780 Motor Diangkut Gratis di Bandung Selama Mudik 2017

Reporter

Kamis, 6 Juli 2017 17:51 WIB

Petugas melakukan bongkar muat sepeda motor program mudik gratis Kementerian Perhubungan, Stasiun Jakarta Gudang, Kampung Bandan, Jakarta, 30 Juni 2017. Sebanyak 259 motor dari satu rangkaian kereta 8 gerbong Lintas Selatan 1, siap diambil pemiliknya yang mudik menggunakan Kereta Api. ANTARA/Reno Esnir

TEMPO.CO, Bandung - Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia, Daerah Operasi II Bandung, Joni Martinus mengatakan, baru pada angkutan mudik 2017 Kementerian Perhubungan membuka layanan angkutan motor gratis di wilayah Daerah Operasi II Bandung. “Keseluruhannya ada 780 motor naik, dan 24 motor turun di wilayah Daop II Bandung,” kata dia di Bandung, Kamis, 6 Juli 2017.

Joni mengatakan, ada delapan stasiun di wilayah Daop II Bandung yang ditunjuk melayani angkutan motor gratis selama mudik 2017 yakni di Stasiun Purwakarta, Cimahi, Kiaracondong, Cicalengka, Leles, Cipeundeuy, Tasikmalaya, dan Banjar. Stasiun Kiaracondong berada di urutan tertinggi dengan catatan 765 motor naik, dan 1 motor turun.

Menurut Joni, ada 2 stasiun tujuan yang jadi favorit pengguna angkutan motor gratis di wilayah Daop II yakni menuju Kebumen dan Kutoarjo. “Lebih dari separuhnya,” kata dia.

Joni mengatakan, Kementerian Perhubungan setiap harinya mengoperasikan kereta api khusus mengangkut motor gratis yang melintasi sejumlah stasiun. Pada angkutan Lebaran tahun 2017 ini program motor gratis dioperasikan untuk koridor selatan, salah satunya melintasi 8 stasiun di Daop II Bandung. “Kami selaku PT KAI hanya suporting saja,” kata dia.

Di koridor selatan misalnya, dioperasikan 1 kereta api khusus mengangkut motor gratis yang menempuh rute dari Stasiun Jakarta Gudang, Cikarang, sampai Kutoarjo. Satu rangkaian kereta itu terdiri dari 8 gerbong dengan kapasitas angkut tiap gerbong dapat mengangkut hingga 58 motor.“Dalam lintasan itu setiap hari kereta itu mengangkut 464 motor, kita dapat jatah sesuai kebutuhan. Sehingga total di wilayah Daop II itu 780 motor,” kata Joni.

Kementerian Perhubungan membuka pendaftaran pemudik untuk mengangkut motor gratis itu lewat online mulai dari 15 Februari 2017 hingga 14 Juni 2017. Pendaftaran juga dibuka di stasiun-stasiun yang disinggahi layanan angkutan motor gratis itu mulai 16 Februari 2017 hingga 16 April 2017.

Operasional angkutan motor gratis sendiri di masa mudik dilaksanakan 6 hari sejak 18 Juni 2017 sampai 23 Juni 2017, sementara pada arus balik selama 7 hari mulai 29 Juni 2017 sampai 5 Juli 2017. “Angkutan motor gratis sudah tuntas,” kata Joni.

Joni berharap, pemerintah kembali membuka layanan motor gratis melintasi stasiun-stasiun di wilayah Daop II Bandung pada masa angkutan Lebaran tahun depan. “Kalau melihat pengoperasian yang pertama kali ini cukup lumayan. Angka 780 motor itu angka yang cukup menjanjikan,” kata dia.

Pada arus mudik 2017 Kementerian Perhubungan membuka slot angkutan motor gratis menggunakan kereta di seluruh Indonesia hingga 21.715 motor. Hingga batas waktu penutupan pendaftaran angkutan motor gratis angkutan Lebaran tahun ini tercatat 8.505 motor yang diangkut. Jumlah itu lebih kecil dibandingkan realisasi angkutan motor gratis di angkutan Lebaran tahun 2016 yang mencatat hinga 11.629 motor dari kuota yang disediakan 15.834 motor.

AHMAD FIKRI

Berita terkait

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

2 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

4 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

5 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

5 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

5 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

6 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

6 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

7 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

7 hari lalu

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung menyisakan pekerjaan rumah bagi PT Kereta Api Indonesia berupa utang Rp6,9 triliun ke Bank Pembangunan Cina (CDB)

Baca Selengkapnya

Satu Orang Tewas dan Belasan Luka Akibat KA Rajabasa Tabrak Bus di OKU Timur, Begini Penjelasan PT KAI

8 hari lalu

Satu Orang Tewas dan Belasan Luka Akibat KA Rajabasa Tabrak Bus di OKU Timur, Begini Penjelasan PT KAI

PT KAI angkat bicara menyusul insiden kecelakaan lalu lintas antara KA Rajabasa (KA PLB S12A) relasi Tanjungkarang - Kertapati dengan bus kemarin.

Baca Selengkapnya