Jadi Tersangka, Henry Bantah Peras Pedagang Pasar Turi

Reporter

Senin, 22 Februari 2016 20:13 WIB

Seorang petugas kepolisian melintas di lokasi pembangunan Pasar Turi, Surabaya, Kamis (28/3). Pembangunan Pasar Turi Baru ini dilakukan oleh konsorsium tiga perusahaan, yakni PT Gala Bumi Perkasa, PT Lusida Megah Sejahtera, dan Central Asia Investment. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya – Direktur PT Gala Bumi Perkasa Henry Josocity Gunawan selaku investor proyek pembangunan Pasar Turi Surabaya mengaku tidak ambil pusing atas statusnya sebagai tersangka. Sang taipan juga membantah melakukan pemerasan terhadap pedagang Pasar Turi lama.

“Saya tidak memikirkan (status tersangka) itu, tapi mementingkan bagaimana pedagang bisa berdagang tenteram di Pasar Turi,” katanya kepada wartawan di kantornya, Senin, 22 Februari 2016.

Setelah terbakar pada 2007, para pedagang mengaku dimintai beragam pungutan di antaranya Pajak Pertambahan Nilai (PPN) 10 persen, uang Rp 10 juta sebagai syarat kepemilikan strata title, Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTP) sebesar 5 persen, uang notaris Rp 1,5 juta, hingga pengenaan berbagai bunga dan denda. Akibatnya, hingga kini mereka enggan masuk ke dalam bangunan yang baru.

Namun PT Gala Bumi Perkasa membantah pungutan tersebut diselewengkan. “Uang yang sudah dibayarkan itu masih ada di kami. Kalau saatnya dibutuhkan, akan dikeluarkan. Tuduhan (memeras) itu mengada-ada,” kata tim kuasa hukum Henry, M. Riyadh.

Menurut dia, uang tersebut baru akan digunakan apabila dibutuhkan sesuai dengan prosedur. Pedagang diminta melunasi terlebih dahulu agar tak ada permasalahan di kemudian hari.

Riyadh yakin tidak ada iktikad buruk kliennya. “Atas tuduhan penggelapan, kami baru akan berkoordinasi dengan tim pengacara Pak Henry,” kata penasihat hukum PT Gala Bumi Perkasa, Liliek Djaliyah.

Henry mengaku telah menerima surat pemanggilan oleh Kepolisian Daerah Jawa Timur. Ia belum memastikan kapan akan memenuhi panggilan tersebut. Ia menyatakan masih berkoordinasi dengan tim kuasa hukum. “Tidak perlu merisaukan status saya, yang penting kepentingan pedagang.”

Henry ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus pembangunan Pasar Turi yang dilayangkan oleh pedagang Pasar Turi lama. Hal itu tertuang dalam Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan (SP2HP) ke-4 Nomor: B /228/SP2HP-4/II/2016/Ditreskrimum, tertanggal 19 Februari 2016, yang ditandatangani Ajun Komisaris Besar Awan Hariono SH, Sik, MH, selaku Plt Wadir a/n Direskrimum Polda Jatim.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

9 jam lalu

Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

Gilbert Simanjuntak, mengatakan nama Sri Mulyani masuk bursa bacagub bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan mantan Panglima TNI Andika Perkasa.

Baca Selengkapnya

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

3 hari lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

5 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

9 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

9 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

11 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

12 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

16 hari lalu

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

16 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

17 hari lalu

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.

Baca Selengkapnya