Sanitasi Masih Jadi Masalah Daerah Terpencil

Reporter

Selasa, 16 Mei 2017 23:00 WIB

Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Mulyono mengecek kesiapan pasukan saat upacara peresmian penggantian nama Kodam VII Wirabuana menjadi Kodam XIV Hasanuddin di Lapangan Karebosi, 12 april 2017. Pergantian nama Kodam merupakan bagian dari penataan organisasi TNI AD, guna lebih mengoptimalkan tugas dalam menjaga keaman negara dengan berbagai ancaman yang dihadapi saat ini. TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah menilai sanitasi masih menjadi masalah utama untuk kawasan daerah terpencil. Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan Anung Sugihantono mengatakan sanitasi tidak hanya faktor kurangnya jumlah jamban di setiap rumah, namun juga kurangnya akses air bersih. “Ada 32 juta rumah tangga di seluruh Indonesia yang belum memiliki jamban,” ujar Anung Selasa, 16 Mei 2017.


Untuk itu, pada kegiatan Tentara Nasional Indonesia Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-99 ini, TNI Angkatan Darat menggandeng Kementerian Kesehatan dalam menangani sanitasi. Pada pelaksanaan TMMD pada 4 Juli hingga 2 Agustus nanti, kedua lembaga menargetkan pembangunan satu juta jamban. “Targetnya, tidak ada lagi masyarakat Indonesia yang buang air besar sembarangan sampai tahun 2019,” kata Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono.

Selain pembangunan sanitasi, TMMD juga akan melakukan kegiatan fisik seperti pemeriksaan kesehatan, pengobatan massal, kesehatan lingkungan, menanam tanaman obat keluarga, dan rehabilitasi sarana prasarana kesehatan di daerah tujuan. Kedua lembaga juga akan bekerja sama dalam sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Gerakan itu mengedepankan tindakan promotif dan preventif terhadap suatu masalah kesehatan atau penyakit.

TTMD akan melibatkan 58 Satuan Tingkat Kompi (SSK).Satu SSK terdiri dari 150 orang. Ada 8.700 orang yang akan bertugas dalam kegiatan ini. Mereka tidak hanya berasal dari Pusat Kesehatan TNI Angkatan Darat tapi juga dari petugas Puskesmas setempat, Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, serta Dinas Kesehatan Provinsi.


Kementerian Kesehatan dan TNI AD serta pejabat daerah melaksanakan Rapat Koordinasi Teknis untuk memetakan masalah kesehatan di masing-masing daerah. Lalu mereka akan menyusun kebutuhan sumber daya manusia serta anggarannya.


DWI FEBRINA FAJRIN

Berita terkait

Kapan Pendaftaran Akmil 2024 Dibuka? Ini Jadwal dan Persyaratannya

16 Januari 2024

Kapan Pendaftaran Akmil 2024 Dibuka? Ini Jadwal dan Persyaratannya

pendaftaran online Akademi Militer atau Akmil akan dibuka pada 1 Februari 2024

Baca Selengkapnya

Viral Perumahan Mewah di Atas Mal Thamrin City, Aturannya?

29 Juni 2019

Viral Perumahan Mewah di Atas Mal Thamrin City, Aturannya?

Thamrin City di Jakarta Pusat, rupanya bukan hanya tempat pusat belanja atau mal tapi di atas atapnya terdapat kompleks perumahan mewah dua lantai.

Baca Selengkapnya

Crane Ambruk di Kali Sentiong, Lurah Kebun Kosong: Ada Ganti Rugi

6 Desember 2018

Crane Ambruk di Kali Sentiong, Lurah Kebun Kosong: Ada Ganti Rugi

Lurah Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Samsul Ma'arif, mengatakan korban crane ambruk bakal memperoleh ganti rugi dari kontraktor.

Baca Selengkapnya

Akan Pensiun, Mantan KSAD Mulyono Belum Berpikir ke Politik

22 November 2018

Akan Pensiun, Mantan KSAD Mulyono Belum Berpikir ke Politik

Mantan Kepala Staf Angkatan Darat atau KSAD, Jenderal TNI Mulyono, mengatakan akan beristirahat setelah pensiun dari dunia militer.

Baca Selengkapnya

TNI AD Laksanakan Sertijab Tiga Pejabat Strategis

12 Oktober 2018

TNI AD Laksanakan Sertijab Tiga Pejabat Strategis

Di ujung amanatnya, Mulyono mengucapkan rasa terima kasih kepada para pejabat lama yang mengabdi di TNI AD.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Matraman Tadi Pagi, 28 Rumah Ludes

13 Agustus 2018

Kebakaran di Matraman Tadi Pagi, 28 Rumah Ludes

Petugas hingga saat ini pun belum bisa memperkirakan berapa jumlah kerugian akibat kebakaran tersebut.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Matraman, 21 Mobil Pemadam Dikerahkan

13 Agustus 2018

Kebakaran di Matraman, 21 Mobil Pemadam Dikerahkan

Hingga berita ini diturunkan petugas masih mengatasi kebakaran itu dan belum ada laporan tentang korban jiwa.

Baca Selengkapnya

Menjelang Asian Games, Sandiaga Uno Stop Produksi Tempe Kali Item

26 Juli 2018

Menjelang Asian Games, Sandiaga Uno Stop Produksi Tempe Kali Item

Sandiaga Uno mengatakan menjelang perhelatan Asian Games 2018 pihaknya segera menghentikan proses produksi tempe di sekitar Kali Item.

Baca Selengkapnya

Menantu AM Hendropriyono Jadi Pangkostrad, Ini Penjelasan TNI

23 Juli 2018

Menantu AM Hendropriyono Jadi Pangkostrad, Ini Penjelasan TNI

Kepala Pusat Penerangan TNI Mayor Jenderal M. Sabrar menjelaskan soal pengangkatan menantu AM Hendropriyono, Andika Perkasa menjadi Pangkostrad.

Baca Selengkapnya

TNI AD Serah Terimakan Jabatan Pangkostrad dan Asisten Logistik

23 Juli 2018

TNI AD Serah Terimakan Jabatan Pangkostrad dan Asisten Logistik

Serah terima jabatan itu, kata KASAD Jenderal Mulyono, untuk menjaga kesinambungan kepemimpinan dan penyegaran di tubuh TNI AD.

Baca Selengkapnya