Amankan Natal, 12 Ribu Personel Polda Sulsel Diturunkan

Sabtu, 17 Desember 2016 13:55 WIB

Pasukan gabungan Kepolisian Republik Indonesia turut dalam Apel Gelar Pasukan "Operasi Lilin 2011" di Silang Monas, Jakarta, Kamis (22/12). Operasi Lilin digelar guna pengamanan menghadapi Natal 2011 dan Tahun Baru 2012. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Makassar - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan memperketat pengamanan Natal dan tahun baru dengan menurunkan sekitar 12 ribu personel. "Jauh-jauh hari kita turunkan pengamanan untuk mengantisipasi adanya ancaman teror," kata juru bicara Polda Sulawesi Selatan, Komisaris Besar Dicky Sondani, Jumat malam, 16 Desember 2016.

Dicky menjelaskan angka tersebut setara dengan dua per tiga kekuatan dari seluruh personel Polda Sulawesi Selatan. Jumlah itu, menurut dia, bakal bertambah dengan adanya bantuan dari personel TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja. "Total pengamanan Natal dan tahun baru itu sekitar 30 ribu orang," tuturnya.

Menurut Dicky, sasaran utama untuk pengamanan perayaan Natal yakni gereja. Selain itu, lanjut dia, polisi berfokus di tempat-tempat keramaian pada malam pergantian tahun. Termasuk jalur masuk Sulawesi Selatan yang akan dilalui seperti pelabuhan dan bandara. "Kita fokus melakukan sterilisasi tempat-tempat keramaian agar aman dari aksi teror," ucap Dicky.

Sebelumnya, Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan Inspektur Jenderal Anton Charliyan mengatakan kepolisian memperketat jalurnya masuk narkotika menjelang Natal dan tahun baru. "Kita perketat penjagaan yang diperkirakan tempat masuknya narkotika, seperti di Pelabuhan Parepare, Bulukumba, Bone dan Barru," ucap Anton. "Menjelang tahun baru itu biasanya narkotika banyak diedarkan.”

Anton menyatakan kepolisian akan menggunakan segala cara agar barang haram tersebut tak masuk di Sulawesi Selatan. Berbagai cara dilakukan termasuk di antaranya dengan menggunakan anjing pelacak, pendeteksi cepat, dan pembentukan tim khusus.

DIDIT HARIYADI

Berita terkait

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

9 Januari 2024

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

Selama hari libur Nataru data volume pengguna tertinggi pada 30 Desember 2023 yaitu sebanyak 859.564 penumpang KRL.

Baca Selengkapnya

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

3 Januari 2024

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

Jasa Marga mencatatkan sebanyak 515.778 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek setelah libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

3 Januari 2024

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

PT KAI (Daop) 6 Yogyakarta mencatat sebanyak 34.034 orang naik kereta api (KA) dari seluruh stasiun di wilayah tersebut pada Senin, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

3 Januari 2024

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

PT KCIC mengapresiasi minat masyarakat yang menjadikan Whoosh sebagai pilihan utama selama libur Nataru.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

1 Januari 2024

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

Saat arus balik, tinggi gelombang hingga tujuh hari ke depandi sekitar perairan Selat Bangka diprakirakan berkisar 0.5 hingga 0.75 meter.

Baca Selengkapnya

Liburan Tahun Baru, 32 Ribu Tiket Kereta dari Semarang Masih Tersedia

1 Januari 2024

Liburan Tahun Baru, 32 Ribu Tiket Kereta dari Semarang Masih Tersedia

PT KAI Daerah Operasi 4 Semarang menjelaskan bahwa hingga kini masih ada sekitar 32 ribu tiket kereta untuk keberangkatan periode 1-7 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Nataru, Jasa Marga: 140 Ribu Kendaraan Bakal Masuk ke Jakarta

1 Januari 2024

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Nataru, Jasa Marga: 140 Ribu Kendaraan Bakal Masuk ke Jakarta

Jasa Marga memprediksi puncak arus balik libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 bakal jatuh pada hari ini, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Mudik Natal dan Tahun Baru, PLN Siapkan 624 SPKLU di 411 Titik

1 Januari 2024

Mudik Natal dan Tahun Baru, PLN Siapkan 624 SPKLU di 411 Titik

PLN telah menyiapkan 624 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di 411 titik lokasi untuk pengisian daya kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Dishub Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Malam Tahun Baru

29 Desember 2023

Dishub Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Malam Tahun Baru

Ratusan ribu kendaraan dari berbagai daerah tercatat sudah memasuki wilayah Yogyakarta pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Simak Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik dan Balik Tahun Baru 2024

29 Desember 2023

Simak Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik dan Balik Tahun Baru 2024

Pengaturan lalu lintas ini berupa pembatasan operasional angkutan barang di jalan tol dan non tol, serta sistem jalur dan lajur pasang surut atau contraflow.

Baca Selengkapnya