Pecah Ban, Bus Peziarah Seruduk Warung di Tasikmalaya

Reporter

Jumat, 5 Mei 2017 23:06 WIB

Ilustrasi kecelakaan bis. Tempo/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Tasikmalaya – Bus pariwisata PO Gagak Rimang menyeruduk sebuah warung di Kampung Pagendingan, Desa Jatihurip, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat 5 Mei 2017. Kecelakaan itu disebabkan oleh pecahnya ban depan kiri bus tersebut.

“Awalnya karena pecah ban depan sebelah kiri,” kata Kaur Bin Ops Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Tasikmalaya Kota Inspektur Satu Dede Darmawan saat ditemui di lokasi kejadian.

Baca: Kecelakaan di Puncak, Bus Kitrans yang Nahas Tak Laik Jalan

Menurut Dede, setelah pecah ban, sopir tidak kuasa mengendalikan laju bus hingga menyeruduk sebuah warung. Dede menduga ban yang pecah merupakan vulkanisiran. Hal itu terlihat dari dua lapisan ban tersebut.

“Diduga ban daur ulang, sudah gundul. Ban kemudian divulkanisir. Ada lapisan-lapisan, bisa terlihat ban asli dan vulkanisir ada jarak. Jadi seolah-olah ban vulkanisir menumpang di atas ban aslinya,” kata Dede.

Tidak ada korban yang mengalami luka berat pada peristiwa tersebut. Korban yang berasal dari penumpang bus hanya mengalami luka ringan.

Simak: Kasus 2 Kecelakaan di Puncak, Polisi Bakal Kenakan Pasal Pidana

Saksi mata kecelakaan, Ariandi, mengatakan saat kejadian dia baru pulang salat Jumat. Kebetulan di sekitar warung yang diseruduk bus sedang sepi. “Biasanya di sini banyak orang. Lalu lintas pun dalam keadaan lengang, mungkin baru bubar Jumatan” kata dia.

Ariandi melihat bus melaju dari arah Tasikmalaya menuju Bandung. Tiba-tiba bus nyelonong ke arah warung dan menabrak bagian atap warung. “Seharusnya lurus (ke arah Bandung). Ini malah belok ke kiri. Mungkin karena ban pecah, sopir susah mengemudi,” ujarnya.

Lihat: Kecelakaan di Puncak, Polisi: Bos PO Bisa Terancam 18 Tahun Bui

Kondektur bus, Hermawan, mengatakan bus mengangkut 59 peziarah asal Majalengka. Mereka hendak pulang ke Bandung usai berziarah dari Pamijahan, Kabupaten Tasikmalaya. “Kita mau ke Bandung,” jelas dia.

CANDRA NUGRAHA

Berita terkait

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

20 hari lalu

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

PO bus Rosalia Indah alami kecelakaan di Tol Semarang-Batang, 7 orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

22 hari lalu

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

Kepolisian Republik Indonesia telah menetapkan supir bus Rosalia Indah sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

23 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Seluruh korban terjamin UU No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

23 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Jasa Raharja akan menjamin seluruh penumpang korban kecelakaan bus Rosalia Indah, di KM 370 A, Tol Batang - Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

24 hari lalu

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

Kakorlantas mengatakan, polisi telah menurunkan tim Traffic Accident Analysis Polda Jawa Tengah untuk olah TKP kecelakaan bus itu.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

24 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

Kabid Humas Polda Jateng mengatakan, sopir bus Jalur Widodo (44) berpotensi menjadi tersangka kecelakaan bus Rosalia Indah karena kelalaiannya.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

24 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

Kepolisian telah mengidentifikasi 7 korban meninggal dalam kecelakaan bus Rosalia Indah di KM370 Tol Batang-Semarang tersebut.

Baca Selengkapnya

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

24 hari lalu

7 Orang Meninggal dan 20 Luka dalam Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang, Ini Daftarnya

Sebanyak tujuh orang menjadi korban dalam kecelakaan tunggal Bus Rosalia Indah di jalur Tol Semarang-Batang KM 370

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

24 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kakorlantas Libatkan Tim TAA Polda Jawa Tengah

Dugaan awal penyebab kecelakaan bus Rosalia Indah di Tol Batang karena sopir bus mengalami microsleep.

Baca Selengkapnya

7 Kuliner yang Patut Dicoba Saat Melintasi Jalur Pansela

34 hari lalu

7 Kuliner yang Patut Dicoba Saat Melintasi Jalur Pansela

Sate Maranggi yang bisa dijajal di Jalur Pansela, menggunakan daging sapi yang telah direndam rempah seperti jahe, ketumbar, lengkuas, kunyit, cuka.

Baca Selengkapnya