Penangkapan Aktivis, Pengacara Dilarang Masuk Markas Brimob  

Reporter

Editor

Erwin prima

Jumat, 2 Desember 2016 10:45 WIB

Pembina Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) Habiburokhman usai memberikan tumpeng di balaikota DKI Jakarta. TEMPO/Larissa Huda

TEMPO.CO, Depok – Tim Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) menyayangkan penangkapan sejumlah aktivis oleh Kepolisian Daerah Metro Jaya, pada Jumat, 2 Desember 2016.

Ketua Dewan Pembina ACTA Habiburachman menyebutkan adanya kejanggalan dalam penangkapan sejumlah aktivis, yang saat ini dibawa ke Markas Komando Brigadir Mobil di Kelapa Dua, Depok. “Kami ingin mendampingi, tapi dilarang masuk,” ujarnya.

Habiburachman mengatakan polisi yang berjaga hanya membolehkan satu pengacara mendampingi aktivis yang saat ini sedang diperiksa. ACTA datang untuk memberikan pendampingan hukum terhadap Ratna Sarumpaet dan Ahmad Dhani yang ditangkap pada Jumat pagi.

Ratna dan Dhani ditangkap di Hotel Sari Pan Pasifik sekitar pukul 05.00. Mereka ditangkap dan langsung digiring ke Mako Brimob. “Sempat saya dampingi saat ditangkap. Tapi anehnya mobil dibelokkan ke Mako Brimob,” ujarnya.

Awalnya, Habiburachman mengira Ratna dan Dhani hendak dibawa ke Polda Metro Jaya. Saat itu, tiga mobil yang membawanya mengarah ke Polda. Namun, sesampai di Semanggi, mobil dibelokkan ke tol dan mengarah langsung ke Mako Brimob.

”Mobil pertama yang di depan membawa Ratna, mobil di belakangnya membawa Dhani, dan mobil saya mengikuti di belakang mobil Dhani,” ujarnya. “Sampai di Mako Brimob, mobil saya ditahan. Katanya sudah ada pengacara yang mendampingi.”

Baca:
Gerindra Sayangkan Penangkapan Aktivis: Jangan Bikin Panas
Di Cuitannya, Yusril Ihza Sebut Siap Bela Ratna Sarumpaet
Penangkapan Aktivis, Kapolri Didesak Copot Kapolda Metro



IMAM HAMDI



Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

2 hari lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

12 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

25 hari lalu

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

Ketua DPD Golkar Kota Depok Farabi A. Arafiq telah bertemu dengan Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono untuk menjajaki koalisi di Pilkada Depok.

Baca Selengkapnya

Andri Gustami Divonis Mati, Selain Kejahatan Narkoba 9 Jenis Pidana Ini Bisa Dikenai Hukuman Mati

58 hari lalu

Andri Gustami Divonis Mati, Selain Kejahatan Narkoba 9 Jenis Pidana Ini Bisa Dikenai Hukuman Mati

AKP Andri Gustami divonis hukuman mati karena turut lakukan peredaran narkoba. Selain kejahatan narkoba, 9 jenis pidana yang bisa diancam hukuman mati

Baca Selengkapnya

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

7 Maret 2024

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

Proses rekapitulasi penghitungan suara di Kota Depok diwarnai dugaan intimidasi. Proses rekapitulasi sempat terhenti.

Baca Selengkapnya

Politikus PDIP Sebut Relokasi Paksa Siswa SDN Pondok Cina 1 Bukti Keangkuhan Penguasa Depok

11 Januari 2024

Politikus PDIP Sebut Relokasi Paksa Siswa SDN Pondok Cina 1 Bukti Keangkuhan Penguasa Depok

Wakil Ketua DPRD Kota Depok dari Fraksi PDIP, Hendrik Tangke Allo, menilai relokasi paksa siswa SDN Pondok Cina 1 bukti keangkuhan penguasa Depok.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Gratiskan Depok Open Space Dipakai untuk Pertunjukan

25 Desember 2023

Wali Kota Gratiskan Depok Open Space Dipakai untuk Pertunjukan

Warga Kota Depok dipersilakan memanfaatkan Depok Open Space jika ingin membuat pertunjukan di sana tanpa dipungut biaya

Baca Selengkapnya

PMT Lokal Rp 18 Ribu hanya Dapat 2 Otak-otak, Kota Depok: Bukan Otak-otak Pinggir Jalan

17 November 2023

PMT Lokal Rp 18 Ribu hanya Dapat 2 Otak-otak, Kota Depok: Bukan Otak-otak Pinggir Jalan

Program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk lebih menekan angka stunting di Kota Depok ramai diperbincangkan

Baca Selengkapnya

Hendak Study Tour, Bus Rombongan SMPN 3 Depok Kecelakaan di Cipali

5 Oktober 2023

Hendak Study Tour, Bus Rombongan SMPN 3 Depok Kecelakaan di Cipali

Bus yang ditumpangi siswa SMP Negeri 3 Depok dikabarkan mengalami kecelakaan di Tol Cipali

Baca Selengkapnya

Wali Kota Sebut Pemkot Depok Gelar Salat Istisqa Minimalis, Begini Penjelasannya

4 Oktober 2023

Wali Kota Sebut Pemkot Depok Gelar Salat Istisqa Minimalis, Begini Penjelasannya

Pemerintah Kota Depok menggelar salat minta hujan atau Salat Istisqa di Lapangan Balai Kota Depok, Rabu, 4 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya