SBY: Pembangunan Berbasis Maritim Tidak Boleh Hanya Retorika  

Sabtu, 27 Agustus 2016 14:05 WIB

susilo bambang yudhoyono

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, mengatakan pembangunan ekonomi berbasis benua maritim harus diwujudkan agar perekonomian Indonesia maju. "Saya katakan ini penting, tapi tidak boleh hanya retorika, harus diterjemahkan dalam kebijakan dan tindakan di seluruh Indonesia," ujarnya dalam orasi ilmiah yang disampaikan dalam acara Wisuda Universitas Al-Azhar Indonesia di gedung Manggala Wanabakti, Kementerian Kehutanan, Jakarta, Sabtu, 27 Agustus 2016.

SBY menuturkan pembangunan ekonomi maritim sangat dibutuhkan Indonesia yang merupakan negara kepulauan terbesar di dunia. Bahkan Indonesia memiliki pulau terbanyak di dunia dengan jumlah lebih dari 17 ribu pulau. "Ini meniscayakan pentingnya pembangunan ekonomi yang tangguh. Apalagi di sana juga terdapat banyak minyak, gas, ikan, dan lain-lain," katanya.

Pembangunan ekonomi maritim, menurut SBY, juga perlu diciptakan sebagai alternatif untuk mengembangkan sumber perekonomian negara. Sebab, Indonesia akan merugi jika hanya menguras sumber daya daratan. "Kita harus daya gunakan semuanya dengan baik sehingga makin bagus ekonomi kita dan Adik selama tidak merusak lingkungan," ucapnya.

Konsep pembangunan ekonomi berbasis maritim yang sudah diberlakukan dan dimulai negara lain diharapkan bisa dimaksimalkan Indonesia dalam mendorong potensi ekonomi maritim demi kemajuan negara. "Itulah inti blue economy atau green economy. Kita jangan sampai tertinggal," tuturnya.

SBY juga berpesan bahwa yang diperlukan bangsa Indonesia saat ini adalah konsep dan model ekonomi yang tepat untuk kemajuan Indonesia. "Tidak boleh terlalu kapitalistis, tidak boleh berorientasi pada pasar, tapi mendayagunakan yang kita miliki dengan baik, seimbang, tetap menjaga keadilan dan kelestarian lingkungan," ujarnya.

ABDUL AZIS

Berita terkait

Harta Kekayaan Megawati, SBY, dan Jokowi Saat Akhir Menjabat Presiden RI, Siapa Paling Tajir?

28 hari lalu

Harta Kekayaan Megawati, SBY, dan Jokowi Saat Akhir Menjabat Presiden RI, Siapa Paling Tajir?

Harta kekayaan Jokowi Rp 95,8 miliar selama menjabat. Bandingkan dengan harta kekayaan presiden sebelumnya, Megawati dan SBY. Ini paling tajir.

Baca Selengkapnya

Pendukung Bersorak Setiap Prabowo Sebut Nama Titiek Soeharto, Ini Profil Anak Keempat Presiden RI ke-2

18 Februari 2024

Pendukung Bersorak Setiap Prabowo Sebut Nama Titiek Soeharto, Ini Profil Anak Keempat Presiden RI ke-2

Setiap kali Prabowo menyebut nama Titiek Soeharto, pendukungnya bersorak. Berikut profil pemilik nama Siti Hediato Hariyadi.

Baca Selengkapnya

Masa-masa Akhir Jabatan Presiden RI dari Sukarno hingga Jokowi, Beberapa Berakhir Tragis

13 Februari 2024

Masa-masa Akhir Jabatan Presiden RI dari Sukarno hingga Jokowi, Beberapa Berakhir Tragis

Tujuh Presiden RI miliki cerita pada akhir masa jabatannya. Sukarno, Soeharto, BJ Habibie, Gus Dur, Megawati, SBY, dan Jokowi punya takdirnya.

Baca Selengkapnya

Sejak Kapan Megawati Menjadi Ketua Umum PDIP?

11 Januari 2024

Sejak Kapan Megawati Menjadi Ketua Umum PDIP?

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bisa disebut sebagai ketua umum partai terlama di negeri ini. Sejak kapan?

Baca Selengkapnya

Mengenang Gus Dur: Berikut Profil, Pemikiran, hingga Prosesi Pemakamannya

1 Januari 2024

Mengenang Gus Dur: Berikut Profil, Pemikiran, hingga Prosesi Pemakamannya

Genap 14 tahun kepergian Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Berikut kilas balik profil dan perjalanannya sebagai ulama dan presiden ke-4 RI.

Baca Selengkapnya

Catatan 10 Tahun Terakhir Pertemuan Jokowi - SBY, Terakhir di Istana Bogor

5 Oktober 2023

Catatan 10 Tahun Terakhir Pertemuan Jokowi - SBY, Terakhir di Istana Bogor

Pada 2 Oktober 2023, Presiden Jokowi bertemu Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ini catatan pertemuan mereka.

Baca Selengkapnya

Megawati Haqul Yakin Ganjar Jadi Presiden RI ke-8, Jokowi: Habis Dilantik Besoknya Langsung...

2 Oktober 2023

Megawati Haqul Yakin Ganjar Jadi Presiden RI ke-8, Jokowi: Habis Dilantik Besoknya Langsung...

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi meyakini Ganjar Pranowo menang Pemilu 2024 dan menjadi Presiden RI ke-8.

Baca Selengkapnya

Mr Assaat Gelar Datuk Mudo 9 Bulan Pernah Jadi Presiden RI, Tandatangannya Buat UGM Berdiri

19 September 2023

Mr Assaat Gelar Datuk Mudo 9 Bulan Pernah Jadi Presiden RI, Tandatangannya Buat UGM Berdiri

Mr Assaat pernah menjadi acting Presiden RI selama 9 bulan pada 1949-1950. Tanpa kepemimpinannya, Indonesia mungkin saja direbut kembali Belanda.

Baca Selengkapnya

74 Tahun SBY: Presiden Pertama Pemilu Langsung, Pernah Jadi Tokoh Berbahasa Lisan Terbaik

9 September 2023

74 Tahun SBY: Presiden Pertama Pemilu Langsung, Pernah Jadi Tokoh Berbahasa Lisan Terbaik

Hari ini, 9 September 1949 Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY lahir di Pacitan, Jawa Timur. SBY merupakan Presiden Indonesia ke-6 selama 2 periode.

Baca Selengkapnya

Sejarah Pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Terpanjang di Indonesia

16 Januari 2023

Sejarah Pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Terpanjang di Indonesia

Selain salah satu ikon Jawa Timur, Jembatan Suramadu juga menyambungkan hidup antara dua pulau. Simak sejarah singkat berdirinya jembatan tersebut.

Baca Selengkapnya