Atasi Banjir, Ini Instruksi Menteri Puan Maharani  

Reporter

Selasa, 21 Februari 2017 14:17 WIB

Menko PMK Puan Maharani menjawab pertanyaan media usai menghadiri Penandatanganan Nota Kesepahaman lima menteri dalam rangka kerjasama antara Industri dan SMK di Kementerian Perindustrian, Jakarta, 29 November 2016. TEMPO/Amston Probel

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengatakan banjir dan longsor yang terjadi akhir-akhir ini disebabkan oleh cuaca ekstrem. Puan meminta kementerian dan lembaga terkait tanggap mengatasi bencana tersebut.

Baca juga: Banjir Kepung Ibu Kota, Ini 54 Titik Genangannya

"Ini memang cuaca ekstrem yang menyebabkan musibah banjir dan longsor di sejumlah daerah," kata Puan, Selasa, 21 Februari 2017, setelah bertemu Wakil Presiden Jusuf Kalla, di Kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Puan mengatakan pihaknya telah menugasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana segera memetakan dan tanggap mengatasi bencana. Dia juga menginstruksikan Kementerian Dalam Negeri proaktif menangani bencana. Kepala daerah juga diminta memberikan perhatian lebih dan peringatan kepada semua masyarakat di daerahnya masing-masing.

Puan berharap banjir dan longsor yang terjadi jangan sampai menimbulkan korban. "Itu yang paling penting. Memang kesiapan ini insya Allah akan kami antisipasi semaksimal mungkin," katanya. Dia menambahkan, penanggulangan bencana bukan hanya tugas pemerintah pusat, melainkan juga kepala daerah.

Baca juga:
Hujan Sejak Dinihari, Pintu Kali Karet Siaga 1
Banjir Cipinang Melayu Akibat Tanggul Kali Sunter Jebol

Jika memang musibah menimbulkan korban, dia mengaku telah menginstruksikan Kementerian Sosial mengalokasikan anggaran untuk bantuan makanan dan kebutuhan lain.

Seperti diketahui, banjir dan longsor terjadi di sejumlah daerah beberapa waktu terakhir. Banjir ini tak luput juga terjadi di Jakarta. Hujan yang turun sejak Senin malam membuat beberapa titik di Jakarta mengalami banjir dan genangan. Ini membuat sejumlah ruas jalan mengalami kemacetan.

AMIRULLAH SUHADA

Berita terkait

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

5 hari lalu

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

Prananda Prabowo putra Megawati Soekarnoputri, organisatoris PDIP yang pernah dipuji Jokowi, genap berusia 54 tahun pada 23 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

7 hari lalu

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

Ganjar Pranowo menerima hasil putusan MK yang menolak permohonan PHPU kubunya. Dulu, Jokowi pernah menyiapkannya maju capres di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

8 hari lalu

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

Setahun yang lalu PDIP mengusung Ganjar Pranowo menjadi calon presiden, disaksikan Jokowi. Berikut kilas balik peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Modus-modus Kawin Kontrak, Dijanjikan Mahar Jutaan Rupiah

9 hari lalu

Modus-modus Kawin Kontrak, Dijanjikan Mahar Jutaan Rupiah

Kasus kawin kontrak kembali mengemuka. Berikut modus-modus kawin kontrak, termasuk soal mahar jutaan rupiah.

Baca Selengkapnya

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

18 hari lalu

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

Gerindra menilai komunikasi yang baik antara Sufmi Dasco Ahmad dan Puan Maharani di DPR dapat mempercepat rekonsiliasi kedua partai.

Baca Selengkapnya

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

18 hari lalu

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

Dua kali Ketua TKN Prabowo-Gibran ini mendatangi rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Wacana Pertemuan Prabowo-Puan, Pakar: Hanya Soal Waktu

22 hari lalu

Wacana Pertemuan Prabowo-Puan, Pakar: Hanya Soal Waktu

Menurut Ujang Komarudin, pertemuan Prabowo-Puan merupakan pertemuan pendahuluan sebelum Prabowo bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri.

Baca Selengkapnya

DPR Tutup Masa Sidang, Bagaimana Nasib Pengajuan Hak Angket?

23 hari lalu

DPR Tutup Masa Sidang, Bagaimana Nasib Pengajuan Hak Angket?

PKB menunggu kawan untuk bisa memenuhi syarat pengajuan hak angket DPR terkait dengan dugaan kecurangan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Formappi Harap Pemilihan Ketua DPR Terapkan Aturan Lama

24 hari lalu

Formappi Harap Pemilihan Ketua DPR Terapkan Aturan Lama

Formappi usulkan penetapan Ketua DPR menggunakan ketentuan Undang-Undang MD3 lama. Berharap tidak ada revisi.

Baca Selengkapnya

Respons Gibran hingga Puan Maharani Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

24 hari lalu

Respons Gibran hingga Puan Maharani Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

Rencana pertemuan Prabowo dan Megawati memunculkan spekulasi soal kemungkinan PDIP bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya