Larang Buat Mudik, Risma: Mobil Dinas Diparkir di Balai Kota  

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 22 Juni 2017 09:32 WIB

Walikota Surabaya, Tri Rismaharini saat menjadi saksi dalam pengelolaan biaya pendidikan yang diambil alih Pemprov Jawa Timur yang di perkarakan di Mahkamah Konstitusi - Jakarta, 8 Juni 2016. TEMPO/Amston Probel

TEMPO.CO, Surabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mewajibkan seluruh mobil dinas pemerintah kota dikumpulkan atau diparkir di halaman Balai Kota Surabaya mulai Kamis sore, 22 Juni 2017, atau H-3 lebaran.

"Kebijakan itu sudah berlangsung selama beberapa tahun. Tujuannya, untuk pengamanan slama masa libur lebaran. Jadi tidak ada yang berubah, nanti dikumpulkan di Balai Kota," ujarnya, Kamis.

Risma menyatakan pengumpulan mobil dinas dari sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di Pemkot Surabaya dilakukan satu hari menjelang cuti bersama Lebaran.

Baca:
Kota Bekasi Izinkan Mobil Dinas Digunakan untuk Mudik, Tapi...

Ia mengaku memiliki data mobil dinas dari Pemerintah Kota Surabaya. Karena itu, apabila ada pegawai pemkot yang tidak memarkir mobil dinas di halaman Balai Kota Surabaya, pasti akan diketahui.

Sedangkan kendaraan yang tidak wajib diparkir di halaman Balai Kota adalah mobil operasional yang digunakan beberapa dinas, seperti Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Perhubungan, Pemadam Kebakaran, dan Dinas Kesehatan.

"Hanya kendaraan itu saja yang tidak boleh selama libur Lebaran," katanya.

Pemerintah Kota Surabaya tidak hanya menyiapkan lahan parkir di Balai Kota Surabaya, melainkan juga di halaman gedung kantor Pemkot Surabaya, halaman Kantor Bappeko di Jalan Pacar, Gedung Parkir Siola, serta Park and Ride di Jalan Mayjend Sungkono.

Simak pula: KPK Imbau Pejabat dan PNS Tak Pakai Mobil Dinas untuk Mudik


Sementara itu, Ketua DPRD Surabaya Armuji mengimbau agar para anggota Dewan tidak menggunakan mobil dinas untuk keperluan Hari Raya Idul Fitri 2438 Hijriah.

"Sebaiknya mobil dinas tidak dipakai karena itu untuk kegiatan operasional sehari-hari," ucapnya.

Meski demikian, kata dia, pihaknya tidak meminta anggota Dewan memarkir mobil dinas di halaman gedung DPRD Surabaya, sebagaimana pejabat Pemkot Surabaya yang memarkir mobil dinas di halaman Balai Kota Surabaya.

ANTARA

Berita terkait

Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

2 jam lalu

Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

Gilbert Simanjuntak, mengatakan nama Sri Mulyani masuk bursa bacagub bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan mantan Panglima TNI Andika Perkasa.

Baca Selengkapnya

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

3 hari lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

4 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

5 hari lalu

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

Nilai capaian MCP Pemkot Surabaya di atas nilai rata-rata Provinsi Jatim maupun nasional.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

9 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

9 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

10 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

12 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

15 hari lalu

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

16 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya