Terduga Teroris Payakumbuh Jadi Sumber Dana Pembuat Bom  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 21 Desember 2016 18:28 WIB

ANTARA/Ahmad Subaidi

TEMPO.CO, Jakarta - Terduga teroris, HZ, 39 tahun, yang ditangkap Detasemen Khusus 88 di Kota Payakumbuh, Sumatera Barat, berperan membeli bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat bahan peledak. Ia diduga terkait dengan jaringan Solo.

"Peran yang bersangkutan, membeli bahan yang diperlukan Abi Zaid dalam membuat bahan peledak dan bom," ujar Kepala Kepolisian Daerah Kepolisian Sumatera Barat Brigadir Jenderal Basarudin, Rabu, 21 Desember 2016.

Kata Bambang dalam laporannya ke Mabes Polri, HZ juga diduga menjadi salah satu sumber pendanaan dalam pembuatan bahan peledak dan bom kelompok Abi Zaid. Mereka bersama-sama melakukan percobaan pembuatan bahan peledak dan bom.

Abi Zaid alias Ruswandi adalah terduga teroris yang ditangkap di Cilacap, Jawa Tengah, pada Desember 2015. Ia merupakan mantan jaringan Jamaah Islamiyah yang berkorelasi dengan ISIS.

Setelah penangkapan tersebut, polisi pernah melakukan operasi penggerebekan di rumah Abi Zaid, yang terletak di Jorong Tapian Diaro, Kabupaten Sijunjung, sesuai dengan yang tertera di KTP-nya. Namun rumah tersebut dalam keadaan kosong. Saat itu, polisi hanya menemukan sebuah botol, pipa, dan serbuk berwarna putih yang diduga merupakan alat-alat untuk merakit bom.

Sebelumnya, polisi menangkap seorang terduga teroris di Kota Payakumbuh, Sumatera Barat, Rabu, 21 Desember 2016. Penggerebekan dilakukan di permukiman warga yang terletak di Kelurahan Balai Nan Duo, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat.

"Telah diamankan seorang terduga teroris atas nama JT alias HZ sekitar pukul 09.30," ujar Kapolres Payakumbuh AKBP Kuswoto saat dihubungi Tempo, Rabu, 21 Desember.

Kata dia, tak ada perlawanan dari terduga teroris dalam proses penangkapan tersebut. Polisi juga menggeledah rumah kontrakannya.

Penggeledahan pun dilakukan di bengkel mobil tempat terduga teroris bekerja, yang berjarak sekitar 200 meter dari rumah kontrakannya. Penggeledahan berlangsung dengan penjagaan yang cukup ketat oleh polisi bersenjata lengkap.

Dari dua lokasi tersebut, tim Densus 88 yang dibantu Satuan Brimob Polda Sumatera Barat dan Polres Payakumbuh menemukan sejumlah barang bukti berupa buku, telepon seluler, GPS, dan kamera. Barang bukti tersebut dibawa bersama terduga teroris.

ANDRI EL FARUQI

Berita terkait

Tangkap 16 Tersangka Teroris, BNPT Tegaskan NII Masih Eksis

31 Maret 2022

Tangkap 16 Tersangka Teroris, BNPT Tegaskan NII Masih Eksis

BNPT menangkap 16 orang terduga teroris yang disebut berafiliasi dengan NII.

Baca Selengkapnya

Kepala Densus 88: Kami Ingin Perlakukan Pelaku Teroris Sebagai Korban

21 Maret 2022

Kepala Densus 88: Kami Ingin Perlakukan Pelaku Teroris Sebagai Korban

Kepala Densus 88 menyatakan pihaknya menggunakan paradigma baru dengan menempatkan pelaku terorisme sebagai korban.

Baca Selengkapnya

Densus 88: Penangkapan Meningkat, Aksi Terorisme Menurun

21 Maret 2022

Densus 88: Penangkapan Meningkat, Aksi Terorisme Menurun

Densus 88 menyatakan aksi terorisme di Indonesia dalam dua tahun terakhir menurun setelah mereka melakukan penangkapan secara masif.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris Ditangkap di Bogor, Camat: Betul Warga Kami, Penjual Kimia

15 Juni 2021

Terduga Teroris Ditangkap di Bogor, Camat: Betul Warga Kami, Penjual Kimia

Camat Bogor Utara Marse Hendra Saputra membenarkan telah telah terjadi penangkapan terduga teroris di wilayahnya pada Senin, 14 Juni 2021.

Baca Selengkapnya

Napi Terorisme Dikurung di Gunung Sindur, Kemenkumham: Sejak Aksi Teroris Marak

16 April 2021

Napi Terorisme Dikurung di Gunung Sindur, Kemenkumham: Sejak Aksi Teroris Marak

Kepala Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat Sudjonggo menjelaskan alasan mengapa menempatkan napi terorisme di Lapas Gunung Sindur.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap PNS dan Nelayan Terduga Teroris di Aceh

22 Januari 2021

Densus 88 Tangkap PNS dan Nelayan Terduga Teroris di Aceh

Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menangkap dua orang terduga teroris di Aceh pada 21 Januari 2021. Satu orang merupakan PNS dan lainnya nelayan

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Banten, Kelompok Jamaah Islamiyah

9 November 2020

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Banten, Kelompok Jamaah Islamiyah

Densus 88 Antiteror Polri menangkap satu terduga teroris bernama Ahmad Zaini alias Ahyar alias Ahyas alias Epson di Banten.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris Ditangkap di Depok, Terkait dengan Bom Medan?

13 November 2019

Terduga Teroris Ditangkap di Depok, Terkait dengan Bom Medan?

Polisi menangkap seorang terduga teroris di Depok, Jawa Barat. Mereka masih mencari tahu hubungannya dengan kasus bom Medan.

Baca Selengkapnya

Malaysia Tahan 11 WNI Tersangka ISIS Rancang Serang Ketua Parpol

26 September 2019

Malaysia Tahan 11 WNI Tersangka ISIS Rancang Serang Ketua Parpol

Pasukan Divisi Anti-teroris Bukit Aman, Malaysia menahan 11 WNI tersangka jaringan kelompok teroris ISIS yang berencana menyerang ketua parpol.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris Bekasi yang Ditangkap Densus 88 Kabur dari Aceh

12 Juni 2019

Terduga Teroris Bekasi yang Ditangkap Densus 88 Kabur dari Aceh

Empat terduga teroris yang ditangkap Densus 88 Antiteror Polri di Bekasi ternyata pelarian dari Aceh pada Desember 2018.

Baca Selengkapnya