Tragis di Manado: Cewek Diperkosa 15 Pria, Siapa Polisi Itu?  

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Selasa, 10 Mei 2016 05:48 WIB

Ilustrasi perkosaan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian masih menyelidiki kasus dugaan pemerkosaan seorang gadis berinisial F (19 tahun) yang terjadi di Manado, Sulawesi Utara; dan Gorontalo.

"Masih dalam penyelidikan," kata Kepala Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar di Markas Besar Polri, Jakarta, Senin, 9 Mei 2016.

Menurut Boy, Kepolisian setempat telah melakukan gelar perkara kasus itu. "Gelar perkara sudah dilaksanakan. Saat ini masih taraf pembuktian kebenaran laporan."

Baca juga:
Poster Risma Beredar, Pesaing Berat bagi Ahok? Ini Kata PDIP
Tragedi Yuyun dan Feby: Inilah 5 Hal yang Mengerikan


Terkait isu anggota polisi yang terlibat dalam kasus tersebut, dia belum bisa memastikan. "Belum bisa dipastikan (keterlibatan polisi)," ujar Boy.

Pada Januari 2016, F diduga diperkosa belasan pria di dua lokasi, yakni Manado dan Gorontalo. Kasus ini bermula ketika korban diajak dua tetangga wanitanya ke Bolangitang, Bolaang Mongondow Utara, Sulawesi Utara.

Korban kemudian dipaksa mencicipi narkoba oleh dua tetangganya tersebut dan dibawa ke penginapan. Dalam kondisi mabuk, korban diperkosa oleh belasan pria bergiliran. Sejumlah media menyebut ada 15 pria pelakunya.

Dugaan 15 pria yang memperkosa korban sebelumnya terungkap dalam konferensi pers yang digelar Deputi Perlindungan Hak Perempuan, Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Sabtu, 7 Mei 2016.

Dalam konferensi pers itu, Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) membawa orang tua korban kasus pemerkosaan. Tak hanya diperkosa, menurut orang tua F, anaknya ikut mendapat perlakuan kasar berupa penganiayaan dari para pelaku.

Sebelumnya kasus ini telah dilaporkan ke Kepolisian Resor Kota Manado. Namun, karena tempat kejadian perkara (TKP) juga terjadi di Gorontalo, kasus ini selanjutnya ditangani oleh Polda Gorontalo.

ANTARA

Baca juga:
|
Poster Risma Beredar, Pesaing Berat bagi Ahok? Ini Kata PDIP
Inilah 5 Hal yang Amat Mengerikan di Balik Tragedi Yuyun dan Feby


Berita terkait

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

36 hari lalu

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

Video baru New York Times soal tentara Israel membantah dugaan perkosaan yang dilakukan Hamas terhadap perempuan selama serangan 7 Oktober

Baca Selengkapnya

Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

42 hari lalu

Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho, akan menjalani hukuman penjara selama sembilan tahun atas kasus pemerkosaan.

Baca Selengkapnya

Survei Pernah Ungkap India sebagai Negara Tak Aman untuk Perempuan

53 hari lalu

Survei Pernah Ungkap India sebagai Negara Tak Aman untuk Perempuan

Survei yang dilakukan Thomson Reuters Foundation pada 2018 silam pernah mengungkap India sebagai salah satu negara tak aman untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

55 hari lalu

Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

Perkosaan kepada turis perempuan asal Spanyol di India mencoreng pariwisata di negara tersebut

Baca Selengkapnya

Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

1 Maret 2024

Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

Febriansyah, Pengacara TA menjelaskan kliennya yang sedang hamil tersebut bukan mengalami perkosaan oleh dokter MY.

Baca Selengkapnya

Hamas Bantah Tuduhan Perkosaan dan Kekerasan Seksual dalam Serangan 7 Oktober

5 Desember 2023

Hamas Bantah Tuduhan Perkosaan dan Kekerasan Seksual dalam Serangan 7 Oktober

Hamas membantah tuduhan bahwa anggotanya melakukan pemerkosaan dan kekerasan seksual terhadap warga Israel.

Baca Selengkapnya

Israel dan AS Tuding Hamas Lakukan Perkosaan pada 7 Oktober, Tapi Tolak Diselidiki PBB

5 Desember 2023

Israel dan AS Tuding Hamas Lakukan Perkosaan pada 7 Oktober, Tapi Tolak Diselidiki PBB

Israel dan Amerika Serikat mengklaim terjadinya perkosaan oleh Hamas terhadap sejumlah perempuan dalam serangan pada 7 Oktober lalu.

Baca Selengkapnya

Gempa Kuat Magnitudo 6,6 Guncang Halmahera

22 November 2023

Gempa Kuat Magnitudo 6,6 Guncang Halmahera

BMKG menyampaikan gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,6 mengguncang wilayah barat laut Halmahera Barat, Maluku Utara pukul 09.48 WIB, Rabu ini.

Baca Selengkapnya

Program Bantuan Kelengkapan Duka Bantu Warga Manado

31 Oktober 2023

Program Bantuan Kelengkapan Duka Bantu Warga Manado

Luar Biasa Kepedulian Wali Kota Andrei dan Wawali Richard, Pemkot Manado Berikan Bantuan Duka Bagi Masyarakat

Baca Selengkapnya

Pemenang Nobel Perdamaian Mencalonkan Diri sebagai Presiden Kongo

3 Oktober 2023

Pemenang Nobel Perdamaian Mencalonkan Diri sebagai Presiden Kongo

Denis Mukwege, dokter kandungan pemenang Hadiah Nobel Perdamaian 2018, mencalonkan diri sebagai presiden Kongo dalam pilpres Desember

Baca Selengkapnya