Pilkada Serentak 2017, BIN: Papua dan Aceh Paling Rawan  

Reporter

Selasa, 7 Februari 2017 19:28 WIB

Ilustrasi surat suara Pemilu, Pilkada, Pilgub, dll. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Intelijen Negara menyatakan dua daerah perlu diperhatikan dan diawasi secara khusus saat pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak. Dua daerah itu adalah Aceh dan Papua karena paling rawan konflik, baik sebelum maupun setelah penghitungan suara.

Di Aceh, dua wilayah yang perlu diawasi khusus adalah Aceh Timur dan Utara. Sedangkan untuk Papua, pengawasan diperlukan di Puncak Jaya, Jayapura, dan Nduga. “Di Aceh, ada intimidasi kelompok bersenjata,” kata Deputi II Badan Intelijen Negara (BIN) Mayor Jenderal Thamrin Marzuki di Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Selasa, 7 Februari 2017. Sedangkan di Papua, kelompok bersenjata masih ada di pegunungan.

Baca:
Kapolda: Ada Tiga Aksi Unjuk Rasa Menjelang Hari Pemilihan Gubernur DKI
Pada Masa Tenang, KPU Ancam Sanksi Pidana kepada Pelanggar
Pilkada, Ada Pengerahan Ribuan Anggota Brimob ke Jakarta

Kelompok bersenjata itu ada yang telah menyatakan mendukung pasangan calon tertentu. Selain itu, pilkada di Papua rawan penggelembungan suara dan pengaruh kepala suku. Konflik pasca-perhitungan suara dan penetapan pemenang diprediksi akan terjadi. “Biasanya ada euforia berlebihan.”

Thamrin mengusulkan agar penyelenggara pemilu membentuk pengawas independen secara khusus di Aceh dan Papua. Selain itu, pihaknya mengusulkan penambahan satuan keamanan dari Kepolisian Republik Indonesia dan Tentara Nasional Indonesia.

Baca juga:
Persiapan Pengamanan Pilkada Serentak 2017 Capai 80 Persen

Daerah Terawan Pilkada 2017, Ketua KPU: Semua Diperhatikan


Senada dengan Thamrin, Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian menyebut Aceh dan Papua sebagai daerah rawan konflik. Jakarta dan beberapa daerah di Indonesia timur lain juga rawan. "Seperti di Sulawesi Tenggara," ucap Tito.

Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri Komisaris Jenderal Lutfi Lubihanto menyatakan akan mengerahkan 113.554 personel yang terdiri atas 71.969 anggota Polri dan 41.585 anggota Brigadir Mobil. Pengamanan juga akan dibantu TNI dengan 12.854 personel dan satuan perlindungan masyarakat (linmas) 198.644 orang. Totalnya menjadi 325.052 personel.

Kepolisian membagi dua daerah rawan, yakni daerah rawan I yang meliputi 21 daerah dan rawan II meliputi sembilan daerah. Adapun pola pengamanan daerah rawan I adalah 2-4-2 (2 polisi, 4 anggota linmas, 2 tempat pemungutan suara), sementara daerah rawan II 2-2-1 (2 polisi, 2 anggota linmas, 1 TPS).

“Untuk TPS khusus, pola pengamanannya sama dengan daerah rawan II,” ujar Lutfi. Adapun TPS khusus adalah yang berada di rumah tahanan, lembaga permasyarakatan, rumah sakit, dan panti sosial.

DANANG FIRMANTO | DEWI SUCI RAHAYU




Berita terkait

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

6 jam lalu

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

Pilkada 2024 digelar pada 27 November agar paralel dengan masa jabatan presiden terpilih.

Baca Selengkapnya

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

7 jam lalu

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

Tito Karnavian mengingatkan KPU tentang potensi pidana jika terjadi kebocoran data pemilih Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

1 hari lalu

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

Mendagri mengingatkan agar KPU melindungi keamanan data pemilih untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

1 hari lalu

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

Mendagri Tito Karnavian mengatakan sebelumnya memang ada wacana yang muncul untuk mempercepat pelaksanaan Pilkada.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

3 hari lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

8 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

8 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

Gus Muhdlor telah ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK pada 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

8 hari lalu

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

Khofifah menjadi satu-satunya gubernur karena Jatim menjadi provinsi berkinerja terbaik berturut turut.

Baca Selengkapnya

Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

8 hari lalu

Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

Gibran tidak mendapat Satyalencana, Jokowi batal menyematkan penghargaan, yang digantikan Tito Karnavian.

Baca Selengkapnya

Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

8 hari lalu

Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

Tito Karnavian menjelaskan bahwa penilaian dalam penghargaan ini tidak dilakukan sendiri oleh Kemendagri.

Baca Selengkapnya