Gaji ke-13 Pensiunan Cair Sebelum Lebaran

Reporter

Editor

Bagja

Jumat, 1 Juli 2016 19:10 WIB

Dirut Taspen yang baru Iqbal Latanro (kedua kiri) berdialog dengan Dirut Bank BTN Maryono (kedua kanan) dan Direktur Saut Pardede (kanan) serta Direktur Poernomo di Jakarta, (2/5). ANTARA/HO/Arif

TEMPO.CO, Jakarta - PT Tabungan Pensiun mulai mencairkan gaji ke-13 untuk 2,4 juta pensiunan pegawai negeri sipil, TNI, dan polisi peserta Taspen dibayarkan pada 1-2 dan 4 Juli 2016.

Direktur Utama PT Taspen Iqbal Latanro menyatakan total gaji ke-13 para pensiunan sebesar Rp 6 triliun dan akan dibayarkan serentak. “Gaji ke-13 pensiun dibayarkan mulai hari ini (Jumat), Sabtu besok, dan Senin. Namun bagi pensiunan yang belum mengambil, bisa juga setelah Lebaran,” kata dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat 1 Juli 2016.

Peserta Taspen, kata Iqbal, tidak perlu mengkhawatirkan keterlambatan dalam mengambil gaji pensiun ke-13. Menteri Keuangan melalui Dirjen Perbendaharaan telah mengeluarkan surat edaran yang mengatakan bahwa pada ketiga hari tersebut, bank dan kantor pos yang menjadi mitra bayar tetap buka untuk melayani pembayaran gaji ke-13.

BACA: Gaji ke-13 dan 14 TNI Cari Rabu Kemarin

Ia mengatakan penyaluran gaji ke-13 di 53 kantor cabang jumlahnya tergantung jumlah pensiunan. Namun, ia mengatakan kisarannya mulai dari Rp 100 miliar per cabang. “Ada beberapa titik bayar kami seperti bank BRI, Taspen, Pos dan bank lainnya. Bank dan kantor Pos ini kan punya kantor-kantor cabang, unit atau kantor kas yang juga tersebar di seluruh kecamatan, bahkan sampai di kelurahan,” ujarIqbal.

Menurut Iqbal pencairan gaji ke-13 untuk pensiunan berbeda dengan pegawai aktif yang juga menerima gaji ke-13 dan ke-14, karena pensiunan hanya menerima gaji ke-13. “Jadi, hitunganya 2 bulan gaji juga. Pensiunan menerima pada awal Juli sebelum Lebaran. Khusus untuk gaji ke-13 dibayarkan sesuai jumlahnya dan tak boleh dipotong," kata dia.

BACA: Gaji ke-13 PNS Cair Tanpa Potongan

Sebelumnya Menteri Keuangan Bambang P.S Brodjonegoro menyatakan pencairan sebagian gaji ke-13 untuk PNS, TNI dan Polri berupa gaji pokok, tunjangan keluarga dan tunjangan umum. Pencairan ini bersamaan dengan THR yang besarannya mencakup gaji pokok plus tunjangan keluarga, tunjangan jabatan atau tunjangan umum, tidak termasuk tunjangan kinerja.

“Itu sudah mulai dicairkan dan diatur dalam 4 PP dan PMK. Kemudian nanti tunjangan kinerja ke-13 akan dibayarkan seminggu sebelum tahun ajaran baru, sekitar tanggal 11 Juli 2016. Intinya saat ini sudah dapat dibayarkan sebagian gaji ke-13 tadi dan THR,” kata Bambang.

ARKHELAUS W

Berita terkait

Kapan Gaji ke-13 PNS Cair? Cek Tanggal dan Daftar Penerimanya

11 hari lalu

Kapan Gaji ke-13 PNS Cair? Cek Tanggal dan Daftar Penerimanya

Berikut ini jadwal pencairan gaji ke-13 bagi CPNS, PNS, PPPK, dan aparatur negara lainnya, termasuk presiden dan wakil presiden.

Baca Selengkapnya

Lebaran Selesai, Kapan Gaji ke-13 PNS Cair?

31 hari lalu

Lebaran Selesai, Kapan Gaji ke-13 PNS Cair?

Kapan gaji ke-13 PNS cair? Ini jadwalnya.

Baca Selengkapnya

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

39 hari lalu

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

Pemerintah telah menyalurkan tunjangan hari raya (THR) sebesar Rp 40,77 triliun per hari Selasa, 9 April 2024. Seperti apa rinciannya?

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Dua Bulan Pertamina Tahan Kenaikan Harga BBM, Terungkap Pertamax Palsu di Empat SPBU Pertamina

50 hari lalu

Terkini Bisnis: Dua Bulan Pertamina Tahan Kenaikan Harga BBM, Terungkap Pertamax Palsu di Empat SPBU Pertamina

Nicke Widyawati mengatakan Pertamina tidak hanya mengejar keuntungan. Sudah dua bulan perusahaan menahan kenaikan harga BBM.

Baca Selengkapnya

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

50 hari lalu

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

Gaji ke-13 dicairkan pada Juni 2024 ketika masa awal pendidikan. Ada 2 golongan PNS, Prajurit TNI, dan anggota Polri yang tak terima. Siapa mereka?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Besaran THR dan Gaji ke-13 PNS, Cara Mudik Gratis Menggunakan Kereta Api hingga Kapal Perang TNI

55 hari lalu

Terpopuler: Besaran THR dan Gaji ke-13 PNS, Cara Mudik Gratis Menggunakan Kereta Api hingga Kapal Perang TNI

Terpopuler: Besaran THR dan Gaji ke-13 PNS, cara mudik gratis menggunakan kereta api hingga kapal perang TNI AL.

Baca Selengkapnya

Berikut Regulasi Mengenai THR Pensiunan, Kapan Pencairannya Tahun Ini?

55 hari lalu

Berikut Regulasi Mengenai THR Pensiunan, Kapan Pencairannya Tahun Ini?

Peraturan pencairan THR diatur dalam PP Nomor 14 Tahun 2024 yang diterbitkan Jokowi pada Rabu, 13 Maret 2024. Kapan cair THR pensiunan?

Baca Selengkapnya

Jokowi Terbitkan Aturan Pencairan THR dan Gaji Ke-13 untuk PNS, Berikut Regulasi dan Besaran Tiap Golongan

55 hari lalu

Jokowi Terbitkan Aturan Pencairan THR dan Gaji Ke-13 untuk PNS, Berikut Regulasi dan Besaran Tiap Golongan

Presiden Jokowi telah menerbitkan peraturan mengenai pencairan THR dan gaji ke-13 untuk PNS. Kapan cairnya dan berapa besarannya?

Baca Selengkapnya

THR dan Gaji ke-13 ASN Dinilai Tak Efektif Kerek Perekonomian, Ekonom: Perbaiki Upah Pekerja Sektor Industri dan Jasa

58 hari lalu

THR dan Gaji ke-13 ASN Dinilai Tak Efektif Kerek Perekonomian, Ekonom: Perbaiki Upah Pekerja Sektor Industri dan Jasa

Ekonomi CORE Eliza Mardian mengatakan, THR dan gaji ke-13 ASN tak berdampak signifikan bagi perekonomian.

Baca Selengkapnya

3 Serba-serbi Pencairan THR dan Gaji ke-13 PNS

19 Maret 2024

3 Serba-serbi Pencairan THR dan Gaji ke-13 PNS

THR diberikan menunjang Idul Fitri 1445H, sedangkan gaji ke-13 diberikan sebagai bantuan pemerintah ke aparatur negara mendukung biaya pendidikan.

Baca Selengkapnya