

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

Lembaga survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) mencatat ada enam tokoh yang masuk dalam daftar bursa calon Gubernur Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Respons Hasto Soal Upaya PDIP Berkomunikasi dengan Khofifah Perihal Pilkada 2024

26 hari lalu

Respons Hasto Soal Upaya PDIP Berkomunikasi dengan Khofifah Perihal Pilkada 2024

Sekjen PDIP mengatakan komunikasi politik dilakukan untuk menghasilkan calon-calon pemimpin yang terbaik di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Nama Khofifah, Risma, dan Cak Imin Muncul di Bursa Pilkada Jatim 2024, Siapa Unggul?

26 hari lalu

Nama Khofifah, Risma, dan Cak Imin Muncul di Bursa Pilkada Jatim 2024, Siapa Unggul?

Survei Acurrate Research and Consulting Indonesia ini menyebutkan peluang Khofifah, Risma, Cak Imin di bursa Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim Bantah Partainya Rayu Khofifah

26 hari lalu

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim Bantah Partainya Rayu Khofifah

Said Abdullah mengaku tengah merayu Khofifah. Namun, hal itu dibantah oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim. Begini katanya.

Baca Selengkapnya

Ketua DPD PDIP Jawa Timur Said Abdullah Emoh Maju di Pilkada Jatim: Bajunya Tidak Pas

26 hari lalu

Ketua DPD PDIP Jawa Timur Said Abdullah Emoh Maju di Pilkada Jatim: Bajunya Tidak Pas

Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah enggan maju di Pilkada Jatim. Namun, politikus partai banteng ini mengaku malah tengah merayu Khofifah.

Baca Selengkapnya

PDIP Tengah Merayu Khofifah Soal Pilkada Jawa Timur 2024

27 hari lalu

PDIP Tengah Merayu Khofifah Soal Pilkada Jawa Timur 2024

Said Abdullah mengatakan PDIP tengah merayu Khofifah Indar Parawansa soal Pilkada Jawa Timur. Rayuan ini baru sebatas penjajakan.

Baca Selengkapnya