Kemenlu Keluarkan Travel Advice bagi WNI di Eropa

Reporter

Kamis, 24 Maret 2016 12:48 WIB

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Menanggapi peristiwa pemboman di Brussels, Belgia, Kementerian Luar Negeri Indonesia mengeluarkan imbauan perjalanan bagi warga negara Indonesia yang berada di Eropa. Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan terus berkoordinasi dengan otoritas pemerintah Belgia untuk mengetahui situasi keamanan di sana.

Retno menuturkan duta besar Indonesia di Brussels juga sudah bertemu dengan warga Indonesia dan menawarkan bantuan. "Sejak awal kami berkoordinasi. Kami datangi rumah sakit untuk mencari adakah korban (WNI)," ucapnya di Kemenlu, Jakarta, Kamis, 24 Maret 2016. Sejauh ini baru dua dari tiga korban WNI yang sudah dikenali. Ketiganya adalah ibu dan dua anaknya, yaitu Meilissa Aster Ilona (ibu), Lucie Vansilliette, dan Philippe Vansilliette.

Ihwal imbauan perjalanan, Kemenlu meminta kepada WNI di Belgia, khususnya Brussels, untuk meningkatkan kewaspadaan. Pemerintah juga mengimbau agar menghindari tempat-tempat yang dapat menjadi target aksi teror. Sedangkan bagi WNI yang ingin ke Brussels agar mempertimbangkan urgensi kepergian.

Berita Terbaru: Ledakan di Bandara Brussel

Kondisi keamanan di Brussels pun masih berstatus siaga empat (level tertinggi). Bandara Internasional Zaventem hingga 25 Maret 2016 masih ditutup. Sedangkan perjalanan jalur kereta bawah tanah masih dikurangi.

Lebih lanjut, informasi mengenai korban masih bersifat sementara. Kemenlu, lanjut Retno, akan terus memperbarui perkembangan informasi. "Informasi korban tidak bisa detail sampai ada verifikasi jelas. Jadi ini bukan informasi terakhir," katanya.

Selasa kemarin, Brussels diguncang bom beruntun di bandara dan kereta bawah tanah. Sedikitnya 31 orang tewas dan 260 lainnya terluka dalam serangan teroris tersebut. Otoritas keamanan Belgia masih memburu otak serangan.

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

2 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

Kementerian Luar Negeri RI membenarkan telah terjadi perkelahian sesama kelompok WNI di Korea Selatan persisnya pada 28 April 2024

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

4 hari lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

4 hari lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

4 hari lalu

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.

Baca Selengkapnya

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

5 hari lalu

WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

Taiwan kembali diguncang gempa bumi sampai dua kali pada Sabtu, 26 April 2024. Tidak ada WNI yang menjadi korban dalam musibah ini

Baca Selengkapnya

IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

5 hari lalu

IOM Dapat Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

IOM merupakan organisasi internasional pertama yang menerima Penghargaan Hasan Wirajuda Pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

23 Individu Dapat Penghargaan Hassan Wirajuda Pelindungan WNI Award

5 hari lalu

23 Individu Dapat Penghargaan Hassan Wirajuda Pelindungan WNI Award

Sebanyak 23 individu mendapat Hassan Wirajuda Pelindungan WNI Award karena telah berjasa dalam upaya pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

Amerika Serikat Gunakan Hak Veto Gagalkan Keanggotaan Penuh Palestina di PBB, Begini Sikap Indonesia

12 hari lalu

Amerika Serikat Gunakan Hak Veto Gagalkan Keanggotaan Penuh Palestina di PBB, Begini Sikap Indonesia

Mengapa Amerika Serikat tolak keanggotaan penuh Palestina di PBB dengan hak veto yang dimilikinya? Bagaimana sikap Indonesia?

Baca Selengkapnya

Kemlu Respons Veto AS Soal Resolusi Negara Palestina di PBB

13 hari lalu

Kemlu Respons Veto AS Soal Resolusi Negara Palestina di PBB

Kementerian Luar Negeri RI menyoroti gagalnya PBB mensahkan keanggotaan penuh Palestina.

Baca Selengkapnya

Menteri Luar Negeri Rusia dan Iran Disebut Saling Kontak Sehari sebelum Serangan Ke Israel

15 hari lalu

Menteri Luar Negeri Rusia dan Iran Disebut Saling Kontak Sehari sebelum Serangan Ke Israel

Sergey Lavrov terhubung dalam percakapan telepon dengan Iran Hossein Amirabdollahian sebelum serangan membahas situasi di Timur Tengah

Baca Selengkapnya