Rano Karno Berjanji Ganti Rugi Korban Tabrakan Anak Angkatnya

Kamis, 10 Maret 2016 21:45 WIB

Mobil anak Rano Karno, Raka Widyarma, yang rusak parah akibat kecelakaan pada 9 Maret 2016. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Serang - Gubernur Banten Rano Karno mengaku sudah mengutus orang untuk menemui para korban yang ditabrak anak angkatnya, Raka Widyarma, Rabu, 9 Maret 2016, di Jalan Perimeter Utara Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

“Saya telah mengutus perwakilan keluarga untuk menemui para korban untuk membantu biaya pengobatan dan kerugian materiil," kata Rano, Kamis, 10 Maret 2016.

Rano mengklaim kasus tersebut sudah diselesaikan secara kekeluargaan. Menurut dia, saat ini putranya sedang menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Puri Cinere, Jakarta, karena mengalami sakit di bagian dada dan kepala.

“Insya Allah tidak ada korban. Tapi motor dan taksi yang rusak akan kami ganti. Kami selesaikan secara kekeluargaan,” tuturnya.

Pemeran utama dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu pun secara terbuka meminta maaf kepada keluarga korban dan masyarakat atas peristiwa tersebut. "Kepada korban dan keluarga korban, saya menyampaikan simpati dan permohonan maaf atas peristiwa kecelakaan yang terjadi kemarin," katanya.

Rano mengaku hingga saat ini belum mengetahui secara pasti penyebab kejadian tersebut. Namun, kata Rano, Raka mengaku mengantuk saat mengendarai mobil. “Saya menyerahkan semuanya kepada mekanisme hukum dan mendukung kerja kepolisian untuk mendapatkan informasi pasti penyebab kecelakaan,” ucapnya.

Sebelumnya, mobil Honda HR-V yang dikemudikan anak angkat Rano Karno itu menabrak taksi dan satu sepeda motor di Jalan Perimeter Utara Bandara Soekarno-Hatta pada Rabu kemarin. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, tapi sepeda motor, taksi, dan mobil yang dikemudikan Raka rusak parah.

WASI’UL ULUM


Berita terkait

59 Tahun Mandra: Seniman Topeng yang Tembus Layar Lebar dan Sinetron

17 jam lalu

59 Tahun Mandra: Seniman Topeng yang Tembus Layar Lebar dan Sinetron

Sebelum menjadi bintang sinetron, Mandra adalah seorang seniman tradisional. Kemampuan aktingnya diasah dalam seni topeng Betawi.

Baca Selengkapnya

Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

35 hari lalu

Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

IPRC rilis survei elektabilitas para calon gubernur di Pilgub Banten 2024. Airin Rachmi Diany tertinggi, diikuti Rano Karno dan Wahidin Halim.

Baca Selengkapnya

Jalan Politik Rano Karno Idola Remaja 1970-an: Kader PDIP, Gubernur Banten sampai Berkali Anggota DPR

46 hari lalu

Jalan Politik Rano Karno Idola Remaja 1970-an: Kader PDIP, Gubernur Banten sampai Berkali Anggota DPR

Rano Karno merintis karier sebagai aktor sejak kanak-kanak, kemudian merambah dunia politik. Ia pernah menjadi Gubernur Banten dan berkali anggota DPR

Baca Selengkapnya

Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

29 Januari 2024

Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

Google Doodle Aminah Cendrakasih momentum ulang tahun kelahirannya. Ia terkenal membintangi sinetron Si Doel Anak Sekolahan dan Rumah Masa Depan

Baca Selengkapnya

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno Vs Prilly Latuconsina

3 Januari 2024

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno Vs Prilly Latuconsina

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno - Yessy Gusman dan Yesaya Abraham - Prilly Latuconsina. Apa bedanya?

Baca Selengkapnya

Mahfud MD di Seminar Kebangsaan: Saya Bicara Politik tapi Bukan Tentang Memilih Siapa

29 November 2023

Mahfud MD di Seminar Kebangsaan: Saya Bicara Politik tapi Bukan Tentang Memilih Siapa

Calon Wakil Presiden Mahfud MD menghadiri Seminar Kebangsaan di Universitas Buddhi Dharma kampus Karawaci Kota Tangerang pada Rabu 29 November 2023.

Baca Selengkapnya

70 Gedung Sekolah di Kota Serang Alami Kerusakan Berat

28 November 2023

70 Gedung Sekolah di Kota Serang Alami Kerusakan Berat

Menurut Suherman, kerusakan gedung sekolah itu akan segera ditangani.

Baca Selengkapnya

5 Bulan Belajar Lesehan, Siswa SDN Ambon Kota Serang Akhirnya Dapat Bantuan Meja dan Kursi

21 November 2023

5 Bulan Belajar Lesehan, Siswa SDN Ambon Kota Serang Akhirnya Dapat Bantuan Meja dan Kursi

Para siswa SDN itu sebelumnya belajar secara lesehan di kelas karena kursi dan meja belajar mereka rusak.

Baca Selengkapnya

Siswa SDN di Kota Ini Sudah 5 Bulan Belajar di Lantai

17 November 2023

Siswa SDN di Kota Ini Sudah 5 Bulan Belajar di Lantai

Puluhan siswa SDN Ambon di Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, terpaksa belajar hanya beralaskan karpet lantaran meja dan kursinya rusak.

Baca Selengkapnya

1.726 Kecelakaan Motor Terjadi di Riau Sepanjang 2023

15 November 2023

1.726 Kecelakaan Motor Terjadi di Riau Sepanjang 2023

Ditlantas Polda Riau mencatatkan jumlah kecelakaan motor sebanyak 1.726 kasus sepanjang periode Januari hingga Oktober 2023.

Baca Selengkapnya