Mengaku Tak Setor Dana, Ahok: Di Mata Mereka, Saya Tak Berduit

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Senin, 1 Agustus 2016 14:22 WIB

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) melihat denah areal Taman Pandang Istana sebelum peresmian di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, 30 Juli 2016. Taman Pandang Istana berada di depan Istana Negara. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengklaim dia tidak diminta mengeluarkan dana kampanye oleh tiga partai pendukungnya dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017. "Di mata mereka, saya enggak ada duit. Bagus, kan?" katanya di Balai Kota Jakarta, Senin, 1 Agustus 2016.

Ahok mengatakan ketiga partai pendukungnya, yakni Partai NasDem, Hanura, dan Golkar, berjanji membiayai dana kampanye. Namun dia tidak mengetahui pasti besaran dana yang bakal dikeluarkan tiga partai itu. "Yang pasti, tiga parpol sudah berkomitmen. Mereka mendukung saya tanpa macam-macam."

BACA: Kader Tak Setuju, Ahok Tetap dalam Pantauan Radar PDIP

Menurut Ahok, selama ini partai maupun politikus mendapat cap buruk mengenai proses pemilihan umum. Ada anggapan bahwa calon kepala daerah harus memiliki sejumlah mahar agar dilirik partai. Padahal, kata dia, partai akan mencari sendiri sosok yang dinilai laku. "Pamrihnya cuma satu, pengen saya bangun Jakarta. Itu saja yang dia minta," ujar Ahok.

Soal kandidat kepala daerah yang dianggap laku, Ahok pun mencontohkan dengan dirinya sendiri. "Kalau saya laku, ada rakyat mau mendukung, kerjanya nyata, partai yang melamar kita, partai yang akan dukung kita. Ini sudah dibuktikan, NasDem, Hanura, Golkar membuktikan," tutur mantan Bupati Belitung Timur itu.

BACA: Pelantikan Pengurus PDIP Diwarnai Seruan 'Lawan Ahok'

Hal serupa juga terjadi ketika Pilkada DKI 2012. Ketika itu, Ahok menjadi kader Partai Gerindra dan diusung menjadi wakil gubernur bersama PDI Perjuangan yang mencalonkan Joko Widodo. Menurut dia, baik PDIP maupun Gerindra tidak meminta mahar. "Dua partai ini merasa butuh mempertontonkan kepala daerah yang terbukti (hasil kerjanya)."

FRISKI RIANA

BACA JUGA
Fethullah Gulen Siap Digantung Jika Tuduhan Erdogan Terbukti
Ahok: Tiap Calon Gubernur Bakal Bongkar Borok Lawannya



Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

2 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

2 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

5 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

6 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

9 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

11 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

40 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

40 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

55 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

58 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya