Banjir Merendam 2 Desa di Pelalawan Riau, 1 Warga Tewas

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 2 Maret 2017 13:15 WIB

Seorang warga membawa keluar keluarganya menggunakan perahu kayu ketika banjir di Desa Pulau Rambai, Kampar Timur, Riau, 17 Januari 2016. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Pekanbaru - Hujan deras yang mengguyur Riau membuat aliran Sungai Batang Nilo di Pelalawan meluap. Sebanyak dua desa yang berada di sepanjang aliran sungai itu terendam banjir. Satu warga dilaporkan tewas akibat terseret arus sungai.

"Hingga kini, dua desa masih terendam," ucap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pelalawan Hadi Penandio, Kamis, 2 Maret 2017.

Baca: Bandung Selatan Banjir Lagi, Sekitar 1.000 Warga Mengungsi


Hadi berujar, banjir mulai merendam permukiman warga di Desa Kembang Bungo dan Air Hitam sejak Selasa, 27 Februari 2017. Hujan deras yang melanda wilayah hulu Indragiri Hulu dan Kuantansingingi membuat arus Sungai Batang Nilo semakin deras. Aliran sungai yang tak mampu menampung debit air meluber ke permukiman warga.

BPBD Pelalawan mencatat, setidaknya 80 kepala keluarga menjadi korban banjir di Lubuk Kembang Bung, sedangkan di Desa Air Hitam belum diketahui jumlahnya. "Masih dalam pendataan," tuturnya.

Banjir yang melanda daerah itu turut menimbulkan korban jiwa. Warga Desa Lubuk Kembang Bungo, Fernando, 20 tahun, dilaporkan tewas akibat terseret arus sungai. Jasad korban baru ditemukan beberapa jam kemudian.

"Korban terseret arus sungai sepulang dari kebun," katanya.

Baca: Waspada, Sepekan ke Depan Potensi Banjir dan Longsor Tinggi


Menurut Hadi, 50 personel gabungan dari BPBD Pelalawan, TNI, kepolisian, dan SAR telah bersiaga di lokasi banjir.

Petugas telah membangun dua tenda pengungsian dan mengevakuasi warga ke tempat aman. "Perahu karet dan posko kesehatan sudah kami siapkan," ucapnya.

RIYAN NOFITRA

Simak pula: Raja Salman Tanam Pohon Kayu Ulin di Istana Negara, Ini Maknanya




Berita terkait

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

15 jam lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

5 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

6 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

6 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

7 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

7 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

8 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

8 hari lalu

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

Sebelumnya banjir merendam lima daerah di Kabupaten Musi Rawas Utara sejak 16 April lalu.

Baca Selengkapnya

Data Terbaru Banjir Musi Rawas: 51 Ribu Warga Terdampak dan 292 Hunian Rusak Berat

9 hari lalu

Data Terbaru Banjir Musi Rawas: 51 Ribu Warga Terdampak dan 292 Hunian Rusak Berat

Banjir di Musi Rawas Utara merusak hunian dan berbagai fasilitas di lima kecamatan. BNPB mendata ada 51 ribu warga lokal terdampak.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

9 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya