Setya Novanto Dicekal, Petinggi Golkar Tuban Usulkan Munaslub

Reporter

Kamis, 27 April 2017 08:00 WIB

Ketua DPR RI Setya Novanto diwawancarai awak media usai menjalani pemeriksaan selama 7 jam oleh penyidik di Gedung KPK, Jakarta, 13 Desember 201. Ketua Umum Partai Golkar tersebut dimintai keterangannya sebagai saksi untuk tersangka mantan Direktur Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan, Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri Sugiharto atas kasus dugaan korupsi proyek pengadaan KTP berbasis elektronik tahun anggaran 2011-2012. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Tuban - Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Tuban, Jawa Timur, mengusulkan agar digelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub). Hal itu terkait status pencekalan ke luar negeri atas Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, dalam dugaan kasus korupsi kartu tanda penduduk elektronik (E-KTP). "Lebih baik digelar Munaslub, untuk selamatkan partai,” ujar Ketua Badan Pemenangan Pemilu Daerah Pemilihan IX Partai Golkar, Rudi Haryanto pada Tempo, Rabu 2 April 2017.

Alasannya, lanjut Rudi, dengan digelarnya Munaslub, tentu akan ada penilaian positif dari masyarakat. Artinya, Golkar juga punya sikap atas anggota-anggotanya, yang ada masalah. Makanya, dengan digelar Munaslub, akan menyelamatkan Partai Golkar dari kehancuran.” Gelar Munaslub, jika partai tidak hancur,” kata Wakil Ketua DPRD Tuban ini.

Baca juga: Setya Novanto Dicekal, Kalla Sarankan Golkar Gelar Munas

Menurut Rudi, ada sejumlah nama-nama yang punya kapasitas dan kapabilitas yang patut dimunculkan. Misalnya, untuk tokoh senior ada nama seperti Agung Laksono dan juga dari tokoh muda seperti Ade Komarudin. Dan masih banyak nama-nama lain yang berpotensi dan itu tidak sulit didapat di Partai Golkar.

Makanya, lanjut Rudi, pihaknya meminta secepatnya Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar, menggelar Munaslub. Semakin cepat digelar Munaslub, maka langkah partai akan semakin positif. Mengingat, bahwa kader-kader di daerah di Tanah Air, sepertinya punya sikap yang sama.”Lebih cepat lebih baik,”tandasnya.

Ketua Partai Golkar Bojonegoro, Mitroatin, justru berkomentar sebaliknya. Dia berharap Setya Novanto, tidak jadi tersangka. Alasannya, kader seperti Ketua Umum Golkar sekarang ini, rajin turun ke bawah. ”Kita berharap terbaik untuk Pak Setya,” katanya pada Tempo, Rabu 27 April 2017. Sebagai catatan, Setya Novanto datang ke Bojonegoro sebagai Ketua DPP Partai Golkar, dalam rangka pelantikan pengurus DPD Bojonegoro periode 2016-2022, pada 19 Maret 2017.

Sebelumnya KPK mencegah Setya Novanto bepergian keluar negeri membuat internal partai berlambang beringin itu bergejolak. Setya dicegah karena terkait dengan kasus korupsi kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).

SUJATMIKO

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

10 jam lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

11 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

14 hari lalu

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

Tidak hanya tahun ini, Setya Novanto alias Setnov pun mendapat remisi khusus Hari Raya Idulfitri 2023.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

14 hari lalu

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

Berita mengenai setahun vonis banding Ferdy Sambo atas pembunuhan ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat banyak dibaca.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

14 hari lalu

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

Sejumlah rekayasa hukum yang dilakukan Setya Novanto saat menjalani proses hukum tak bisa dianggap main-main.

Baca Selengkapnya

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

15 hari lalu

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

Sebanyak 240 narapidana korupsi di Lapas Sukamiskin mendapat remisi Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak OC Kaligis dan Otto Hasibuan, Tim Hukum Prabowo-Gibran yang Juga Bela Sandra Dewi

16 hari lalu

Rekam Jejak OC Kaligis dan Otto Hasibuan, Tim Hukum Prabowo-Gibran yang Juga Bela Sandra Dewi

Dua pengacara Tim hukum Prabowo-Gibran, OC Kaligis dan Otto Hasibuan jadi pembela Sandra Dewi, istri Harvey Moeis dalam kasus korupsi tambang timah

Baca Selengkapnya

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

16 hari lalu

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto beberapa kali mendapatkan remisi masa tahanan. Berapa jumlah remisi yang diterimanya?

Baca Selengkapnya

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

16 hari lalu

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto kembali dapat remisi Lebaran. Begini kasusnya dan drama benjolan sebesar bakpao yang dilakukannya.

Baca Selengkapnya

Ketentuan Remisi Lebaran Seperti yang Diperoleh Setya Novanto, Mantan Bupati Cirebon, dan Eks Kakorlantas Djoko Susilo

16 hari lalu

Ketentuan Remisi Lebaran Seperti yang Diperoleh Setya Novanto, Mantan Bupati Cirebon, dan Eks Kakorlantas Djoko Susilo

240 narapidana Lapas Sukamiskin mendapat remisi termasuk Setya Novanto dan Djoko Susilo. Apa itu remisi dan bagaimana ketentuannya?

Baca Selengkapnya