KPU Brebes Kebanjiran, Input Data Pilkada Pindah ke Hotel

Reporter

Jumat, 17 Februari 2017 23:01 WIB

Sejumlah warga melintasi genangan banjir di Desa Saditan, Brebes, Jawa Tengah, 17 Februari 2017. Banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Pemali meluas ke wilayah bagian Timur Brebes setinggi 30 -100 cm. ANTARA/Oky Lukmansyah

TEMPO.CO, Brebes - Banjir yang melanda Brebes membuat sejumlah kompleks perkantoran di wilayah perkotaan ikut terendam. Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Brebes tak luput dari terjangan banjir. Tingginya mencapai 50 sentimeter hingga masuk ke ruangan. Lalu bagaimana dengan proses entri data hasil pilkada dari formulir C1 hasil perolehan suara?

Ketua KPU Brebes Muamar Riza Pahlevi, mengatakan proses pemasukan data hasil pilkada sempat dihentikan sementara ketika banjir mulai mengenangi ruangan kantor pada Kamis malam, 16 Februari 2017. "Proses entri data kami pindah ke tempat yang lebih aman Hotel Grand Dian," kata Riza kepada Tempo, Jumat, 17 Februari 2017.

Baca: Banjir Brebes, Pengungsi Melonjak Menjadi 8.140 Orang

Hingga Jumat malam pukul 20.30, proses entri data sudah mencapai 96 persen, atau sudah 2.900 dari 3.001 TPS (tempat pemungutan suara) yang masuk. Pasangan calon Idza Priyanti-Narjo masih unggul 67 persen dengan perolehan 532.504 suara. Adapun Suswono-Ahmad Musttaqin hanya mendapat 32 persen dengan perolehan 260.993 suara. "Rencananya malam ini selesai," kata Riza.

Dia mengatakan proses rekapitulasi suara saat ini masih berlangsung di tingkat kecamatan. Dia menargetkan, rekapitulasi hasil Pilkada bisa selesai pada Sabtu, 18 Februari 2017. "Proses di kecamatan juga masih terus berlangsung," katanya.

Saat ini, banjir menggenangi ribuan rumah yang ada di belasan desa di tiga kecamatan, yakni Brebes, Wanasari, dan Jagibarang dalam dua hari terakhir ini. Penyebabnya, yaitu jebolnya tanggul Sungai Pemali pada Kamis pagi sekitar pukul 05.00. Akibat banjir ini sekitar 8.140 ribu jiwa mengungsi ke beberapa tempat.

MUHAMMAD IRSYAM FAIZ

Berita terkait

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

10 jam lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

5 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

5 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

6 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

6 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

7 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

8 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

8 hari lalu

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

Sebelumnya banjir merendam lima daerah di Kabupaten Musi Rawas Utara sejak 16 April lalu.

Baca Selengkapnya

Data Terbaru Banjir Musi Rawas: 51 Ribu Warga Terdampak dan 292 Hunian Rusak Berat

8 hari lalu

Data Terbaru Banjir Musi Rawas: 51 Ribu Warga Terdampak dan 292 Hunian Rusak Berat

Banjir di Musi Rawas Utara merusak hunian dan berbagai fasilitas di lima kecamatan. BNPB mendata ada 51 ribu warga lokal terdampak.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

9 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya