Demi Duduk di Belakang Bupati, Anggota DPRD Rela Jadi Tersangka

Reporter

Editor

Pruwanto

Selasa, 16 Agustus 2016 13:48 WIB

Ilustrasi bom. Boards.ie

TEMPO.CO, Ambon - Apa jadinya jika seseorang bercanda perihal bom di tempat dan waktu yang salah? Bisa-bisa orang tersebut bernasib sama dengan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Buru Selatan, Provinsi Maluku Amir Faisal Souwakil. Dia ditetapkan sebagai tersangka gara-gara candaannya di pesawat.

Candaan Amir Faisal, sebagai legislator kabupaten, sulit dibenarkan. Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease Ajun Komisaris Baiquni Wibowo, kepada wartawan, Selasa, 16 Agustus 2016, mengatakan anggota DPRD Buru Selatan dari Partai Gerindra itu naik pesawat bersama bupati dan wakil bupati serta sejawatnya di lembaga legislatif.

Iseng, para legislator daerah itu berebut tempat duduk di belakang Bupati Buru Selatan Tagop Souissa. Amir, yang masuk ke pesawat, membawa dua bungkus nasi kuning dalam kantong plastik hitam. Ia menaruhnya di tempat duduk belakang Bupati sambil berteriak ada bom.

Mendengar suara gaduh, pramugari Trigana Air dari Bandara Pattimura Laha di Ambon ke Namrole, Buru Selatan, menghampiri Amir. "Bercanda kalau ada bom, Mbak," kata Amir saat itu.

Si pramugari kemudian melapor ke pilot dan diteruskan ke petugas Bandara Pattimura Laha. Amir selanjutnya diturunkan dari pesawat dan dimintai keterangan.

Setelah mendapat keterangan beberapa saksi, polisi menetapkan Amir sebagai tersangka. Ia dijerat dengan Pasal 479-p dan 479-r dan atau pasal 473 ayat 1 juncto pasal 344-e Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 tentang penerbangan, dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

Amir, ketika dijebloskan ke sel tahanan Kepolisian Resor Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, mengaku pasrah. "Saat itu saya hanya bercanda mengatakan ada bom karena mau berebutan kursi saja," tuturnya kepada wartawan.

MOCHTAR TOUWE

Berita terkait

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

22 jam lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

4 hari lalu

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta mendesak untuk melakukan kajian yang matang sebelum menerapkan kebijakan pembatasan kendaraan pribadi sesuai UU DKJ.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

7 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

35 hari lalu

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

ICW temukan 56 mantan napi korupsi ikut dalam proses pencalonan anggota legislatif Pemilu 2024. Nurdin Halid dan Desy Yusandi lolos jadi anggota dewan

Baca Selengkapnya

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

42 hari lalu

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

Kaesang Pangarep mengatakan, meski PSI tidak lolos ke Senayan, perolehan kursinya di DPR meningkat sekitar 200 persen.

Baca Selengkapnya

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

46 hari lalu

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana meraih suara terbanyak untuk caleg DPRD DKI dalam Pemilu 2024. Di mana dapilnya? Ini profilnya

Baca Selengkapnya

Wayan Koster Umumkan Lima Kader PDIP Bali Amankan Tiket ke Senayan

51 hari lalu

Wayan Koster Umumkan Lima Kader PDIP Bali Amankan Tiket ke Senayan

Wayan Koster mengatakan PDIP masih menjadi partai terkuat di Pulau Dewata meskipun capres-cawapresnya belum berhasil menang.

Baca Selengkapnya

Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

4 Maret 2024

Ketua Komisi A DPRD DIY: Tidak Boleh Sweeping Rumah Makan Saat Ramadan

Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto menegaskan tidak boleh ada sweeping rumah makan saat Ramadan. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Meninggal Dunia Sebelum Kampanye, Caleg PAN Raih Suara Terbanyak di Jabar

4 Maret 2024

Meninggal Dunia Sebelum Kampanye, Caleg PAN Raih Suara Terbanyak di Jabar

Meski telah meninggal dunia sebelum masa kampanye, caleg dari partai PAN, mendapatkan raihan suara terbanyak.

Baca Selengkapnya

Komisioner KPU Jayawijaya Dianiaya Massa Distrik Asotipo, Pleno Dibatalkan

2 Maret 2024

Komisioner KPU Jayawijaya Dianiaya Massa Distrik Asotipo, Pleno Dibatalkan

Penganiayaan Komisioner KPU dan perusakan Gedung DPRD Jayawijaya berawal saat massa Distrik Asotipo datang membawa alat tajam dan batu.

Baca Selengkapnya