Libur Imlek, Begini TNI AL Perketat Perairan Kepulauan Riau

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 28 Januari 2017 15:34 WIB

Satgas 115 Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang bekerja sama dengan Polda Kepri dan TNI AL meledakkan lima kapal nelayan asing di Perairan Batam, Kepulauan Riau, 5 April 2016. Pihak berwajib meledakkan empat kapal nelayan Malaysia dan satu kapal nelayan Vietnam. ANTARA/M N Kanwa

TEMPO.CO, Tanjungpinang - Pangkalan Utama Tentara Nasional Indonesia (Lantamal) IV/Tanjungpinang memperketat pengawasan perairan Provinsi Kepulauan Riau pada perayaan Tahun Baru Imlek 2568 kali ini.

"Biasanya, para pelaku kejahatan di laut memanfaatkan hari-hari besar keagamaan untuk melancarkan aksinya. Mereka menyangka pengawasan di perairan tidak ketat saat hari besar keagamaan," kata Komandan Lantamal IV/Tanjungpinang Laksamana Pertama S. Irawan di ibu kota Kepri, Sabtu, 28 Januari 2017.

Baca:
Libur Imlek, Pengamat: Maskapai Jangan Toleransi Kesalahan

Dia menegaskan, tim Western Fleet Quick Response (WFQR) Lantamal IV dari berbagai unsur ditugaskan untuk memperketat pengamanan di perairan Kepri. Semua pintu masuk perairan Kepri yang berbatasan dengan berbagai negara, seperti Malaysia dan Singapura, diperketat. Selain itu, sejumlah petugas berpatroli di perairan Kepri.

"Kami peringatkan, jangan melakukan kejahatan di perairan Kepri karena TNI AL selalu siaga," ujarnya.

Irawan mengatakan, dalam satu tahun terakhir, tim WFQR berhasil menangkap pelaku kejahatan di perairan Kepri dan mengamankan barang bukti. Aksi kejahatan yang diungkap antara lain solar ilegal, penyelundupan barang, pelanggaran keimigrasian, dan pencurian kapal tanker.

"Ada puluhan kasus yang berhasil diungkap tahun 2016 dan ditindaklanjuti sesuai peraturan," tuturnya.

ANTARA

Simak pula:

Imlek di Glodok, Lurah: Lebih Sepi Bukan karena Kasus Ahok
Imlek, Ahli Feng Shui: Ekonomi Tidak Beruntung Tahun Ini


Berita terkait

KKP Tangkap Enam Kapal Illegal Fishing Berbendera Vietnam dan Filipina di Laut Natuna dan Sulawesi

8 April 2023

KKP Tangkap Enam Kapal Illegal Fishing Berbendera Vietnam dan Filipina di Laut Natuna dan Sulawesi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap enam kapal ikan asing yang diduga melakukan penangkapan ikan secara ilegal di Perairan Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tenggelamkan! dan 5 Pernyataan Terviral Susi Pudjiastuti Saat Menjabat Menteri

15 Januari 2023

Tenggelamkan! dan 5 Pernyataan Terviral Susi Pudjiastuti Saat Menjabat Menteri

Kala menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Kerja 2014-2019 Susi Pudjiastuti kerap melontarkan kalimat kontroversial, terviral Tenggelamkan!

Baca Selengkapnya

Susi Pudjiastuti Genap Berusia 58 Tahun, Kabar Terkininya?

15 Januari 2023

Susi Pudjiastuti Genap Berusia 58 Tahun, Kabar Terkininya?

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, kelahiran 15 Januari 1965, ini kini aktif sebagai Ketua Pandu Laut Nusantara.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Bintara PK TNI AL Hingga 11 Agustus, Cek Persyaratannya di Sini

27 Juli 2022

Pendaftaran Bintara PK TNI AL Hingga 11 Agustus, Cek Persyaratannya di Sini

Pendaftaran Bintara PK TNI AL dibuka hingga 11 Agustus secara online. Cek syaratnya di sini.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Taruna Akademi Angkatan Laut Dibuka 25 April, Ini Cara Mendaftarnya

13 April 2022

Pendaftaran Taruna Akademi Angkatan Laut Dibuka 25 April, Ini Cara Mendaftarnya

Pendaftaran Taruna Akademi Angkatan Laut dibuka mulai 25 April hingga 27 Mei 2022. Siswa berijazah SMA dapat mendaftar dengan ketentuan nilai berikut.

Baca Selengkapnya

Perwira TNI AL Ikut Sembalun Seven Summit: 7 Puncak dalam 5 Hari, Target 3 Hari

6 Juni 2021

Perwira TNI AL Ikut Sembalun Seven Summit: 7 Puncak dalam 5 Hari, Target 3 Hari

Seorang perwira TNI AL, Letnan Kolonel Laut (T) Andry Kuswoyo berhasil menjalani Sembalun Seven Summit dalam lima hari.

Baca Selengkapnya

KKP Minta Dukungan Kabareskrim Tindak Penyelundupan Ikan

18 Maret 2021

KKP Minta Dukungan Kabareskrim Tindak Penyelundupan Ikan

KKP meminta dukungan Polri, khususnya di lapangan terkait pengamanan dan penegakan hukum termasuk menindak kasus penyelundupan ikan ilegal dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

KKP Ringkus Dua Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Natuna

22 Agustus 2020

KKP Ringkus Dua Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Natuna

Dua kapal asing berbendera Vietnam diringkus KKP di laut Natuna.

Baca Selengkapnya

Modus Operandi Pembajakan Kapal di Selat Singapura

17 Juli 2020

Modus Operandi Pembajakan Kapal di Selat Singapura

Modus operandi pembajakan kapal di Selat Singapura di antaranya target pembajak biasanya kapal tanker curah.

Baca Selengkapnya

Hibah Kapal Asing, Bupati Natuna: Tak Semua Nelayan Bisa Gunakan

24 November 2019

Hibah Kapal Asing, Bupati Natuna: Tak Semua Nelayan Bisa Gunakan

Bupati Natuna Hamid Rizal menyatakan kebijakan KKP yang ingin menghibahkan kapal asing pencuri ikan tidak cocok diterapkan di wilayahnya

Baca Selengkapnya